PARENTING
5 Ide Lomba Kemerdekaan HUT RI, Ajak Si Kecil Berkompetisi Menghias Kamar
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Senin, 16 Aug 2021 16:15 WIBSeperti tahun sebelumnya, tahun ini kita harus merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di rumah saja karena pandemi COVID-19. Meski di rumah saja, semangat merayakan hari kemerdekaan enggak boleh surut ya, Bunda.
Kita tetap bisa kok merayakan Hari Ulang Tahun RI (HUT RI) ke-76 di rumah bersama keluarga. Bunda bisa membuat lomba unik dan menarik di rumah untuk anak-anak agar mereka enggak bosan.
Lomba 17 Agustus di rumah juga bisa meningkatkan kreativitas dan jiwa nasionalisme anak lho. Berikut 5 ide lomba Kemerdekaan untuk Si Kecil saat di rumah saja:
1. Lomba menggambar bertema Indonesia
Indonesia terdiri dari keberagaman suku yang memiliki adat berbeda. Bunda bisa mengadakan lomba menggambar virtual untuk anak dan teman-temannya dengan tema keberagaman suku. Misalnya, mereka diminta menggambar pakaian atau rumah adat yang ada di Indonesia.
Menggambar bisa mengasah perkembangan dan kreativitas anak lho, Bunda. Menurut psikolog Lev Vygotsky, menggambar adalah bagian dari perkembangan anak dan melalui aktivitas ini, Si Kecil bisa mempelajari banyak hal.
"Menggambar adalah bagian dari sistem komunikasi simbolis yang mencakup berbicara, membaca, dan menulis sebagaimana diungkapkan melalui perkembangan," kata Vygotsky, dilansir Psychology Today.
2. Lomba menghias kamar
Nah, kalau Bunda memiliki lebih dari satu anak, coba ajak mereka berlomba menghias kamarnya. Ajang ini juga bisa meningkatkan daya kreativitas dan daya imajinasi anak lho.
"Saat berimajinasi, anak dapat membayangkan, memikirkan, dan menentukan perkembangan informasi yang diperoleh dari suatu proses. Misalnya adalah belajar bahasa, kosakata, dan pengetahuan baru yang bisa langsung dipraktekkan," kata Binky Paramitha, M.Psi, psikolog pendidikan dan co-founder Rumah Dandelion, beberapa waktu lalu.
Di HUT RI ke-76 ini, Bunda bisa meminta anak-anak berimajinasi dengan menghias kamar. Pilihlah tema nasionalisme atau tetapkan konsep hiasan harus bercorak merah putih seperti bendera Indonesia.
Jangan lupa untuk menilai kerapian dan kebersihan kamar ya. Selain menghias kamar, anak-anak juga bisa belajar bertanggung jawab untuk menjaga kebersihan dan kerapian kamarnya sendiri.
Bunda, ajak juga Si Kecil mengenal sejarah Presiden RI, di video berikut ya:
(ank/rap)
IDE LOMBA HUT RI: LOMBA FOTO HINGGA TEBAK LAGU
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Akui 'Keluar Naga' Setiap Hari, Nikita Willy Pilih Tinggalkan Kerjaan 10 Hari Demi Anak
10 Lomba 17 Agustusan yang Unik dan Lucu, Estafet Tepung hingga Melepas Karet
Seru Banget! 10 Ide Lomba 17 Agustus Bersama Keluarga di Rumah
Rayakan HUT Kemerdekaan RI untuk Kenalkan Makna Toleransi ke Anak
TERPOPULER
10 Tanda Orang Tidak Bahagia Meski Hidupnya Terlihat Sempurna Menurut Psikolog
Penyanyi Wizzy Melahirkan Anak Kedua, Ungkap Doa & Harapan untuk Sang Putra
Potret Leticia Anak Sheila Marcia dalam Balutan Kebaya, Hadiri Acara di Pura Mangkunegaran
10 Tren Makanan dan Diet Sehat yang Diprediksi Makin Booming di 2026
9 Resep MPASI Bayi Usia 8 Bulan, Tinggi Kalori & Penambah Berat Badan
REKOMENDASI PRODUK
9 Sepatu Karet Perempuan Waterproof yang Nyaman saat Hujan, Cocok untuk Kerja
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
9 Underpad Bayi untuk Perlindungan Maksimal, Pilih yang Aman dan Bagus Bun!
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahTERBARU DARI HAIBUNDA
10 Tanda Orang Tidak Bahagia Meski Hidupnya Terlihat Sempurna Menurut Psikolog
Penyanyi Wizzy Melahirkan Anak Kedua, Ungkap Doa & Harapan untuk Sang Putra
9 Resep MPASI Bayi Usia 8 Bulan, Tinggi Kalori & Penambah Berat Badan
10 Tren Makanan dan Diet Sehat yang Diprediksi Makin Booming di 2026
Potret Leticia Anak Sheila Marcia dalam Balutan Kebaya, Hadiri Acara di Pura Mangkunegaran
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
12 Makanan Pemicu Peradangan yang Sebaiknya Dibatasi, Kata Ahli Gizi
-
Beautynesia
11 Kebiasaan Buruk yang Harus Dihindari Usia 20-an Kalau Ingin Kulit Glowing dan Awet Muda
-
Female Daily
EXO-L Siap-Siap War Tiket! EXO Bakal Datang ke Jakarta 7 Juni 2026
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak Cinta 31 Januari: Aquarius Cemburu, Virgo Beda Pendapat
-
Mommies Daily
7 Salon Hijab dan Muslimah di Jabodetabek: Privasi Terjaga, Me-Time Maksimal!