MOM'S LIFE
Penjelasan WHO soal Radiasi HP Disebut Bisa Jadi Pemicu Kanker Otak
Amira Salsabila | HaiBunda
Kamis, 05 Sep 2024 21:20 WIBHandphone (HP) merupakan salah satu perangkat yang sangat bermanfaat di tengah perkembangan teknologi yang semakin pesat. Namun, benarkah radiasi perangkat tersebut bisa memicu risiko kanker?
Perbincangan tentang apakah radiasi yang dipancarkan HP bisa menyebabkan kanker otak telah berlangsung selama bertahun-tahun, meskipun penelitian belum membuktikan hubungan yang kuat antara keduanya.
Sebuah studi baru selama 20 tahun dari Taiwan bertujuan untuk menjawab pertanyaan lama ini. Para penelitian menemukan hubungan yang positif, tetapi pada akhirnya lemah dan tidak signifikan antara penggunaan HP dan kanker otak.
Kata WHO tentang radiasi HP dan kanker otak
Dalam hal ini, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memastikan bahwa keduanya tidak memiliki hubungan, Bunda.
Hal tersebut diungkap dalam laporan terbaru WHO. Meski terjadi peningkatan signifikan pada penggunaan teknologi nirkabel, WHO mengatakan tidak ada bukti kontribusinya terhadap peningkatan kanker otak.
Bahkan, laporan WHO menunjukkan orang yang melakukan panggilan telepon dalam waktu lama dan orang yang menjajal HP selama lebih dari satu dekade, tidak berpengaruh dengan potensi kanker otak.
Analisis final ini melibatkan 63 studi dari 1994 hingga 2022, yang dinilai oleh 11 investigator dari 10 negara, termasuk otoritas perlindungan radiasi pemerintah Australia.
Studi menjelaskan efek frekuensi radio pada penggunaan HP, TV, monitor bayi, dan radar. Studi itu turut ditulis oleh Mark Elwood, profesor epidemiologi kanker di University of Auckland, Selandia Baru.
Laporan itu mengamati perkembangan kanker otak pada orang dewasa dan anak kecil. Selain itu, dikaitkan pula kanker pada kelenjar ituitari, kelenjar ludah dan leukimia, dengan penggunaan HP, paparan BTS, dan transmitter.
Sebelumnya, WHO dan organisasi kesehatan lainnya telah mengatakan tak ada bukti yang menunjukkan kaitan antara radiasi penggunaan HP dengan kesehatan. Namun, WHO mengimbau agar dilakukan studi lebih lanjut. Sebagai catatan, pengumuman WHO itu sudah dilakukan pada 2011.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/fir)Simak video di bawah ini, Bun:
Setop Tidur dengan Rambut Basah, Ini Dampaknya untuk Kesehatan
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Gejala Kanker Otak pada Perempuan yang Perlu Diwaspadai Sebelum Terlambat
WHO Rilis 30 Daftar Penyakit Berpotensi Jadi Pandemi, Ini Deretannya
Agung Hercules Meninggal Dunia Setelah Mengidap Kanker Otak
Bunda, Kenali Gejala Umum Kanker Otak yang Diidap Agung Hercules
TERPOPULER
Lisa BLACKPINK Syuting Film di Jakarta & Tangerang, Ini Dampaknya ke Lalu Lintas
Potret Samuel Zylgwyn dan Franda Temani Kedua Putri Bermain Salju untuk Pertama Kalinya
Cairan Pra Ejakulasi: Fakta, Risiko Kehamilan, Tips Perlindungan Aman & Bedanya dengan Sperma
Ciri-ciri Orang yang Membosankan, Sering Ucapkan 11 Kalimat Ini Menurut Psikolog
Jangan Langsung Nyalakan Lampu Saat Masuk Kamar Hotel, Ini Alasannya
REKOMENDASI PRODUK
9 Sepatu Karet Perempuan Waterproof yang Nyaman saat Hujan, Cocok untuk Kerja
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
9 Underpad Bayi untuk Perlindungan Maksimal, Pilih yang Aman dan Bagus Bun!
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahTERBARU DARI HAIBUNDA
Lisa BLACKPINK Syuting Film di Jakarta & Tangerang, Ini Dampaknya ke Lalu Lintas
Potret Samuel Zylgwyn dan Franda Temani Kedua Putri Bermain Salju untuk Pertama Kalinya
Cairan Pra Ejakulasi: Fakta, Risiko Kehamilan, Tips Perlindungan Aman & Bedanya dengan Sperma
Tidur yang Berkualitas akan Pengaruhi Kesehatan Mental Anak
Ciri-ciri Orang yang Membosankan, Sering Ucapkan 11 Kalimat Ini Menurut Psikolog
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Polisi Ungkap soal Bercak Darah di Sprai Kamar Lula Lahfah
-
Beautynesia
Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Bisa Ungkap Penyebab Kecemasan Dirimu
-
Female Daily
BliBliStyle Outlet: Destinasi Baru untuk Gaya Aktif dari Brand Favorit Pasti ORI!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Gaya Titi Kamal Olahraga Gym-Padel Bareng Bestie, Dipuji Tetap Tampil Sopan
-
Mommies Daily
Membagi Cinta ke Dua Anak, Ternyata Tidak Semudah yang Saya Kira