
moms-life
9 Menu Buka Puasa Segar dan Enak, Mampu Meredakan Dahaga!
HaiBunda
Minggu, 24 Mar 2024 08:50 WIB

Daftar Isi
Menahan haus mulai dari terbit fajar hingga azan Magrib berkumandang memang membuat tenggorokan terasa kering. Untuk mengatasi masalah itu, ada beberapa menu buka puasa segar dan enak yang bisa Bunda sajikan untuk meredakan dahaga.
Menyajikan minuman segar untuk berbuka puasa mungkin sudah menjadi tradisi selama bulan Ramadhan setiap tahunnya.
Alih-alih mengeluarkan uang untuk membeli minuman segar di luar, lebih baik Bunda membeli stok bahan-bahan untuk membuat es campur sendiri di rumah. Bunda ingin tahu bagaimana cara membuatnya?
9 Menu buka puasa segar dan enak
Berikut adalah beberapa cara membuat minuman yang segar sebagai menu untuk berbuka yang enak dan mudah.
1. Resep es pisang ijo
Bahan:
- 4 buah pisang raja, kukus
- 6 sdm tepung beras
- 2 sdm tepung tapioka
- 1/2 sdt garam
- 250 ml air jus daun pandan
- 1/4 sdt pewarna kue warna hijau pandan
Cara membuat:
- Masak semua bahan kecuali pisang, masak sampai menjadi adonan yang padat, matikan api, biarkan hangat
- Ambil 4 sendok makan adonan, tebarkan di atas selembar plastik atau daun pisang yang telah diolesi minyak. Ratakan
- Letakkan pisang kukus di tengah-tengahnya. Bungkus. Usahakan seluruh permukaan pisang tertutup adonan. Padatkan. Tusuk-tusuk dengan tusuk gigi permukaan plastik pembungkusnya
- Kukus kembali selama 20 menit. Angkat, dinginkan
- Sajikan dengan kuah santan.
- Santan: 750 ml santan dari 1 butir kelapa parut dikupas, rebus dengan sedikit garam, daun pandan, dan sedikit larutan tepung maizena.
2. Resep es campur Singapura
Dirangkum dari buku 100 Resep Es Campur & Minuman Segar karya Dapur Kirana, berikut adalah resep es campur Singapura.
Bahan:
- 500 ml santan dari 1 butir kelapa
- 1 sdt garam
- 100 gram sagu biji delima, siap pakai
- 100 gram nata de coco (sari kelapa)
- 100 gram manisan rumput laut
- 150 gram manisan kolang-kaling warna hijau, iris
- Es serut secukupnya
- Sirup cocopandan merah
Cara membuat:
- Masak santan, garam, dan daun pandan dalam panci di atas api sedang. Aduk-aduk supaya tidak pecah, masak hingga mendidih, angkat
- Siapkan mangkuk saji. Masukkan biji delima, nata de coco, manisan rumput laut, dan kolang-kaling. Tuangi santan dan beri es serut. Kucuri sirup cocopandan, sajikan segera
 3. Resep es cendol
Bahan:
- 1 buah alpukat
- 100 gram cincau hitam, potong kecil-kecil
- 200 gram cendol secukupnya
- Kelapa muda secukupnya
- Tape ketan hijau secukupnya
- Sirop coco pandan merah secukupnya
- Susu kental manis secukupnya
- Air matang dingin secukupnya
- Es batu atau serutan es balok secukupnya
Cara membuat:
- Semua bahan dimasukkan jadi satu ke dalam gelas atau mangkuk (alpukat, cincau, kelapa muda, tape, dan cendol)
- Masukkan susu dan sirop secukupnya sesuai selera lalu aduk-aduk
- Beri serutan es atau potongan es dengan air dingin, aduk hingga rata dan sajikan dalam keadaan dingin segar.
4. Resep markisa strawberry punch
Bahan:
- 300 gram strawberry, cincang
- 125 gram gula pasir
- Es batu secukupnya
- 6 buah markisa, ambil daging buahnya
- 100 gram sari kelapa
- 100 ml sirup merah
- 300 ml air soda manis, dinginkan
Cara membuat:
- Haluskan strawberry, gula pasir, dan es batu dalam blender sampai halus dan sisihkan.
- Siapkan gelas saji, beri beberapa sendok markisa dan sari kelapa. Tambahkan sirup dan tuangkan jus strawberry dan air soda manis. Sajikan untuk menu buka puasa.
5. Resep es timun suri kelapa muda
Bahan:
- 250 gram timun suri, keruk dagingnya
- 1 buah kelapa muda, keruk dagingnya
- 200 gram agar-agar jelly rasa buah, potong dadu
- 250 ml sirup rasa vanilla atau sirup rasa buah sesuai selera
- 1 liter air matang
- Es batu secukupnya
Cara membuat:
- Siapkan mangkuk atau gelas saji.
- Masukkan potongan timun suri, kelapa muda, dan agar-agar jeli.
- Tuang air dan sirup secukupnya.
- Beri es batu, aduk rata.
- Es timun suri kelapa muda siap disajikan.
6. Resep es kopyor
Bahan:
- 1 bungkus agar-agar 1200 ml santan kental
- 100 gram gula pasir
- Garam secukupnya
- 1/2 sdt vanili
- Sirup cocopandan merah secukupnya
- 1 bongkahan es batu
- 4 sdm merah delima Thailand
Cara membuat:
- Masak semua bahan sampai mendidih, setelah mendidih, dinginkan sebentar, lalu guyur pelan pelan ke atas es batu, biarkan menggumpal gumpal, aduk-aduk jika terlalu menggumpal.
- Diamkan sampai benar benar keras.
- Sajikan dengan diberi merah delima Thailand, sirup cocopandan, dan es batu.
7. Resep sunset
Bahan:
- 40 ml sirup melon
- 35 ml sirup pisang susu
- 100 gram es batu
- 150 ml soda tawar
Cara membuat:
- Tuang sirup melon dan sirup pisang susu ke dalam gelas, kemudian masukkan es batu.
- Tuang soda sampai penuh dan sajikan segera.
8. Resep es sanghai
Bahan:
- Buah atap atau kolang-kaling
- Agar-agar cokelat dan merah
- Buah kaleng
- Susu manis dari kaleng
- Sirup merah
- Es serut
Cara membuat:
- Ambil piring atau mangkuk, taruh sedikit kolang-kaling, agar-agar dan fruit cocktail, tutup dengan es serut yang banyak.
- Tuangi beberapa sendok sirup merah dan taruh kira-kira satu sendok susu kental.
9. Resep es buah fantasi
Bahan:
- 200 gram peach kalengan, tiriskan, potong-potong
- 150 gram nanas, potong dadu satu setengah cm
- 150 gram buah melon, cetak bulat-bulat dengan sendok khusus
- 125 gram strawberry segar, belah dua
- 1000 ml jus apel, siap beli
- 75 ml sirup strawberry
- 50 ml air jeruk orange
- 25 ml air jeruk lemon
- 2 sdm daun mint cincang
Cara membuat:
- Masukkan potongan buah-buahan ke dalam mangkuk. Tuang jus apel.
- Campur sirup strawberry, air jeruk orange, air jeruk lemon, dan daun mint cincang. Aduk perlahan, tutup dan sajikan dingin.
Nah, itulah beberapa menu buka puasa yang menyegarkan dahaga. Selamat mencoba, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!Â
(asa)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
7 Resep Menu Buka Puasa Irit dan Sederhana tapi Tetap Enak dan Nikmat

Mom's Life
15 Resep Minuman Buka Puasa yang Sederhana, Nikmat, dan Segar, Bisa Buat Bukber Bun!

Mom's Life
30 Resep Masakan Rumahan untuk Menu Buka Puasa, Simple dan Hemat Waktu

Mom's Life
10 Aneka Takjil Kekinian untuk Menu Buka Puasa Si Kecil

Mom's Life
3 Resep Es Palu Butung khas Makassar, Kudapan Manis Cocok untuk Buka Puasa

Mom's Life
5 Resep Es Kuwut, Minuman Menyegarkan Khas Bali yang Ampuh Hilangkan Dahaga
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda