Jakarta -
Anak yang belum akil baligh memang tidak wajib berpuasa tapi tidak ada salahnya jika si kecil dilatih berpuasa sejak dini, Bun. Ini penting untuk membiasakan mereka sehingga nanti kalau sudah besar, ia akan kuat menjalani puasa.
"Puasa merupakan kewajiban setiap muslim yang sudah akil balig atau sudah melewati masa puber. Namun, banyak keluarga yang sudah menerapkan puasa pada anaknya sejak usia dini seperti pada saat kelas 1 SD. Biasanya dimulai dengan menerapkan puasa setengah hari sampai puasa satu hari penuh," ujar Head of Medical Kalbe Nutritionals, dr. Muliaman Mansyur kepada detikHealth, Selasa (7/5/2019).
Meskipun ingin mengajarkan si kecil berpuasa, tapi Bunda harus ingat bahwa si kecil tetap membutuhkan asupan nutrisi yang cukup selama berpuasa. Hal ini bertujuan untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangannya yang lebih cepat.
"Pada usia pertumbuhan, si kecil melewati berbagai tahap pertumbuhan dan perkembangan. Jika asupannya berkurang pada masa ini, mungkin saja pertumbuhan dan perkembangannya dapat terganggu. Oleh karena itu, jika si kecil berpuasa, usahakan tidak sampai mengurangi jumlah asupan yang harus diberikan kepadanya," jelas Muliaman.
Agar kebutuhan nutrisi amak tetap terpenuhi saat belajar pusia, usahakan Bunda memberinya makan sahur dan berbuka yang cukup dengan variasi makanan seperti nasi dan lauk sumber protein. Jangan lupa juga beri ia sayur, buah, air putih, dan segelas susu.
"Susu adalah nutrisi yang unik di mana di dalamnya terdapat nutrisi lengkap seperti nutrisi makro dan mikro yang dibutuhkan oleh anak. Nutrisi makro seperti protein, karbohidrat, dan lemak yang terdapat dalam susu berguna sebagai sumber dan cadangan kalori selama puasa. Sedangkan, nutrisi mikro seperti vitamin dan mineral membantu melengkapi dan menjaga metabolisme tubuh, termasuk menjaga daya tahan tubuh agar si kecil bisa puasa dan tidak gampang sakit. Jadi susu bisa dijadikan alternatif tambahan selama puasa," ungkap Muliaman.
Salah satu susu yang bisa bunda pilih untuk memenuhi asupan nutrisi si kecil adalah Morinaga Chil School Platinum. Susu ini mengandung protein alfa-laktalbumin, AA, DHA, omega 3, 6, kolin, dan vitamin serta mineral lainnya.
Morinaga Chil School Platinum dengan moricare prodigest bisa diberikan 2 kali sehari selama si kecil puasa dengan memberikan 3 keunggulan selama bulan puasa, yaitu untuk brain care, body defence, dan si kecil tetap tumbuh dan berkembang optimal selama puasa.
(mul/rdn)