HaiBunda

PARENTING

7 Hal Penting Saat Memilih Baby Bouncer, Keselamatan hingga Cara Membersihkan

Kinan   |   HaiBunda

Selasa, 16 Aug 2022 20:00 WIB
Cara memilih bouncer yang tepat/ Foto: iStock

Baby bouncer menjadi salah satu perlengkapan bayi yang cukup penting, terutama untuk menemani waktu bermain Si Kecil. Nah, bagaimana cara tepat memilih baby bouncer sesuai kebutuhan?

Seperti dikutip dari Healthline, sebagian besar orang tua menyetujui bahwa pemilihan bouncer sangat penting karena menentukan awet atau tidaknya pemakaian di kemudian hari. 

Ya, bouncer bisa menjadi tempat favorit bayi untuk bermain dan menghabiskan waktu dengan bersantai. Bahkan baby bouncer dengan fitur ayunan yang lembut juga bisa menenangkan bayi yang rewel, lho.


Dengan memilih yang tepat, Bunda bisa merasakan manfaat dari penggunaan ayunan bayi ini. Diketahui di pasaran ada beberapa jenis nama dari benda ini: baby bouncer, baby rocker dan baby swing. Apa sih bedanya?

  • Bouncer: Ini biasanya memiliki pergerakan naik-turun, dan beberapa merek juga menyertakan fitur getaran. Bouncer sering kali menyertakan perlengkapan mainan, baik yang digantung di atas kepala bayi atau di atas kaki bayi.
  • Rocker: Mirip dengan bouncer, tetapi biasanya baby rocker dilengkapi dengan pergerakan maju mundur yang lembut (biasanya tanpa komponen mesin).
  • Swing: Baby swing yakni berupa kursi gantung yang memiliki gerakan mengayun maju mundur yang lebih lebar. Alat ini biasanya digerakkan oleh mesin untuk mengontrol kecepatan dan jangkauan gerakan kursi.

Tips memilih baby bouncer

Dikutip dari What to Expect, kecocokan baby bouncer pada tiap bayi bisa berbeda-beda. Ini sesuai dengan kenyamanan dan kebutuhannya masing-masing. Berikut beberapa hal yang perlu dipertimbangkan:

1. Ukur kamar terlebih dahulu

Beberapa jenis bouncer mungkin memiliki ukuran yang besar, dengan gerakan ayunan yang cukup lebar sehingga membutuhkan ruang cukup. Pastikan model yang dipilih sesuai dan memiliki cukup ruang untuk bergerak.

Jangan memaksakan diri membeli bouncer ukuran besar jika ruangan kamar Si Kecil sudah banyak mainan atau kemungkinan tidak cukup.

Ilustrasi bayi tidur di bouncer/ Foto: Nurvita Indarini

2. Keamanan dan keselamatan

Saat mencari bouncer untuk buah hati, faktor  keamanan dan keselamatan harus menjadi prioritas utama. Selain memeriksa anjuran usia, kursi bouncer bayi harus memiliki fitur keamanan yang tepat. 

Jika memungkinkan, cari produk bouncer yang dilengkapi dengan sabuk pengaman untuk melindungi bayi agar tidak terjatuh. Pastikan juga bouncer memiliki alas anti-selip agar tidak licin. 

Simak tips penting lainnya dalam memilih bouncer di halaman berikut yuk, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Simak juga yuk memanfaatkan barang di sekitar kita agar anak lebih nyaman di stroller, dalam video di bawah ini:



(rap/rap)
HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN SAAT AKAN MEMBELI BOUNCER

HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN SAAT AKAN MEMBELI BOUNCER

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Momen Eva Celia Makan di Warung Sederhana di Salatiga, Intip Potretnya Jajan Ronde hingga Soto

Mom's Life Annisa Karnesyia

Perjalanan Cinta Katy Perry Sebelum Ketahuan Mesra dengan Eks PM Kanada Justin Trudeau

Mom's Life Amira Salsabila

Solois K-Pop Ailee Ungkap Kesulitan untuk Hamil secara Alami setelah Menikah

Kehamilan Amrikh Palupi

Perjalanan Diet Adele yang Berhasil Turun Berat Badan 45 Kg

Mom's Life Arina Yulistara

Deretan Nama Bayi yang Akan Populer di 2026

Nama Bayi Annisya Asri Diarta

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

6 Tanda Anak Tumbuh di Lingkungan Bahagia Menurut Psikolog

5 Momen Eva Celia Makan di Warung Sederhana di Salatiga, Intip Potretnya Jajan Ronde hingga Soto

15 Rekomendasi Tanaman Hias untuk Meja Kantor, Minim Perawatan

Solois K-Pop Ailee Ungkap Kesulitan untuk Hamil secara Alami setelah Menikah

4 Aturan Baru Perawatan Bayi yang Perlu Diketahui Orang Tua Masa Kini

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK