PARENTING
3 Cara Membersihkan Karang Gigi pada Anak, Mencegah Lebih Baik!
Haikal Luthfi | HaiBunda
Rabu, 03 Mar 2021 07:01 WIBTidak semua anak mengetahui soal pentingnya menyikat gigi, Bunda. Itu sebabnya mereka sering kali malas untuk menyikat gigi.
Sebenarnya, aktivitas menggosok gigi perlu banget dibiasakan sejak kecil, karena jika tidak dibiasakan, akibatnya gigi akan rusak bahkan dapat menimbulkan karang gigi.
Berdasarkan American Dental Association (ADA), sebanyak 74% remaja usia 13-18 tahun diketahui memiliki karang gigi dan prevalensinya meningkat hingga 90% saat anak berusia 18 tahun ke atas.
Anak-anak memang rentan terkena karang gigi, karena umumnya mereka cenderung menyukai makanan yang manis-manis seperti coklat ataupun permen. Jenis makanan semacam itulah yang mengundang bakteri, karena mengandung gula yang mempercepat pembusukan.
Mengutip laman Healthline, makanan yang mengandung karbohidrat atau gula berkontribusi dalam pembentukan plak yang memproduksi asam pada prosesnya. Zat asam itulah yang bisa menimbulkan masalah pada kerusakan gigi.
Baca Juga : 4 Obat Sakit Gigi Alami yang Aman untuk Anak |
Oleh karena itu, penting bagi Bunda untuk membiasakan anak menggosok gigi sedari dini, demi mencegah karang atau bahkan kerusakan gigi pada anak.
Apa itu karang gigi?
Karang gigi adalah suatu endapan keras yang terletak pada permukaan gigi. Tanda-tandanya terdapat endapan kuning atau coklat di antara gigi atau di garis gusi. Hal ini disebabkan karena sisa-sisa dari makanan yang tertinggal lama dan tidak segera dibersihkan.
Sisa-sisa makanan tersebut jika tidak segera dibersihkan akan menumpuk dan menyebabkan karang gigi lho Bunda. Mengutip laman WebMD, karang gigi disebabkan karena kumpulan plak yang menumpuk dan mengeras pada permukaan gigi.
Plak yang membawa bakteri ini dapat merusak email gigi dan jika dibiarkan cukup lama dapat menyebabkan gigi berlubang. Selain itu, adanya karang gigi tidak hanya mempengaruhi gigi saja lho, tetapi juga pada gusi. Kecenderungan plak pertama kali terbentuk di antara gigi dan di garis gusi.
Sehingga, karang gigi dapat mengiritasi gusi yang mengakibatkan peradangan dan pembengkakan, yang dikenal juga sebagai radang gusi.
Cara membersihkan karang gigi
Cara terbaik untuk membersihkan karang gigi tentu dengan berobat ke dokter, Bunda. Sebab, akan sangat sulit untuk menghilangkan karang gigi yang sudah terlanjur mengeras secara mandiri.
Akan tetapi, karang gigi bisa dicegah dengan membersihkan gigi secara rutin. Adapun caranya seperti yang dikutip dari laman Medical News Today, antara lain:
1. Baking soda
Menyikat gigi dengan baking soda adalah cara yang aman dan efektif untuk menghilangkan plak. Baking soda dapat menghilangkan plak tanpa merusak email gigi.
Sebuah studi menunjukkan bahwa pasta gigi yang mengandung baking soda memungkinkan lebih efektif dalam mengurangi jumlah plak di mulut daripada pasta gigi biasa. Selain itu, soda kue juga melindungi dari demineralisasi, yaitu proses kimiawi yang menghilangkan kalsium dari email gigi.
Hal ini disebabkan karena karbohidrat dari makanan dapat secara drastis menurunkan tingkat pH di mulut, menciptakan lingkungan asam yang menyebabkan demineralisasi. Semakin rendah pH, semakin asam zatnya yang mengakibatkan demineralisasi.
Sehingga baking soda dapat membantu mengurangi demineralisasi untuk menyeimbangkan tingkat pH di dalam mulut dan mencegah kehilangan email gigi.
2. Minyak kelapa
Minyak kelapa sangat bagus karena sifat anti inflamasi dan anti oksidannya, Bunda. Disamping itu, minyak kelapa juga mengandung asam laurat dan asam lemak dengan sifat antimikroba.
Sebuah studi berjudul Effect of Coconut Oil in Plaque related Gingivitis: a Preliminary Report pada tahun 2015 yang melibatkan 60 remaja penderita radang gusi, menemukan bahwa berkumur dengan minyak kelapa menghasilkan penurunan 50 persen pada plak gigi.
Selain itu, para partisipan penelitian juga mengalami penurunan gejala radang gusi yang signifikan. Sehingga minyak kelapa dinilai bagus untuk membersihkan gigi dan gusi.
3. Pasta gigi fluoride
American Dental Association (ADA) merekomendasikan menyikat gigi dua kali sehari dengan pasta gigi yang berfluoride. Selain itu, Mereka juga merekomendasikan flossing sekali sehari.
Cara flossing dengan benang gigi akan menghilangkan sisa-sisa makanan dan plak dari sela-sela gigi dan area yang sulit dijangkau. Kemudian dilanjutkan dengan menyikat gigi yang akan menghilangkan plak di permukaan gigi.
Untuk menyikat gigi secara efektif, adapun tahapannya sebagai berikut:
- Mulailah di bagian belakang mulut dengan geraham atas.
- Gunakan sapuan sikat melingkar yang pendek.
- Sikat permukaan depan dan belakang semua gigi atas.
- Ulangi langkah 1-3 pada gigi bagian bawah.
Nah Bunda semoga bermanfaat!
(haf/som)Simak video di bawah ini, Bun:
Anak Terlalu Higienis Malah jadi Gampang Sakit?
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Cara Menghilangkan Cegukan pada Bayi, Bunda Perlu Tahu
9 Gejala Demam Berdarah pada Anak, Bunda Perlu Tahu
Penyebab dan Dampak Stunting pada Anak, Bunda Perlu Tahu
Kotoran Telinga Anak Mengeras, Bagaimana Cara Membersihkannya?
TERPOPULER
Deretan Artis yang Pilih Jadi PNS, Ada Eks Cherrybelle hingga Jebolan Pencarian Bakat
Shandy Aulia Rayakan Ultah Sang Ayah, Ini 5 Potretnya Tampil Beda dengan Ketiga Kakak Perempuan
Teruji di 504 Anak, Ini Jenis Hobi yang Bikin Anak Cerdas dan Bahagia
Aurel Hermansyah Berusaha Selalu Ada untuk Aaliyah Massaid agar Tak Alami Baby Blues
Alami Gejala Hamil Tapi Tespek Negatif, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sepatu Sekolah Terbaik yang Bagus dan Awet
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu untuk Kecerdasan Otak Anak Usia 12 Tahun
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Serum Terbaik untuk Sehatkan dan Merawat Kulit
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak yang Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Kapas Wajah yang Bagus untuk Bersihkan Makeup
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
8 Nama Anak Perempuan dari Komedian Indonesia Aesthetic & Artinya, Ada yang Terinspirasi Motor
Hati-Hati, Trauma & Stres Bisa Pengaruhi Otak Anak Bun!
Deretan Artis yang Pilih Jadi PNS, Ada Eks Cherrybelle hingga Jebolan Pencarian Bakat
Teruji di 504 Anak, Ini Jenis Hobi yang Bikin Anak Cerdas dan Bahagia
Aurel Hermansyah Berusaha Selalu Ada untuk Aaliyah Massaid agar Tak Alami Baby Blues
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ini 4 Manfaat Matcha yang Lagi Viral untuk Kesehatan Kulit
-
Beautynesia
Selain Bitch X Rich 2, Ini 4 Drakor Lainnya yang Dibintangi Aktor Tampan Kim Min Kyu
-
Female Daily
Kandungannya Lebih Strong, Ini 3 Skincare Lokal untuk Usia 40-an yang Bisa Jadi Jagoan!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Tas Hermes Asli Milik Jane Birkin Terjual Rp 123 M, Rekor Lelang Dunia Pecah
-
Mommies Daily
Tips Remaja Aman Bertransaksi Digital dari Pakar, serta Rekomendasi Bank Digital