MOM'S LIFE
Resep Nasi Goreng ala Solaria yang Simpel dan Bisa Dibuat Sendiri di Rumah
Amira Salsabila | HaiBunda
Minggu, 18 Jan 2026 18:20 WIBBunda tentu sudah tidak asing dengan nasi goreng, hidangan khas Indonesia yang populer berkat cita rasanya yang lezat. Salah satu varian yang digemari adalah nasi goreng ala restoran Solaria.
Menu ini dikenal karena rasa gurih yang menggugah selera. Daripada terus membelinya, Bunda bisa mencoba memasak nasi goreng tersebut sendiri di rumah.
Proses pembuatannya pun tidak serumit yang dibayangkan. Lantas, bagaimana cara membuat nasi goreng ala restoran Solaria? Yuk, simak resepnya berikut ini.
Resep nasi goreng ala Solaria
Dikutip dari laman detikcom, berikut cara membuat nasi goreng dengan cita rasa gurih bak restoran Solaria yang dapat Bunda ikuti:
Bahan:
- 400 gram nasi putih
- 3 sdm minyak sayur
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 100 gram udang kupas
- 100 gram cumi-cumi bersih, iris melintang tipis
- 5 buah bakso ikan, iris tipis
- 1 buah cabai merah, iris tipis
- 2 sdm kacang polong beku
- 2 sdm wortel, potong kecil
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 2 butir telur ayam, kocok
Bumbu:
- 2 sdm kecap ikan
- 2 sdm saus tiram
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
Bahan pelengkap:
- Acar mentimun
- Kerupuk
Cara membuat:
- Masukkan nasi semalaman dalam kulkas, lalu aduk-aduk sampai terurai.
- Panaskan minyak, lalu tumis bawang putih hingga harum dan layu.
- Masukkan udang, cumi-cumi, dan bakso ikan, masak hingga seafood berubah warna.
- Tambahkan cabe merah, kacang polong, wortel, dan daun bawang.
- Masukkan telur ke atas wajan, lalu aduk-aduk hingga menggumpal. Tambahkan nasi putih dan aneka bumbu.
- Masak nasi goreng dengan api besar dan aduk merata.
- Sajikan nasi goreng dengan pelengkap.
3 Resep nasi goreng variasi lainnya yang lezat
Selain nasi goreng Solaria, ada juga beberapa variasi nasi goreng lainnya yang dapat Bunda bikin dengan mudah.
1. Resep nasi goreng ayam suwir
Dikutip dari buku 350 Resep Jajanan Paling Dicari karya Apri Buleng, berikut cara membuat nasi goreng ayam suwir:
Bahan:
- 75 gram daging ayam
- 2 siung bawang putih, parut
- 3 sentimeter kunyit, parut
- 1/2 sdt garam
- Minyak untuk menggoreng ayam
- 1 sdm margarin/minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 3 butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 2 cabai merah keriting
- 1 sdt terasi goreng
- Garam secukupnya
- 400 gram nasi
- 2 sdm kecap manis
Bahan pelengkap:
- Kerupuk, bawang goreng, dan acar mentimun
Cara membuat:
- Lumuri daging ayam dengan bawang putih, kunyit, dan garam. Tusuk-tusuk dengan garpu, diamkan selama 10 menit.
- Goreng daging ayam dalam minyak panas sampai matang dan kecokelatan. Setelah itu, angkat dan dinginkan. Suwir-suwir dagingnya. Setelah itu, sisihkan.
- Panaskan margarin/minyak. Tumis bumbu halus sampai harum dan matang. Masukkan nasi putih, aduk sampai tercampur bumbu. Beri kecap manis, aduk sampai merata. Setelah itu, angkat dan sajikan dengan bawang goreng, kerupuk, dan acar.
2. Resep nasi goreng keju
Bahan:
- 3 sdm margarin, untuk menumis
- 5 siung bawang putih, cincang
- 1 butir telur, kocok sebentar
- 2 lembar smoked beef, potong dadu kecil
- 3 sdm kacang polong
- 500 gram nasi putih
- 1 sdt kaldu bubuk instan rasa ayam
- 1 sdt kecap asin
- 1/2 sdt merica bubuk
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan margarin, tumis bawang putih hingga harum.
