HaiBunda

PARENTING

Cerita Tya Ariestya Ajari Putra Pertamanya untuk Sayangi Adik

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Senin, 15 Jul 2019 08:34 WIB
Tya Ariestya dan kedua putranya/ Foto: instagram
Jakarta - Menjadi ibu dua anak, Tya Ariestya harus bisa berlaku adil. Dikutip dari InsertLive, Tya dan suaminya, Irfan Ratinggang berusaha menjaga perhatian untuk kedua anaknya. Hal ini supaya sang anak sulung, Kanaka tidak cemburu dengan adiknya, Kalundra.

"Perkembangannya (anak) alhamdulillah masih sesuai tapi lagi lucu-lucu dan aktif-aktifnya, terus aku lagi ngajarin bagaimana caranya dia biar bisa sayang sama adiknya," kata Tya.

Untungnya, disebut Tya, Kanaka sama sekali tidak cemburu bahkan mengungkapkan rasa sayang untuk Kalundra. Ketika Tya mulai menaruh perhatian pada Kalundra karena masih menyusui, Irfan langsung mengajak main Kanaka.


"Dia enggak jealous sama sekali karena memang aku selalu membagi porsi sih sama suami, ketika aku harus memperhatikan Kalundra banget, nah ayahnya langsung ambil Kanaka, jadi dia enggak kekurangan perhatian," kata Tya Ariestya.
Tya Ariestya dan kedua putranya/ Foto: instagram
Kalau kondisi kakak-adik di rumah akur seperti Kanaka, tentunya lega ya, Bun. Lantas bagaimana jika tidak? Psikolog anak dari Tiga Generasi Marcelina Melissa yang akrab disapa Lina mengatakan sejak hamil kita bisa melakukan upaya preventif agar kakak tidak cemburu.

"Misalnya kita beri pengertian ke kakak, bahwa di perut bunda ada adik bayi yang nantinya perlu dirawat bersama-sama," ujar Lina.

Kalau mau membacakan cerita soal hubungan kakak dan adik juga boleh. Sehingga anak punya gambaran kalau punya adik itu menyenangkan dan kasih sayang bunda serta ayahnya enggak berubah.

Simak juga cerita Tya Ariestya yang masih penasaran miliki anak perempuan.

[Gambas:Video 20detik]

(aci/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak

Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun

7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK