HaiBunda

PARENTING

Hindari 5 Kesalahan Orangtua Saat Mengajari Anak Membaca

Dwi Indah Nurcahyani   |   HaiBunda

Jumat, 01 Mar 2019 18:28 WIB
Kesalahan mengajari anak membaca/ Foto: iStock
Jakarta - Bunda merasa kesulitan mengajari buah hati membaca? Banyak ibu di luar sana berusaha keras dalam menuntun anaknya belajar membaca. Banyak yang memilih memasukkan anaknya ke tempat les membaca ketimbang mengajarinya sendiri di rumah.

Mengajari anak membaca memang tak semudah yang dibayangkan, Bun. Butuh waktu, ketelatenan, kesabaran dan kerja keras agar anak makin lancar membaca.

Mengajari anak membaca bukan sekadar berbagai kosakata dan perbedaan suara dalam membaca setiap kata. Semakin sering melatihnya, maka anak akan semakin mahir membaca.


Namun sayangnya, banyak Bunda yang tidak sabar melewati proses belajar membaca si kecil. Padahal, Bunda memang dituntut ekstra sabar dalam mendampingi anak belajar membaca. Beri anak kesempatan untuk menyelami buku yang dibacanya sendiri, sehingga mereka terbiasa menyerap apa yang ada di dalam buku.


Matthew Scott, Head of Pre-school di British Council mengatakan, ada banyak kesalahan yang kerap dilakukan orangtua ketika mengajari anak-anaknya membaca. Salah satunya ialah banyak Bunda yang melewatkan sesi pre-reading.

"Sebaiknya sebelum Bunda dan anak mulai membaca, berilah kesempatan pada anak untuk memprediksi apa yang terjadi di dalam cerita,"kata Matthew, seperti dari Young Parents.

Selain kesalahan tersebut, kesalahan lain yang juga disoroti Matthew saat orangtua mengajarkan anaknya membaca yakni tidak mengajukan pertanyaan kepada mereka mengenai gambar sampul dan judul cerita yang dibacakan. Misalnya, "Apa yang kamu pikirkan akan terjadi dalam cerita ini?"

Kesalahan mengajari anak membaca/ Foto: iStock

Melewatkan kesempatan membaca ulang cerita, juga masuk dalam deretan kesalahan orangtua saat mengajarkan anaknya membaca. Makanya nih, Bunda, jangan malas untuk membaca ulang cerita di dalam buku kepada si kecil. Semakin banyak Bunda membaca cerita, anak-anak akan semakin percaya diri dan akrab dengan kata-kata yang ada pada cerita tersebut, kata Matthew.

Melansir Pbs, kesalahan yang juga perlu dihindari saat mengajarkan anak membaca adalah menyuruh mereka berhenti membaca dengan tiba-tiba saat mereka melakukan kesalahan. Biarkan anak terus membaca, selama kesalahannya tidak mengganggu makna kata tersebut.

Berikan kenyamanan pada anak saat belajar membaca, dengan tidak mengganggu mereka saat membaca. Bunda hanya perlu melakukan koreksi ketika mereka membaca.


Oh ya, Bun, jangan pula mengatakan 'Ayo, percepat. Kamu harus membaca sedikit lebih cepat!'' Atau 'Pelan-pelan'. Sebagai gantinya, Bunda dapat membuat model pengajaran agar anak lebih lancar membaca yakni dengan terus menggiatkan latihan membaca bersamanya. Ingat Bun, membaca dengan lancar akan terdengar seperti percakapan yang alamiah, dan itu sesuatu yang harus dipelajari. Tetap semangat mengajari anak membaca di rumah ya, Bun!

[Gambas:Video 20detik]

(rap/rap)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Mom's Life Amira Salsabila

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK