PARENTING
Suka Duka Sri Mulyani Kuliah di Amerika Serikat Sambil Asuh Anak
Annisa A | HaiBunda
Senin, 04 Jul 2022 22:50 WIBSri Mulyani Indrawati dikenal sebagai salah satu tokoh wanita inspiratif Tanah Air. Ia merupakan orang Indonesia pertama yang menjabat Direktur Pelaksana Bank Dunia yang kini menjadi Menteri Keuangan RI.
Sri Mulyani lahir di Bandar Lampung, 26 Agustus 1962. Sepak terjangnya di dunia ekonomi bermula saat menimba ilmu di Amerika Serikat pada 1988, Bunda.
Kala itu, Sri Mulyani ingin mengejar gelar master dan doktor di bidang ekonomi di University Illinois at Urbana Champaign (UIUC). Sebelumnya, ia telah menyelesaikan pendidikan di Universitas Indonesia pada 1986.
Tak sendiri, Sri Mulyani menjalani masa-masa itu bersama suami tercinta, Tonny Sumartono. Keduanya memulai kehidupan berumah tangga dengan penuh perjuangan. Bahkan, pasangan ini harus membagi waktu antara belajar dan momong anak.
"Kami berdua kuliah, harus mengatur jadwal kuliah agar bisa bergantian menjaga buah hati kami, saya mulai belajar memasak, berdua mencuci baju, mengurus anak, membersihkan apartemen," cerita Sri Mulyani dalam unggahannya di akun Instagram @smindrawati.
"Dengan uang beasiswa sungguh sangat minim dan pas-pasan," sambungnya.
Sri Mulyani dan Tonny dikaruniai tiga anak dari pernikahan mereka. Ketiga anak itu adalah Dewinta Illinia, Luqman Indra Pambudi, dan Adwin Haryo Indrawan.
Tak hanya repot mengurus rumah tangga dan anak-anak, pasangan ini juga menghadapi tantangan sebagai mahasiswa. Selain itu, banyak perbedaan budaya yang mereka hadapi ketika menetap di negara asing.
Meski menjalani kehidupan rumah tangga yang berat di luar negeri, Sri Mulyani dan suami berjuang menjadi sosok yang yang baik. Mereka menikmati kesibukan sebagai orang tua sekaligus mahasiswa.
Sri Mulyani bercerita, ada banyak hal yang mereka dapatkan ketika kuliah di luar negeri. Selain berbagi kehidupan bersama pasangan, ia juga mendapatkan berbagai pengalaman baru sebagai mahasiswa dan diaspora.
"Namun kami tetap bahagia dan tak pernah terdengar keluhan di antara kita. Kami berteman banyak sekali," kata Sri Mulyani.
"Di waktu weekend bisa hadir 'barbecue atau potluck' bersama, menikmati suasana early fall, melihat pawai drumband UIUC, menikmati udara dan lapangan rumput dekat kebun tulip di belakang kompleks mahasiswa di Orchard," tuturnya.
Bunda, simak momen manis Sri Mulyani ketika momong anak saat menjadi mahasiswa di Amerika Serikat. Klik halaman selanjutnya, ya.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video tentang momen kebersamaan Sri Mulyani bersama para cucu:

KENANG MOMEN DI AMERIKA
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Gentle Parenting Mulai Ditanggalkan, Ini Pola Asuh Baru Orang Tua Gen Z
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kisah Bunda Muslimah Besarkan 3 Anak di Amerika, Khawatirkan Makanan Si Kecil
Rapor Sri Mulyani Merah Saat SD, Respons Orang Tua Sungguh Ajaib
Keseruan Sri Mulyani Ajak Cucu Jalan-jalan Keliling Jakarta
Cerita Sri Mulyani tentang Cara Sang Bunda Mendidik Anak
TERPOPULER
Momen Sinta & Jojo 'Keong Racun' Aktif Lagi Setelah 15 Tahun, Intip Potret Serunya
Momen Romantis Febby Rastanty dan Suami Polisi, Intip Potretnya Join Tren Lagu Rizky Febian
9 Kalimat Gaslighting yang Tak Sadar Sering Digunakan Orang Tua
Ternyata Genetik Bisa Memengaruhi Produksi ASI Bunda
Cara Mengetahui Detak Jantung Janin dengan Tangan
REKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Balsem Bayi yang Aman dan Nyaman untuk Kulit Si Kecil
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Primer Make Up Tahan Lama
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
Review Es Krim Baskin Robbins Musk Melon & Popping Shower, Rasa Favorit Nomor #1 di Jepang
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Lotion Anti Nyamuk untuk Bayi yang Aman untuk Kulit
Asri EdiyatiREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Pensil Alis Warna Coklat Muda yang Bisa Jadi Pilihan Bunda
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Ngotot Cerai dari Erin, Andre Taulany Pilih Tak Permasalahkan soal Harta Gono-Gini
Gentle Parenting Mulai Ditanggalkan, Ini Pola Asuh Baru Orang Tua Gen Z
Momen Sinta & Jojo 'Keong Racun' Aktif Lagi Setelah 15 Tahun, Intip Potret Serunya
9 Kalimat Gaslighting yang Tak Sadar Sering Digunakan Orang Tua
Ternyata Genetik Bisa Memengaruhi Produksi ASI Bunda
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Video: Bryan Domani Ungkap Sikap Ji Chang Wook saat Syuting Bareng
-
Beautynesia
Kim Kardashian Jual Celana Dalam dengan Rambut Palsu, Ludes Terjual!
-
Female Daily
Perluas Jejak Foot Locker, MAP Active Buka Toko Reimagined Pertama di Indonesia!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Jasmine Tookes Buka Victoria's Secret Show, Pamer Perut Hamil Pakai Gaun Jaring
-
Mommies Daily
Mengenal Mental Load Remaja Gen Z: FOMO, Burnout dan Kecemasan, Apa yang Harus Dilakukan Orang Tua?