moms-life
15 Tempat Bukber di Jakarta, Cocok untuk Kumpul
Jumat, 24 Mar 2023 17:30 WIB
Buka bersama atau disingkat bukber merupakan istilah yang merujuk pada kegiatan berbuka puasa bersama setelah seharian penuh menjalankan puasa, biasanya bukber dilakukan bersama dengan orang-orang yang sudah dikenal sebelumnya.
Tujuan diadakannya sendiri untuk menjaga tali silaturahmi baik dengan rekan kerja, rekan satu sekolah, reunian dengan teman lama hingga pertemuan keluarga besar.
Bukber biasanya diadakan di suatu tempat yang bisa menyajikan makanan dalam jumlah besar, misalnya cafe dan restoran. Pada artikel kali ini Bubun akan share 15 Tempat bukber terdekat di daerah Jakarta, yang bisa jadi referensi Bunda memilih tempat berbuka bersama orang terdekat.
Tempat Bukber di Jakarta Timur
Bunda yang berada di Jakarta Timur tidak perlu khawatir mencari cafe atau restoran yang jauh dari lingkungan tinggal Bunda, berikut ini beberapa rekomendasi tempat makan yang bisa jadi referensi untuk pilihan bukber di dekat daerah Jakarta timur diantaranya:
1. Hadramiah Restaurant Arabic & Indonesian Food
Bunda sedang mencari restoran dengan menu makanan ala timur tengah? Restoran yang satu ini cocok jadi pilihan tempat bukber Bunda dan orang terdekat.
Mengusung tema makanan timur tengah, restoran ini menyajikan makanan dan juga minuman khas yang jarang kita temui di restoran lainnya. Mulai dari shawarma, nasi mandi, hingga daging kambing yang diolah dengan bumbu Arabic tersedia di tempat ini.
Untuk Bunda yang sedang tidak ingin makanan timur tengah, ada juga beberapa menu makanan ala Indonesia dan juga western seperti nasi goreng dan olahan dari pasta.
Ada juga sensasi makan unik bersama menggunakan menu platter berbagai ukuran yang bisa dipilih mulai dari platter medium, hingga large untuk makan sepiring besar bersama orang terdekat.
- Alamat: Jl. Pahlawan Revolusi No.32, Klender, Kec. Duren Sawit, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13470
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp30.000 - Rp1.800.000
2. Lesehan Gurame Pemuda
Restoran yang satu ini bisa jadi pilihan untuk Bunda yang ingin makan bukber dengan menu sharing, setiap porsi menu dengan ukuran besar bisa dimakan 2-3 orang.
Menu makanan yang disajikan pun beragam mulai dari makanan khas sunda hingga seafood bisa ditemukan di restoran ini. Suasana yang disuguhkan di restoran ini pun bernuansa sunda, dan setiap meja bisa menampung 4-8 orang, Bunda bisa memilih untuk makan lesehan atau duduk di meja yang panjang.
- Alamat: Jalan Pemuda No, RT.1/RW.8, Rawamangun, Jakarta Timur, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp5.000 - Rp140.000
3. Bebek Kaleyo Rawamangun
Seperti namanya, restoran ini tentu menyajikan banyak menu olahan bebek mulai dari bebek goreng, bebek bakar dengan berbagai pilihan sambal hingga sate bebek . Tapi untuk Bunda yang sedang tidak ingin makan bebek bisa pilih beberapa menu ayam bakar atau goreng.
Tidak hanya itu ada juga berbagai pilihan menu yang bisa jadi pendamping makanan diantaranya ada sayur lodeh, tumis kangkung, tumis jamur, sayur asam hingga tahu dan tempe.
- Alamat: Jl. Pemuda No.290, RT.3/RW.1, Jati, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp3.700 - Rp125.500.
Tempat Buka Puasa Bareng Keluarga atau Teman di Jakarta Barat
Berikut ini rekomendasi tempat makan enak yang cocok untuk bukber bersama teman ataupun keluarga yang berada di dekat daerah Jakarta Barat, diantaranya :
1. Talaga Sampireun - Puri
Untuk Bunda yang ingin bukber dengan nuansa ala sunda restoran ini bisa jadi pilihan untuk didatangi bersama orang terdekat. Di Talaga Sampireun Bunda bisa makan di beberapa saung yang sudah disediakan dengan view kolam ikan dan beberapa perahu yang bisa dinaiki oleh pengunjung.
Bukan hanya saung, disediakan juga meja makan yang bisa jadi pilihan untuk duduk menikmati makanan. Untuk menu makanan di Talaga Sampireun sendiri cukup beragam, mulai dari seafood, makanan khas sunda, gorengan hingga paket bbq.
- Alamat: Jl. Lkr. Luar Barat No.17, RT.2/RW.3, Rw. Buaya, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11750
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp12.000 - Rp. 169.000.
2. B'Steak Grill & Pancake Greenville
Salah satu restoran di daerah Jakarta barat yang mengusung tema semi cafe dan memiliki tempat yang cukup luas, restoran ini bisa jadi pilihan untuk Bunda yang ingin makan dengan nuansa western yang nyaman.
Restoran B'Steak Grill & Pancake Greenville menyediakan beragam menu western mulai dari pasta, burger, sandwich, salad, beef hingga mexican food. Untuk Bunda yang ingin makanan sharing, restoran ini juga menyediakan beberapa menu platter beef yang bisa dipilih oleh 3-5 orang.
- Alamat: Jl. Green Ville Blok AS No.32, RT.9/RW.14, Duri Kepa, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11510
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp20.000 - Rp500.000.
3. Layar Seafood & Ikan Bakar Pesanggrahan
Ingin berbuka dengan pilihan seafood yang beragam? Restoran Layar Seafood & Ikan Bakar Pesanggrahan ini bisa jadi pilihan untuk makan besar bersama teman lama hingga keluarga besar.
Seafood di sini disajikan fresh dan ditambah dengan berbagai pilihan masakan. Sistem penyajian menu seafood di restoran ini adalah menggunakan ons, jadi pastikan Bunda sudah memperkirakan berapa ons seafood yang bunda inginkan untuk disajikan dalam piring.
Selain seafood restoran ini juga menyediakan beberapa makanan lainnya seperti oseng daun pepaya, terong rica, jengkol dan petai goreng.
- Alamat: Jl. Pesanggrahan No.80, RT.1/RW.3, Meruya Utara, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11620
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp10.000 - Rp236.500.
Rekomendasi Tempat Bukber Terdekat di Jakarta Selatan
Bunda yang tinggal atau bekerja di kantor daerah Jakarta Selatan, nggak perlu jauh-jauh lagi cari restoran untuk bukber bersama keluarga ataupun teman kantor, berikut ini beberapa pilihan restoran di daerah Jakarta Selatan yang bisa jadi referensi untuk tempat bukber diantaranya :
1. Bebek Tepi Sawah
Restoran yang satu ini mungkin sudah tidak asing lagi ya, Bunda. Seperti namanya restoran ini menyajikan menu makanan bebek sebagai menu utamanya. Namun, banyak juga pilihan menu lain yang bisa bunda pilih selain bebek, mulai dari iga sapi, olahan ayam, hingga sup ikan.
Selain itu, tersedia juga menu berbagai sate yang bisa dipilih sebagai menu utama lainnya. Tempat makannya sendiri mengusung tema semi modern yang tentunya nyaman dan cocok untuk semua usia.
- Alamat: Cilandak Town Square Ground Floor Unit 073, Jalan T. Bonar Simatupang No.Kav. 17, RT.6/RW.9, Cilandak Bar., Kec. Cilandak, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12430
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp15.000 - Rp150.000.
2. Abunawas Restaurant - Kemang
Abunawas Restaurant ini merupakan rekomendasi restoran untuk bunda yang ingin bukber dengan menu makanan timur tengah. Nuansa restoran yang kental akan suasana timur tengah, akan membuat kesan tersendiri dan serasa makan langsung di negaranya.
Menu makanan dan minuman disini pun beragam, mulai dari teh klasik, camilan, makanan berat hingga berbagai pilihan menu platter bisa jadi pilihan untuk makan besar bersama.
Tak perlu takut jika ingin pesan makanan porsi untuk sendiri, karena di Abunawas restoran ini juga menyediakan beberapa pilihan menu untuk 1 porsi saja.
- Alamat: Jl. Kemang Utara No.15, RT.7/RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp30.000 - Rp1. 175.000.
3. Shabu Ghin
Untuk bunda yang ingin berbuka di restoran buffet, shabu gin bisa jadi rekomendasi pilihan restoran yang tepat. Berbagai makanan disediakan di pilihan buffetnya mulai dari beragam jenis beef, shabu-shabu, hingga makanan pendamping lainnya seperti sushi, salad, karage dan masih banyak lagi.
Harga per orangnya pun berbeda ya, Bunda bisa pilih berbagai tipe dengan pilihan daging yang berbeda dan setiap orangnya diberikan waktu 90 menit untuk makan sepuasnya.
- Alamat: Jalan Wolter Monginsidi No. 53 Petogogan, RT.1/RW.1, Rw. Bar., Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12170
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp150.000 - Rp250.000++.
Rekomendasi Tempat Bukber Terdekat di Jakarta Pusat
Untuk Bunda yang tinggal di daerah Jakarta pusat atau sedang mencari restoran untuk bukber daerah Jakarta Pusat, berikut ini rekomendasi tempat makan murah dan enak yang bisa dipilih untuk bukber di antaranya :
1. Roemah kuliner
Bunda ingin makan di tempat yang nyaman sambil bernostalgia? Restoran ini cocok jadi pilihan untuk bukber bersama teman-teman lama. Menu makanan yang disediakan pun ala rumahan hingga makanan khas Indonesia yang menunya berubah setiap harinya.
Beberapa menu yang biasanya ada yakni nasi rames, soto, sate, aneka gorengan hingga mie ayam ada di restoran ini. Makanan penutup dan cemilannya pun tak kalah unik ada es teler Bandung, tape goreng, tahu gejrot, combro, kue cucur hingga bubur sumsum. Cocok nih untuk Bunda yang ingin mengajak teman lama sambil nostalgia saat masa-masa sekolah.
- Alamat: Jl. Pangeran Diponegoro No.21, RT.1/RW.1, Pegangsaan, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10320
- Estimasi harga menu makanan dan minuman : Rp10.000 - Rp75.000
2. Tesate Sam Ratulangi
Seperti namanya, restoran Tesate ini memiliki menu utama sate, mulai dari sate kambing, ayam, hingga sapi dengan berbagai bumbu. Tetapi, jika Bunda sedang tidak ingin makan sate, banyak juga menu makanan lainnya yang bisa jadi pilihan untuk buka puasa mulai dari iga sapi, gudeg, olahan seafood hingga sup yang disajikan dengan berbagai bumbu yang khas. Porsi yang disajikan juga cukup besar sehingga cocok untuk jadi menu sharing bersama keluarga.
- Alamat: Jl. Dr. GSSJ Ratulangi No.39, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp30.000 - Rp200.000.
3. Remboelan
Restoran yang satu ini cocok jadi pilihan bukber jika Bunda ingin menu makanan dengan porsi yang besar dan sharing bersama rekan ataupun keluarga.
Menu makanan yang disediakan pun beragam dan dominan menu makanan khas Indonesia seperti lidah asap, nasi bakar, nasi goreng, seafood bumbu padang hingga bakso satu dandang yang cukup untuk porsi 3 -5 orang.
Pilihan dessertnya pun beragam seperti bubur pisang ijo, bubur kendil, es kacang merah, hingga es cendol.
- Alamat: RR4C+2CF, Jl. M.H. Thamrin, RT.1/RW.5, Kb. Melati, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp17.000 - Rp330.000
Tempat atau Restoran untuk Bukber Terdekat di Jakarta Utara
Berikut ini merupakan rekomendasi pilihan tempat makan untuk bukber di daerah Jakarta Utara yang pastinya cocok untuk ajak teman dan keluarga, berikut pilihannya :
1. Restoran GH Corner Kelapa Gading
Restoran daerah Jakarta Utara ini memiliki menu menarik dari berbagai negara mulai dari nasi kebuli, nasi briyani, mandhi Arab, roti canai, martabak malaysia, hingga teh tarik bukan hanya itu, banyak juga menu khas Indonesia yang disediakan diantaranya ada sate-sate, nasi goreng, mie goreng dan masih banyak lainnya yang tentunya menarik dan cocok untuk bukber bersama teman kantor ataupun keluarga.
- Alamat: Jl Boulevard Raya blok CN 2 no 2, RW.12, Klp. Gading Tim., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp10.000 - Rp200.000
2. Oh My Grill
Untuk bunda yang ingin berbuka di restoran buffet daerah Jakarta Utara Oh My Gril bisa jadi pilihan restoran buffet untuk bukber. Restoran all you can eat ini menyediakan berbagai pilihan menu daging dengan berbagai condiments.
Harga per orangnya pun berbeda ya, Bunda bisa pilih berbagai tipe dengan pilihan daging yang berbeda
- Alamat: Jl. Boulevard Raya Blok QJ 1 No.18-19, RT.11/RW.12, Klp. Gading Bar., Kec. Klp. Gading, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp99.000 - Rp109.000/orang
3. Bandar Djakarta
Rasanya belum puas jika belum berbuka dengan seafood di daerah Jakarta Utara, salah satu restoran seafood ini menyediakan berbagai macam pilihan seafood dan juga berbagai olahan dan saus yang unik tentunya cocok untuk Bunda yang ingin bukber pesta seafood dengan porsi sharing.
Seafood yang disajikan juga fresh mulai dari lobster, udang, cumi, ikan apalagi makannya ditemani dengan view laut yang cantik. Seru ya, Bunda.
- Alamat: Jl. Pantai Indah No.7, Ancol, Kec. Pademangan, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14430
- Estimasi harga menu makanan dan minuman: Rp20.000 - Rp270.000
Nah, itu dia bunda 15 rekomendasi restoran yang cocok untuk tempat Bukber Terdekat di wilayah Jakarta, semoga bermanfaat ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(fia/fia)