
parenting
Cerita Sedih Ibnu Jamil saat Ungkap Perceraian pada Anak, Hubungan Sempat Dingin
HaiBunda
Kamis, 04 Aug 2022 22:20 WIB

Aktor Ibnu Jamil blak-blakan tentang hubungannya yang sempat retak dengan sang anak, Dhofin. Ibnu mengaku anaknya sempat bersikap dingin usai perceraian kedua orang tuanya, Bunda.
Pada 2018, Ibnu Jamil memutuskan bercerai dari Ade Maya. Kala itu, proses perceraian Ibnu dengan mantan istrinya sempat berjalan lama karena beberapa alasan.
Sebelum mengajukan cerai, Ibnu sudah terlebih dahulu bicara dengan anak semata wayangnya. Saat itu, Ibnu memang ingin secara langsung menyampaikan keputusan ini kepada Dhofin.
"Pas kita ajuin (cerai), dia sudah tahu. Kenapa gue kasih tahu? karena gue enggak mau Dhofin itu tahu dari media atau omongan orang lain," kata Ibnu, dilansir YouTube Daniel Mananta Network.
Menurut Ibnu, momen tersebut sangat berat baginya. Ia meminta maaf pada sang putra karena tak bisa bersama-sama lagi menjadi keluarga yang utuh, Bunda.
Pada saat itu, putra Ibnu masih kecil untuk mengutarakan pendapatnya. Tapi, Ibnu merasa bahwa sang putra sebenarnya ingin bicara dan mendebatkan keputusan orang tuanya.
"Itu berat banget buat gue, memang gue yang ambil keputusan jadi gue yang bilang. Kata pertama yang muncul gue minta maaf enggak bisa bersama-sama lagi. Panda (Ayah) dan Bunda harus pisah," ujar Ibnu.
"Berhubung Dhofin waktu itu usianya antara 10 sampai 11 tahun, dia enggak bisa apa-apa. Tapi, gue bisa ngerasain dia itu kayak ingin argumen atau berdebat, tapi enggak bisa," sambungnya.
Saat bicara dengan sang putra, Ibnu menjelaskan kondisi yang akan dialami Dhofin ketika orang tuanya bercerai. Kala itu, Ibnu sudah siap bila dicap buruk oleh putra tunggalnya itu, Bunda.
"Tapi yang jelas pahitnya gue jelasin sama dia kondisinya. Ini demi kebaikan semua. Gue kayak memperbolehkan dia punya asumsi, dia akan cap gue sebagai orang jahat, tapi gue yakin suatu saat cap itu akan luntur dan gua bisa menjadi orang baik untuk dia, itu memang butuh proses," ungkapnya.
Bagi Ibnu, hubungannya yang retak dengan sang putra menjadi momen terendah dalam hidupnya. Hubungan keduanya menjadi sangat jauh seperti terpisah oleh gunung es.
"Itu bukan satu gunung es tapi ribuan gunung es yang ada di antara kita berdua," kata Ibnu.
Setelah dia bercerai, Dhofin mulai bersikap dingin. Simak kisah selengkapnya ini di halaman berikutnya ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Simak juga 5 fakta mengenai Nathalie Holscher yang gugat cerai Sule, dalam video berikut:
DICUEKI ANAK SETELAH CERAI
Cerita Sedih Ibnu Jamil saat Bilang Perceraian pada Anak, Hubungan Sempat Retak/ Foto: Instagram @ibnujamilo
Ibnu Jamil memahami konsekuensi yang harus diterimanya saat memutuskan bercerai. Salah satunya terkait hubungan dengan sang putra, Bunda.
"Satu sisi gue melihat kondisi itu sebab akibatnya, karena ada penyebabnya dan akibatnya seperti ini, itu memang sudah ada di kepala gue sebelumnya" kata Ibnu.
Menurut pria 41 tahun ini, tidak ada cara yang tepat untuk menumpahkan perasaannya saat itu selain bicara langsung ke sang putra. Akibatnya, hubungan dia dan Dhofin pun menjadi renggang.
"Enggak ada formula yang pas dengan kata-kata semanis apa pun untuk membuat hati kita tetap baik. Lo mau curhat ke teman itu bukan solusi. Saat itu solusinya ngomong sama anak apa pun yang terjadi dan efeknya gue ternyata memberikan gunung es antara gue dan dovin," ujar Ibnu.
Meski begitu, Ibnu tetap berusaha untuk memperbaiki hubungannya dengan Dhofin, Bunda. Suami Ririn Ekawati ini menyempatkan diri untuk bertemu sang putra meski tidak dihiraukan.
"Tapi gue tetap berusaha untuk mendekatkan diri gue sama dia, dengan main ke rumahnya, jemput ke sekolah, meskipun gue dicuekin," ungkapnya.
"Berat buat gue saat itu, tapi gue selalu berpikir dua sisi, apa yang ada di kepala gue dan di kepala dia dan gue harus terima itu. Gue enggak bisa memaksakan kehendak gue, gue yakin prosesnya bakal lama enggak tahu sampai kapan."
Selain tidak dihiraukan sang putra, pesan Ibnu juga tidak pernah dibalas, Bunda. Saat hari pernikahannya dengan Ririn, Dhofin juga tak hadir.
Selengkapnya dapat dibaca di halaman berikutnya ya.
SIKAP DINGIN ANAK TAK MEMBALAS PESAN DAN DATANG KE PERNIKAHAN
Cerita Sedih Ibnu Jamil saat Bilang Perceraian pada Anak, Hubungan Sempat Retak/ Foto: Instagram @ibnujamilo
Sejak bercerai dari Ade Maya, hubungan Ibnu Jamil dan sang putra, Dhofin, menjadi renggang. Dhofin bahkan bersikap dingin dengan ayahnya dengan tak membalas pesan, Bunda.
"Dingin banget, gue main ke rumahnya juga enggak dapat sambutan yang baik. Segala bentuk apa pun, bahkan chat gue enggak pernah dibalas, gue enggak tahu itu dibaca atau enggak, tapi gue positive thinking itu dibaca meski enggak dibalas," ungkap Ibnu.
Selama menjalani hubungan yang renggang dengan sang putra, Ibnu banyak bercerita pada sang Bunda. Setelah menikah dengan Ririn, Ibnu mendapatkan dorongan untuk tak menyerah dalam memperbaiki hubungannya degan Dhofin.
"Ririn juga selalu ngajarin gue, 'Ya lakuin saja, enggak perlu ada ketakutan dan kamu malah enggak berbuat apa-apa'. Sebelum ketemu Ririn, saat itu cuma orang tua gue yang back-up gue karena gue bukan tipe yang suka curhat ke teman," ujar Ibnu.
Hubungan Ibnu dan Dhofin sempat kembali merenggang saat dia ingin menikah dengan Ririn, Bunda. Saat itu, Dhofin sampai tak ingin bicara dengan Ibnu. Pada akhirnya, Dhofin tak hadir di acara pernikahannya dengan Ririn.
"Sebelumnya gue ngomong dahulu sama dia dengan kondisi yang masih sangat dingin banget, dia malah tutup pintu. Tapi paling enggak gue tunjukin, gue enggak ingin lo tahu dari orang lain, omongan ini bakal lebih banyak garnish-nya ketimbang isinya, jadi harus gue bilang sama dia. Di hari pernikahan gue sama Ririn, gue minta maaf (sama Ririn), 'Sayang maaf ya kalau kondisinya kayak gini'," kata Ibnu.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Parenting
Ririn Ekawati Curhat pada Ustaz, Cara Menghadapi Ujian yang Datang dari Anak

Parenting
7 Kesalahan Parenting dari Orang Tua yang Bercerai pada Anaknya

Parenting
Ririn Ekawati Akui Sempat Sulit Dekati Anak Ibnu Jamil, Tak Mau Maksa yang Penting Tulus

Parenting
Enggan Bebani Anak-anaknya, Ririn Ekawati Siapkan Asuransi Masa Tua

Parenting
Tips Agar Anak Tak Jadi Pelampiasan Emosi Bunda


5 Foto
Parenting
Intip 5 Potret Momen Kebersamaan Anak Ririn Ekawati dengan Putra Ibnu Jamil
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda