HaiBunda

PARENTING

Cerita Manis Hubungan Anak-anak Anang, Arsya Mengidolakan Kakak-kakaknya Bun

ANNISAAFANI   |   HaiBunda

Selasa, 01 Nov 2022 21:40 WIB
Cerita Manis Hubungan Anak-anak Anang, Arsya Mengidolakan Kakak-kakaknya Bun/Foto: Instagram/@fdphotographyfamily
Jakarta -

Keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty adalah salah satu keluarga paling harmonis di kalangan selebriti ya, Bunda. Tak hanya hubungan keduanya, anak-anak dari pasangan ini juga memiliki hubungan yang manis.

Hal ini terungkap ketika Anang-Ashanty diundang ke acara Sweet Daddy Trans TV bersama Azriel, Arsy, dan Arsya. Dalam kesempatan tersebut, keluarga ini membagikan kisah mereka.

Salah satu yang menarik perhatian yakni Arsya, putra bungsu yang lahir pada 28 Oktober 2016. Bocah berusia enam tahun ini sangat menggemaskan, Bunda.


Arsy sendiri membongkar kebiasaan adikanya ketika di rumah, yakni sering gonta-ganti baju. Meski bikin bingung, ternyata ada alasan di baliknya.

Ternyata, Arsya melakukan hal tersebut karena ingin seperti kakak iparnya, Atta Halilintar. Ashanty sendiri langsung memberikan kesempatan pada Arsya untuk memberikan jawaban secara langsung.

"Kenapa adek suka ganti-ganti baju?" dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official.

"Biar kayak kak Atta," jawabnya malu-malu.

Ashanty kemudian menambahkan bahwa putrnya tersebut memang mengidolakan Atta, Bunda. Menurutnya, Arsya selalu ingin terlihat seperti suami kakaknya, Aurel Hermansyah.

"Fansnya kak Atta. Jadi maunya kayak kak Atta. Dari kacamata hitam, pakai apa semua dia ikutin," papar Ashanty.

Selain Atta, sikap manis juga diperlihatkan Arsya kepada Azriel. Pada kakak sambungnya itu, Arsya mengaku selalu dibuat senang. Salah satu hal yang membuat bocah tersebut bahagia yakni ketika diajak naik vespa bersama.

Baca kelanjutannya di halaman berikut, ya.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen. 

Simak juga 3 tips mendidik anak generasi Alpha agar mudah bersosialisasi dalam video berikut:

(AFN/som)
AZRIEL MEMANJAKAN ARSYA

AZRIEL MEMANJAKAN ARSYA

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Mom's Life Amira Salsabila

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Randu Gede

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya

Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

SAKA Market Vol. 2: Green Trails Festival Sukses Digelar 2 Hari, Catat 6.500 Pengunjung

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK