PARENTING
Jangan Lupa Beri Anak Vitamin A di Bulan Agustus, Gratis Bunda
Asri Ediyati | HaiBunda
Senin, 03 Aug 2020 17:12 WIBDi tengah pandemi, tentu Bunda ingin anak tetap dalam keadaan sehat dan tumbuh dengan baik. Pemberian suplementasi vitamin adalah salah satu upaya untuk tetap menjaga anak sehat.
Nah, jangan lupa Bunda, bulan Februari dan Agustus adalah bulan vitamin A. Di kedua bulan ini anak bisa mendapatkan berupa suplementasi vitamin A. Kenapa sih vitamin A begitu penting sampai ada bulan khusus untuk pemberiannya?
Dilansir laman resmi Kementerian Kesehatan RI, vitamin A/retinol memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh anak. Ya, vitamin A terlibat dalam pembentukan, produksi, dan pertumbuhan sel darah merah, sel limfosit, antibodi juga integritas sel epitel pelapis tubuh.
"Adapun vitamin A juga bisa mencegah rabun senja, xeroftalmia, kerusakan kornea dan kebutaan serta mencegah anemia pada ibu nifas," tulis Kemenkes RI, dikutip Senin (3/8/2020).
Bagaimana jika anak kekurangan vitamin A? Apabila anak kekurangan vitamin A maka anak bisa menjadi rentan terserang penyakit infeksi seperti infeksi saluran pernafasan atas, campak, dan diare.
Makanya, pandemi Corona bukan halangan untuk Bunda bisa memberikan suplementasi vitamin A untuk anak. Sebaliknya, Bunda malah menambah proteksi pada kesehatan anak.
Untuk dosisnya Bunda juga jangan sampai salah. Kapsul biru (dosis 100.000 IU) untuk bayi umur 6 - 11 bulan. Sementara, kapsul merah (dosis 200.000 IU) untuk anak umur 12 - 59 bulan.
Bagi Bunda yang baru saja melahirkan, vitamin A dalam bentuk kapsul merah juga diberikan kepada ibu nifas, lho.
Lalu, bagaimana cara mendapatkannya? Tenang saja, Bunda, kapsul vitamin A ini bisa didapatkan di fasilitas kesehatan seperti rumah sakit, puskesmas, pustu, poskesdes/polindes, balai pengobatan, praktik dokter, bidan praktik swasta atau posyandu secara gratis.
Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini ya Bunda, demi kesehatan anak di kemudian hari.
Simak juga video tentang menumbuhkan minat baca anak saat di rumah saja:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Bolehkah Memberikan Vitamin A untuk Anak Tanpa ke Posyandu?
5 Dampak Kekurangan Vitamin A pada Anak, Berikan di Bulan Agustus Bun
Yuk Beri Vitamin A untuk Anak di Bulan Agustus Ini, Gratis, Bun
Jangan Lupa, Bulan Agustus Ada Pemberian Vitamin A Gratis
TERPOPULER
Bikin Haru! Momen Akur Paula Verhoeven & Baim Wong Hadiri Acara Sekolah Anak
Ini Kalimat yang Harus Didengar Anak Laki-laki SMP Menurut Pakar
9 Camilan yang Bikin Kolesterol Tinggi di Usia 20-an Tahun
Doa saat Menghadapi Kesulitan dan Kegelisahan, Bikin Hati Lebih Tenang
Tanda Kanker Serviks Sudah Menyebar ke Organ Lain? Simak Faktanya
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak, Bulu Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
PritadanesREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Bikin Haru! Momen Akur Paula Verhoeven & Baim Wong Hadiri Acara Sekolah Anak
9 Camilan yang Bikin Kolesterol Tinggi di Usia 20-an Tahun
Ini Kalimat yang Harus Didengar Anak Laki-laki SMP Menurut Pakar
Doa saat Menghadapi Kesulitan dan Kegelisahan, Bikin Hati Lebih Tenang
Tanda Kanker Serviks Sudah Menyebar ke Organ Lain? Simak Faktanya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Sayangkan Pernyataan Fahmi Bachmid, Pengacara Vadel Badjideh: Jaga Hati Keluarga
-
Beautynesia
5 Gaya Belahan Rambut Ini Bisa Ungkap Kepribadian Seseorang, Yuk Cari Tahu!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Foto: Prewedding Mesra Alyssa Daguise-Al Ghazali di Paris, Elegan Serba Putih
-
Mommies Daily
Kuis: Anak Kamu Tipe Gen Alpha yang Mana, Nih?