MOM'S LIFE
10 Ikan Tinggi Merkuri yang Banyak Dikonsumsi Warga RI, Ada Makarel Bun
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Rabu, 28 Jan 2026 12:20 WIBIkan dikenal sebagai sumber protein dan omega-3 yang baik bagi kesehatan. Namun, sebagian ikan dapat mengandung merkuri tinggi, Bunda.
Merkuri adalah logam berat yang terbentuk secara alami. Merkuri dapat terbentuk di tubuh ikan dalam bentuk metilmerkuri, yang sangat beracun. Dikutip dari Healthline, penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi ikan dengan konsentrasi merkuri lebih dari 0,3 ppm secara teratur, dapat meningkatkan kadar merkuri dalam darah dan memicu masalah kesehatan.
"Ikan mendapatkan merkuri dari air tempat mereka hidup. Semua jenis ikan mengandung sejumlah merkuri. Jenis ikan yang lebih besar dapat memiliki jumlah merkuri yang lebih tinggi karena mereka memangsa ikan lain yang juga mengandung merkuri," ujar pakar kesehatan William C Lloyd III, MD, FACS.
Perlu diketahui, merkuri tidak akan hilang meski ikan dimasak dengan suhu tinggi. Oleh karena itu, Bunda mesti memilih jenis ikan yang tepat atau rendah merkuri.
Ikan mengandung merkuri tinggi
Ikan-ikan yang dijual bebas bisa saja berisiko mengandung merkuri tinggi. Berikut 10 jenis ikan yang mengandung kadar merkuri tinggi berdasarkan data dari Food and Drug Administration (FDA) AS:
1. Ikan king mackerel
Ikan mackerel ini berbeda dengan jenis mackerel kalengan yang sering ditemukan di supermarket. King mackerel berukuran besar, dengan berat rata-rata mencapai 40 kilogram (kg). Ikan ini ternyata berbahaya bila dikonsumsi karena kandungan merkuri yang tinggi atau sekitar 0,730 ppm.
2. Ikan jabad atau tilefish
Tilefish merupakan salah satu ikan dengan kadar merkuri tertinggi. Hal ini lantaran durasi hidupnya yang lebih lama dibandingkan ikan lain. Ikan yang berada di laut dalam waktu lama lebih rentan terpapar merkuri, apalagi bila ikan ini adalah pemakan ikan lebih kecil.
3. Ikan marlin
Daging ikan marlin memiliki tekstur yang lembut dan rasa sedikit asam. Meski dagingnya enak disantap, ikan ini ternyata mengandung merkuri yang tinggi, Bunda.
Selain ketiga ikan di atas, masih ada tujuh ikan mengandung kadar merkuri tinggi yang perlu dihindari konsumsinya. Apa saja?
TERUSKAN MEMBACA DI SINI.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(ank/rap)