- Masukkan telur kocok, aduk-aduk sampai menjadi orak-arik.
- Masukkan smoked beef, kacang polong, dan nasi putih, aduk sampai merata. Bubuhi kaldu bubuk, kecap asin, merica, dan garam, aduk dan masak hingga matang serta bumbu merata. Setelah itu, angkat.
- Hidangkan selagi hangat.
3. Resep nasi goreng kampung
Bahan:
- 2 sdm mentega tawar
- 10 gram bawang merah, iris tipis
- 5 gram bawang putih, iris tipis
- 15 gram terasi
- 3 buah cabai rawit, iris halus
- 10 buah cabai merah, iris halus
- 1 butir telur, kocok sebentar
- 10 gram irisan daun bawang
- 250 gram nasi putih
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk instan rasa ayam
- 1/4 sdt gula pasir
- 1/4 sdt penyedap rasa (opsional)
Cara membuat:
- Panaskan mentega, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan terasi, cabai rawit, dan cabai merah. Aduk rata.
- Tambahkan telur dan daun bawang. Aduk. Masukkan nasi, merica, garam, kaldu bubuk, gula pasir, dan penyedap rasa. Aduk rata. Masak hingga matang dan bumbu meresap. Angkat. Nasi goreng kampung siap disajikan.
Nah, itulah resep nasi goreng ala Solaria dan variasi lainnya yang dapat Bunda coba sajikan di rumah untuk keluarga. Selamat mencoba, ya, Bunda.
Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/fir)Simak video di bawah ini, Bun:
Resep Kue Tiramisu Sederhana, Dessert Klasik Khas Italia yang Lezat
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Resep Nasi Goreng Jawa ala Restoran yang Mlekoh Sedap Bumbunya
13 Resep Nasi Goreng Lengkap Berbagai Variasi, ala Restoran hingga Nasgor Kampung
Resep Nasi Goreng Jawa yang Bikin Bunda Kangen Kampung Halaman
4 Resep Nasi Goreng Sederhana, Mudah Dibuat namun Lezat Rasanya
TERPOPULER
5 Potret Gewa Anak Mutia Ayu & Mendiang Glenn Fredly, Pintar Bergaya Bak Model Cilik
5 Rumah Artis Indonesia dengan View Pepohonan, Vila Zaskia Sungkar Dikelilingi Pinus
5 Tanda-tanda Hamil setelah Steril, Mungkinkah Terjadi?
Greysia Polii Kenang Pertemuan Pertama dengan Suami, Berawal dari Kaki Bengkak
7 Kebiasaan Parenting Ini Bisa Membuat Anak Mudah Meledak Emosi
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Momen Hangat Anak Kevin Aprilio Bermain Bersama Sang Kakek Addie MS, Cucu Rasa Anak
5 Potret Gewa Anak Mutia Ayu & Mendiang Glenn Fredly, Pintar Bergaya Bak Model Cilik
5 Tanda-tanda Hamil setelah Steril, Mungkinkah Terjadi?
5 Rumah Artis Indonesia dengan View Pepohonan, Vila Zaskia Sungkar Dikelilingi Pinus
7 Kebiasaan Parenting Ini Bisa Membuat Anak Mudah Meledak Emosi
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Minho SHINee Tak Menyangka Fans Indonesia Sudah Hafal Lagu Barunya 'Tempo'
-
Beautynesia
5 Kegiatan di Pagi Hari yang Dilakukan Pasangan Bahagia, Menurut Psikolog
-
Female Daily
Xiaomi Robot Vacuum 5 Resmi Hadir, Bersih-Bersih Rumah Jadi Lebih Praktis dan Bebas Repot!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Penyanyi Muda Ini Disebut Pacar Baru Keith Urban, Beda Usia 32 Tahun Disorot
-
Mommies Daily
Mau Hubungan Sehat antara Menantu dan Mertua? Terapkan 10 Hal Ini!