HaiBunda

PARENTING

Syarat Usia Masuk TK di Indonesia 4 - 6 Tahun, Bagaimana di Negara Lain?

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Rabu, 18 Dec 2019 18:52 WIB
Syarat Usia Masuk TK di Indonesia 4 - 6 Tahun, Bagaimana di Negara Lain?/ Foto: iStock
Jakarta - Permendikbud Nomor 44 tahun 2019 tentang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) baru saja ditandatangani Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Republik Indonesia (RI) Nadiem Anwar Makarim. Aturan baru ini salah satunya memuat tentang persyaratan calon peserta didik baru, seperti batas usia masuk TK dan kelas 1 SD.

Dalam pasal 4 dijelaskan bahwa persyaratan calon peserta didik baru pada TK dengan rincian sebagai berikut:


Pasal 4


Persyaratan calon peserta didik baru pada TK adalah:

a. Berusia 5 (lima) tahun atau paling rendah 4 (empat) tahun untuk kelompok A; dan

b. Berusia 6 (enam) tahun atau paling rendah 5 (lima) tahun untuk kelompok B.

Nah, bagaimana batas usia masuk TK di negara lain. Negara yang memberlakukan aturan yang sama terkait usia masuk TK di Indonesia adalah Amerika Serikat. Rata-rata usia anak TK di AS adalah 4 hingga 6 tahun.

Menurut Superpages, sebuah sumber online informasi lokal dari seluruh negara, total 32 negara bagian di Amerika Serikat mengharuskan seorang anak berusia 5 tahun masuk TK pada atau sebelum 1 September di tahun ia memulai sekolah.

Sementara 11 negara memiliki tanggal batas antara 1 September dan 15 Oktober. Ada juga 7 negara bagian yang menawarkan sekolah lokal pilihan untuk menentukan tanggal yang mereka tentukan sendiri ketika anak-anak harus mulai sekolah.

Lalu, mengutip National Center on Education and the Economy, TK di Korea Selatan mengharuskan anak mereka masuk dari usia 3 hingga 5 tahun.

Sama seperti di Korea Selatan, batas usia masuk TK di Jepang yakni 3 hingga 5 tahun. Umumnya, orang tua diharuskan mendaftarkan anaknya pada bulan Oktober atau November tahun sebelum anak mereka memulai kelas.

"Jika Anda mempertimbangkan untuk memasukkan anak di taman kanak-kanak, Anda harus mulai mengunjungi fasilitas sekitar Agustus atau September tahun ketika anak Anda berusia dua tahun. Setelah tahun ajaran dimulai pada bulan April, sangat sulit menemukan fasilitas yang dapat menerima anak Anda," demikian ditulis oleh Japan Health Info.

Berbeda lagi di negara Finlandia, menurut aturan, anak-anak harus masuk ke pendidikan prasekolah atau kegiatan serupa lainnya selama satu tahun sebelum pendidikan wajib dimulai. Pendidikan prasekolah (esiopetus) mempersiapkan anak-anak untuk sekolah komprehensif (SD hingga SMA). Anak-anak biasanya memasuki pendidikan prasekolah pada usia 6 tahun.

Jadi di Finlandia hanya mewajibkan anak usia 6 tahun untuk masuk TK. Di bawah usia 6 tahun, hitungannya tidak wajib dan masuk child care. Mereka memprioritaskan waktu bermain untuk anak-anak usia 0 - 6 tahun. Demikian dikutip dari Finland Info.

Simak juga buah yang bisa mencerdaskan anak dalam video di bawah ini:

(aci/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Deretan Artis Punya Villa Mewah di Bali, Anggun C. Sasmi Bangun Hunian Semi Outdoor

Mom's Life Amira Salsabila

Momen Ultah ke-2 Fatimah Anak Tasyi Athasyia, Kostumnya Unik & Menggemaskan

Parenting Nadhifa Fitrina

Cara Open To Work di LinkedIn seperti Dilakukan Prilly Latuconsina saat Cari Kerja

Mom's Life Arina Yulistara

5 Potret Apartemen Gisela Cindy di Kanada, Ada Balkon View Pemandangan Kota

Mom's Life Amira Salsabila

Ikuti Tren 2016, Eva Mendes Akui Pernah Sembunyikan Kehamilan Keduanya

Kehamilan Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Deretan Artis Punya Villa Mewah di Bali, Anggun C. Sasmi Bangun Hunian Semi Outdoor

Momen Ultah ke-2 Fatimah Anak Tasyi Athasyia, Kostumnya Unik & Menggemaskan

Cara Open To Work di LinkedIn seperti Dilakukan Prilly Latuconsina saat Cari Kerja

5 Dongeng Islami tentang Kisah Nabi untuk Dibacakan Sebelum Tidur ke Anak

Ikuti Tren 2016, Eva Mendes Akui Pernah Sembunyikan Kehamilan Keduanya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK