HaiBunda

PARENTING

Usaha Ayah Keluarkan Makaroni yang 'Nyangkut' di Hidung Anaknya

Radian Nyi Sukmasari   |   HaiBunda

Senin, 19 Feb 2018 13:00 WIB
Usaha Ayah Keluarkan Makaroni yang 'Nyangkut' di Hidung Anaknya/ Foto: thinkstock
Jakarta - Kadang ada hal tak terduga yang terjadi pada anak-anak, termasuk ketika ada benda kecil yang masuk di hidungnya. Kalau udah begini, kita pun bisa panik dan berusaha melakukan apapun untuk mengeluarkan benda tersebut dari hidung si anak.

Ini juga yang dilakukan seorang ayah bernama Josh Aultman. Dalam video yang diunggah sang istri, Katie Aultman, di Facebook, terlihat si kecil Jayce duduk di dapur bersama ayahnya. Dalam keterangan video itu, Katie menulis ada makaroni yang tersangkut di hidung Jayce.

"Untuk itu saya harus memberi tahu Josh untuk mengekstraksi alias mengeluarkan makaroni tersebut. Dan inilah video terbaik yang pernah ada, ha-ha-ha," tulis Katie. Dalam video berdurasi 45 detik itu, tampak Jayce agak geli ketika ayahnya bersiap-siap melakukan 'jurus' untuk mengeluarkan makaroni itu.


Nggak lama kemudian, Josh ambil posisi seperti mencium bibir Jayce dan sebentar saja makaroni itu sudah bisa keluar dari hidung Jayce. Kebetulan banget, Bun, makaroninya mengenai wajah Josh. Sontak Josh pun agak geli dengan makaroni yang terpental ke wajahnya sedangkan si kecil Jayce cuma tertawa melihat reaksi sang ayah.



"Ini nggak lucu. Jangan pernah lagi menaruh makaroni di hidungmu. Itu menjijikkan dan bisa menyakitimu Jayce," ujar Josh. Pernah melakukan upaya serupa dengan Ayah Josh untuk mengeluarkan benda asing yang tersangkut di hidung si kecil, Bun?

Menanggapi apa yang dilakukan Josh, dr Marlyn Cecilia Malonda SpA dari Mayapada Hospital Tangerang bilang yang dilakukan Josh seperti terlihat pada video tersebut yaitu memberikan ventilasi tekanan positif lewat mulut. Cara ini biasa disebut mother kiss atau dalam video ini bisa disebut father kiss.

Posisinya kata dr Marlyn seperti proses ciuman dengan mengunci mulut anak dengan mulut kita sendiri. Kemudian kita 'blokir' lubang hidung anak yang tidak tersumbat dengan jari, Bun. Lalu, tiupkan udara dengan tekanan yang cukup ke dalam mulut anak.

"Berkat tekanan tersebut, benda yang terjebak akan tertiup keluar. Karena dalam hal ini makaroni adalah makanan yang cukup lembut maka terlihat cukup mudah keluar," ujar dr Marlyn waktu ngobrol sama HaiBunda.

Tapi kalau sudah dilakukan berbagai cara namun benda asing yang nyangkut di hidung anak nggak kunjung keluar, segera bawa si kecil ke fasilitas kesehatan terdekat ya, Bun, supaya benda asing tersebut bisa cepat dikeluarkan.


(rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK