HaiBunda

PARENTING

Agar Anak Makin Lahap Makan, Coba Beri Nasi Tim Tahu Sayuran Yuk

Odilia Winneke Setiawati   |   HaiBunda

Jumat, 27 Apr 2018 08:05 WIB
Agar Anak Makin Lahap Makan, Coba Beri Nasi Tim Tahu Sayuran Yuk/ Foto: detikfood
Jakarta - Agar anak nggak bosan karena makannya itu-itu saja, kita bisa berkreasi nih, Bun, bikin menu baru. Menu yang satu ini, bisa dicoba.

Ya, menu sederhana tapi lengkap sumber proteinnya, khususnya protein nabati. Nah, bisa dicoba nih, Bun, nasi tim dengan tahu dan sayuran. Menu ini bisa jadi alternatif makanan lengkap buat si kecil.

Ini dia bahan yang diperlukan dan cara bikinnya.




Bahan:
1 sdm minyak sayur
1 siung bawang putih cincang halus
200 g tahu sutera/tahu putih, potong kecil
2 sdm kacang polong beku
30 g wortel, potong kecil
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
1/2 sdt minyak wijen
100 g nasi putih
500 ml kaldu ayam
Pelengkap:
Kaldu ayam
Bawang merah goreng

Cara membuat:

• Tumis bawang putih hingga wangi.
• Masukkan tahu, kacnag polong dan wortel, aduk rata.
• Tambahkan saus tiram, kecap dan bumbu.
• Aduk hingga mendidih dan bumbu meresap.
• Siapkan 2 mangkuk tahan panas.
• Taruh tahu tumis dalam mangkuk.
• Taruh nasi putih di atasnya sambil sedikit tekan-tekan.
• Tuangi kaldu hingga nasi terendam.
• Kukus dalam kukusan panas selama 30 menit.
• Angkat. Balikkan ke atas piring.
• Taburi bawang goreng.
• Sajikan hangat dengan kaldu ayam.

Untuk 2 mangkuk



Tips:
• Pilih tahu oragnik atau tahu sutera telur untuk mendapatkan tekstur yang lebih lembut.Jika ingin tekstur nasi tim lebih lembek, jumlah nasi bisa dikurangi sedikit dan tambahkan kaldu lebih banyak.
• Pengganti tahu bisa dipakai tempe yang dipotong dadu kecil.
• Agar menghemat waktu, bikin beberapa porsi nasi tim sekaligus. Jika akan diberikan pada si kecil tinggal menghangatkan kembali.

Gampang kan, Bun? Semoga si kecil jadi makin lahap makannya ya. Tapi buat Bunda yang masih bingung bisa simak videonya berikut ini ya.

[Gambas:Video 20detik]

(Nurvita Indarini)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sutan Muhammad Aqil

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

Parenting Kinan

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK