HaiBunda

PARENTING

Ingat, Bun, Tak Semua Penyakit Perlu Diobati dengan Antibiotik

Safira Raudhatul   |   HaiBunda

Jumat, 16 Nov 2018 16:34 WIB
Ilustrasi anak minum antibiotik/ Foto: iStock
Jakarta - Antibiotik sering dianggap 'obat dewa'. Sakit apapun kayaknya bisa langsung sembuh dengan antibiotik ya, Bun. Eits, tapi jangan salah karena nggak semua penyakit harus diobati dengan antibiotik.

Apalagi, beberapa antibiotik bisa dengan mudah dibeli di pasaran. Bukan nggak mungkin itu membuat orang berpikir konsumsi antibiotik bisa kapan saja. Direktur RS Universitas Indonesia DR dr Budiman Bela SpMK menegaskan tidak semua penyakit harus diobati menggunakan antibiotik.

"Seperti batuk dan pilek nggak perlu diobati dengan antibiotik karena penyakit tersebut kebanyakan disebabkan virus, bukan bakteri," dr Budiman ditemui di acara 'Peringatan Pekan Kesadaran Antibiotik' di Rumah Sakit Universitas Indonesia, Depok, Kamis (15/11/2018)



Ilustrasi minum antibiotik/ Foto: iStock
Nah, penyakit yang perlu diobati dengan antibiotik antara lain tifus dan diare. Ya, walaupun menurut dr Budiman kadang diare bisa diatasi dengan oralit tapi pada beberapa kasus diare juga diobari dengan antibiotik, Bun. Selain itu, antibiotik juga bisa digunakan jika penyatik nggak kunjung sembuh dan harus kembali lagi ke dokter.

dr Budiman menambahkan pastikan konsumsi antibiotik sesuai aturan. Pemakaian antibiotik sembarangan bisa bikin bakteri resisten. Kalau sudah resisten, bakteri sudah pasti akan lebih sulit dienyahkan. Sehingga, pengobatan bisa jadi lebih mahal bahkan pada beberapa kasus, infeksi yang disebabkan oleh bakteri resisten antibiotik bisa sebabkan kecacatan serius sampai kematian.

Dalam kesempatan sama, Dr Anis Karuniawati, Phd, SpMK(K) mengatakan pembelian antibiotik harus menggunakan resep dokter karena penggunaannya disesuaikan dengan kondisi pasien. "Antibiotik juga harus dihabiskan, sesuai dengan ketentuan dokter. Karena jika tidak penyakit akan timbul lagi dan bakteri pun resisten," ujar Anies.

(rdn/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

Mom's Life Arina Yulistara

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Kehamilan Amrikh Palupi

Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya

Kehamilan Amrikh Palupi

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Intip 5 Momen Hengky Kurniawan Bareng Putranya Bintang yang Tak Kalah Tampan Bun

Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK