PARENTING
Putri Charlotte Ulang Tahun ke-6, Foto Terbarunya Terlihat Mirip sang Ibunda!
Annisa A | HaiBunda
Minggu, 02 May 2021 17:51 WIBKabar bahagia datang dari keluarga kerajaan. Putri Charlotte dari Cambridge tengah berulang tahun. Gadis cilik itu kini genap berusia 6 tahun, Bunda.
Putri pasangan Pangeran William dan Kate Middleton tumbuh menjadi gadis cantik seperti sang Bunda. Potret anak kedua dari tiga bersaudara itu dibagikan di laman Instagram resmi kerajaan.
"Mengucapkan selamat kepada Putri Charlotte, selamat berulang tahun yang keenam hari ini. Foto oleh istri Duke of Cambridge," tulis akun Instagram @theroyalfamily.
Dalam potret tersebut, Putri Charlotte tersenyum manis memamerkan deretan giginya ke arah kamera. Gadis berusia 6 tahun itu tampil cantik dalam balutan baju bermotif floral warna biru.
Foto tersebut diambil oleh sang Bunda, Kate Middleton. Unggahan Putri Charlotte yang sedang berulang tahun langsung mencuri perhatian publik. Pemilik nama Charlotte Elizabeth Diana itu dibanjiri dengan ucapan seamat ulang tahun dari warganet.
Dilansir dari CNN, Putri Charlotte dan sang Bunda tengah menghabiskan akhir pekan di Norfolk, Inggris pada hari sepesial tersebut.
Charlotte berada di urutan keempat dalam garis takhta Inggris, satu tempat di bawah kakak laki-lakinya, George yang akan berusia 8 tahun pada Juli mendatang.
The Cambridges tidak akan memposting apa pun di media sosial selama mereka menghabiskan akhir pekan lebih lanjut. Pangeran William dikabarkan segera bergabung dengan boikot online oleh klub sepak bola untuk mengatasi pelecehan rasis dan seksis di platform mereka.
Namun pasangan yang menikah di 2011 itu masih merilis foto terbaru Charlotte ke media, seperti yang secara biasa mereka lakukan pada hari ulang tahun anak-anak kerajaan.
Belum lama ini putra bungsu Pangeran William dan Kate Middleton, Louis Arthur Charles berulang tahun yang ketiga pada Jumat, (23/04/21).
Pangeran Louis kini tumbuh semakin besar dan aktif. Ia juga sudah bisa bersepeda. Simak potret terbaru Louis di halaman berikutnya.
Bunda, saksikan juga video tips redakan cemburu anak sulung pada calon adik bayi.
(anm/anm)

ULANG TAHUN PANGERAN LOUIS