PARENTING
Long Weekend, Ini Tempat Liburan yang Harus Bunda Hindari
Yudistira Imandiar | HaiBunda
Sabtu, 24 Oct 2020 10:17 WIBPekan depan akan ada long weekend dari hari libur Maulid Nabi Muhammad SAW dan cuti bersama. Jika Bunda dan keluarga berencana liburan, pilih destinasi yang aman ya, Bunda.
Ketua Departemen Epidemiologi Universitas Indonesia (UI), Dr. dr. Tri Yunis Miko Wahyono, MSc berpesan kepada masyarakat yang ingin mengisi libur panjang saat pandemi agar memilih destinasi wisata yang sudah termasuk dalam zona hijau. Selain itu, masyarakat harus memperhatikan protokol kesehatan, terutama lokasi wisatanya.
"Tentukan tempat mana yang akan dituju dan pastikan lokasi wisata itu berada di zona hijau sehingga tidak terpapar COVID-19," ujar Tri seperti dikutip dari situs covid19.go.id, Sabtu (24/10/2020).
Pernyataan ini disampaikan dalam talkshow 'Imun Kuat Libur Panjang Aman' di Media Center Satgas Penanganan COVID-19 Graha BNPB, Jakarta, Rabu (21/10). Menurutnya, pemilihan zona aman harus jadi prioritas.
Tri mengatakan, wilayah zona merah perlu dihindari karena berisiko tinggi penularan COVID-19. Namun, bila terpaksa harus datang ke zona merah, ia berpesan agar menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
"Mau jalan ke mal atau ke mana pun di zona merah itu berisiko. Makanya jangan lupa pakai masker, jaga jarak dan hindari kerumunan, cuci tangan pakai sabun," ujarnya lagi.
Pemimpin Yayasan Al Fachriyah, Habieb Salim bin Jindan mengatakan, seluruh agama mengajarkan kebersihan, namun permasalahannya manusia mau menerapkan kebersihan atau tidak. Ditambah ada kabar bohong yang beredar kadang membuat masyarakat gaduh.
"Ini berbahaya. Mereka punya medsos sebarkan berita COVID-19 sebagai konspirasi untuk menghancurkan NKRI dengan hoaks sehingga masyarakat takut," ujar Habieb Salim.
Habieb menyarankan seluruh tokoh agama, tokoh masyarakat, dan pemerintah bersinergi mengedukasi penanganan COVID-19 dengan baik. Ia juga menyinggung soal perayaan Hari Besar Islam Maulid Nabi di Jakarta yang bisa dihadiri banyak orang.
"Ini fungsi Satgas, wali kota, atau gubernur untuk hadirkan tokoh agama. Jelaskan acara ini boleh diselenggarakan asalkan mengikuti protokol kesehatan," katanya.
Agar Bunda dan keluarga aman saat berlibur, ingat selalu #ingatPesanBunda atau #IngatPesanIbu yang disampaikan oleh Satgas COVID-19, yaitu #pakaimasker #jaga jarak dan #cucitanganpakaisabun.
Bunda simak cara mencegah COVID-19 di tempat umum dalam video berikut yuk.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Bun, Data Ini Buktikan Kasus Corona Selalu Naik Usai Libur Panjang
Kasus Corona Naik Saat Libur Panjang, Bagaimana dengan Akhir Tahun?
Libur Panjang, Staycation Tak Kalah Seru Dibanding di Luar Rumah
Libur Panjang, Jangan Lupa Jaga Si Kecil dari COVID-19 Saat Wisata
TERPOPULER
Kesedihan Chiki Fawzi Gagal Jadi Petugas Haji, Ungkap Alasannya
Ciri-ciri Orang Positif Vibes, Sering Ucapkan 10 Kalimat Ini
5 Potret Victoria Beckham Bareng Spice Girls, Terbaru Hadiri Ultah ke-50 Emma Bunton
Kisah Grace MacDonald, Ibu Pertama di Dunia yang Melahirkan Bayi Laki-laki Melalui IVF
Cerita Nina Zatulini Panik Janin Tak Bergerak, Es Krim Jadi Penyelamat
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Kesedihan Chiki Fawzi Gagal Jadi Petugas Haji, Ungkap Alasannya
Kisah Grace MacDonald, Ibu Pertama di Dunia yang Melahirkan Bayi Laki-laki Melalui IVF
Ciri-ciri Orang Positif Vibes, Sering Ucapkan 10 Kalimat Ini
BAB Terasa Sakit Setelah Operasi Caesar? Ini Cara Mengatasinya
5 Potret Victoria Beckham Bareng Spice Girls, Terbaru Hadiri Ultah ke-50 Emma Bunton
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Video: Mertua Protes Kamari Panggil Justin Papa, Jennifer Coppen Tegaskan Ini
-
Beautynesia
7 Ciri Karyawan Teladan yang Mudah Disukai Atasan, Kamu Termasuk?
-
Female Daily
Han Ji Min Kembali Perankan Drama Komedi Romantis ‘The Practical Guide to Love’ di HBO Max!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Vicky Zhao 'Putri Huan Zhu' Jadi Sorotan, Dikaitkan Pencucian Uang
-
Mommies Daily
Aturan Membawa Tas Sekolah Anak yang Aman Menurut Ahli dan Rekomendasinya