HaiBunda

PARENTING

30 SD Negeri & Swasta Makassar Akreditasi Terbaik Beserta Alamat & Estimasi Biaya

Nazla Syafira Muharram   |   HaiBunda

Rabu, 15 Nov 2023 11:25 WIB
Daftar SD terbaik di Makassar/ Foto: Getty Images/iStockphoto/Rizal Mansor

Sebagai salah satu kota yang kaya akan budaya dan tradisinya, Makassar tak hanya memiliki daya tarik wisata yang luar biasa, namun juga menawarkan pendidikan yang berkualitas, Bunda. Salah satu institusi pendidikan yang menonjol dan menjadi titik awal pendidikan Si Kecil ialah SD, baik negeri maupun swasta terbaik di Makassar, yang dikenal maju pada pengembangan pembelajarannya. 

Dengan kemajuan teknologi dan tuntutan zaman, Makassar turut berinovasi dengan meluncurkan sistem pendaftaran online bagi jenjang SD di Makassar. Melalui platform ini, orang tua ataupun calon peserta didik dapat dengan mudah mengakses informasi terkait proses pendaftaran, persyaratan, dan jadwal yang akan diikuti selama pendidikan. 

Tak hanya itu, sekolah-sekolah di Makassar ini juga aktif dalam kegiatan PPDB, termasuk pada jenjang SD di Makassar, Bunda. Dengan sistem yang telah terintegrasi dan transparan, setiap sekolah memberikan kesempatan bagi calon peserta didik dalam memperoleh akses ke pendidikan yang berkualitas sesuai dengan bakat dan minat anak-anak. 


Saat ini juga, di Makassar sendiri telah tersedia SD Nasional Makassar yang mengadaptasikan kurikulum yang disesuaikan dengan standar nasional. Dalam penerapannya, sekolah nasional ini akan terus berusaha mengoptimalkan pengalaman belajar yang menantang bagi para siswanya, tentunya sesuai dengan arahan dari Kemendikbud, Bunda. 

Lantas, apa saja syarat dan cara mendaftar sekolah SD di Makassar? dan apa saja rekomendasi SD Makassar dengan akreditasi terbaik? Berikut ini penjelasan lengkap dan beberapa rekomendasi SD di Makassar dilansir dari berbagai sumber. Simak penjelasan selengkapnya yuk, Bunda.

Syarat dan cara daftar sekolah SD di Makassar

Terdapat beberapa persayaratan yang harus diperhatikan oleh Bunda sebelum mendaftarkan Si Kecil ke sekolah dasar yang dituju. Adapun beberapa persyaratan tersebut sebagai berikut: 

  • Calon peserta didik baru harus memenuhi persyaratan usia 7 tahun atau paling rendah 6 tahun. 
  • Pada pelaksanaan PPDB, diutamakan bagi penerimaan calon peserta didik dengan usia 7 tahun. 
  • Persyaratan terkait dengan usia dikecualikan menjadi paling rendah 5 tahun 6 bulan apabila calon peserta didik memiliki kecerdasan atau bakat istimewa dan kesiapan psikis.
  • Pengecualian pada poin sebelumnya dapat dibuktikan dengan rekomendasi tertulis dari psikologi profesional. 
  • Adapun persyaratan usia dibuktikan dengan akta kelahiran dan surat keterangan lahir yang telah dilegalisir oleh kelurahan sesuai dengan domisili calon peserta didik. 
  • Persyaratan usia juga dikecualikan untuk sekolah dengan kriteria khusus seperti, sekolah pendidikan khusus dan sekolah pendidikan layanan khusus. 
  • Untuk sekolah yang menerima calon peserta didik dari warga negara asing, maka wajib menyelenggarakan matrikulasi Pendidikan Bahasa Indonesia paling singkat 6 bulan. Jika tidak melaksanakan, maka akan dikenai sanksi administratif berupa peringatan tertulis. 
  • Bagi calon peserta didik baru penyandang disabilitas dikecualikan dari ketentuan batasan usia. 

Setelah memahami persyaratan apa saja yang perlu untuk Bunda penuhi, berikutnya terdapat cara mendaftarkan Si Kecil ke SD yang dituju di Makassar. Simak ya, Bunda. 

  • Buka situs pendaftaran di https://ppdb.makassarkota.go.id/
  • Kemudian, klik tombol "saya ingin mendaftar", lalu pilih daftar SD. 
  • Setelah itu, pilih lulus dari PAUD/TK/RA, jika "Ya" maka Bunda bisa mengisi pertanyaan "apakah memiliki NISN". Jika sudah memiliki NISN, silakan input NISN siswa. 
  • Apabila tidak lulus dari PAUD/TK/RA, maka Bunda bisa menginput NIK siswa, lalu mengisi data form yang telah disediakan. Jika sudah, klik tombol biru (registrasi siswa), dan akan muncul page yang menandakan siswa telah berhasil untuk registrasi data. 

15 SD Negeri Makassar dengan akreditasi terbaik beserta alamat

SD Negeri di Makassar tentunya menjadi pilihan pertama yang biasanya dituju oleh para orang tua untuk menyekolahkan anaknya. Demi membantu Bunda agar bisa menentukan pilihan yang tepat, berikut ini beberapa rekomendasi SD Negeri di Makassar. Simak ya, Bunda. 

1. SD Neger Panyikkokang 1

SD Negeri Pannyikkokang 1 ini telah mendapatkan akreditasi A dari BANSM per tahun 2021. Sekolah ini memiliki fasilitas cukup lengkap seperti ruang kelas, perpustakaan dan sanitasi yang memadai serta area halaman yang cukup luas. 

  • Alamat: Jln Toddopuli 3 No 27 Makasar, Pandang, Kec. Panakukkang, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

2. SD Pundarika

SD Pundarika telah terakreditasi A oleh BANSM sejak tahun 2021. Sekolah yang terbilang favorit ini juga sudah memiliki fasilitas lengkap mulai dari ruang kelas hingga laboratorium yang dapat menunjang pembelajaran siswa-siswanya.

  • Alamat: Jl. Ince Nurdin No. 14 Makassar, Sawerigading, Kec. Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

3. SD Negeri Minasa UPA

SD Negeri Minasa UPA telah terakreditasi A pada tahun 2021 lalu. Lingkungan dan area sekolah ini terbilang cukup asri ditambah dengan sanitasi yang memadai. Sekolah ini pun sudah dilengkapi perpustakaan yang bisa diakses oleh seluruh siswanya. 

  • Alamat: Btn Minasa Upa Blok L-1, Minasa Upa, Kec. Rappocini, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

4. SD Negeri Pacinang

SD Negeri Pacinang memiliki area halaman yang cukup luas dengan dihiasi oleh tumbuhan-tumbuhan hijau dan lingkungan yang bersih. Sekolah ini pun sudah dilengkapi oleh laboratorium penunjang kegiatan belajar. Selain itu, SD Negeri Pacinang teah terakrediasi A oleh BANSM pada tahun 2021. 

  • Alamat: Jl. Cambajawayya No 11, Tello Baru, Kec. Panakukkang, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

5. SD Negeri Sudirman II Makassar

SD Negeri Sudirman II Makassar memiliki area sekolah ini terbilang sangat rindang dan sejuk, karena banyak dikelilingi pohon dan tanaman hijau. Selain itu, lingkungan sekolahnya sangat bersih dan nyaman dipandang.

  • Alamat: Jl. Jend. Sudirman No.7, Pisang Utara, Kec. Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

6. SD Inpres Unggulan BTN Pemda

SD Inpres Unggulan BTN Pemda berada di lingkungan yang cukup sederhana dan asri. Sekolah ini aktif mengajak para siswanya berkegiatan di luar kegiatan belajar mengajar. 

  • Alamat: Jalan. AP. Pettarani Blok E 19 No. 25, Tidung, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

7. SDN Panaikang 2

SDN Panaikang 2 menawarkan lingkungan sekolah yang nyaman dan asri, sehingga anak-anak akan merasa betah untuk belajar di sekolah. Fasilitas yang dimiliki pun sudah cukup mumpuni, Bunda. 

  • Alamat: Jl. H.Athirah 1 Komp. H. Kalla, Karampuang, Kec. Panakukkang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

8. SDN Parangtambung 2

SDN Parangtambung 2 secara aktif mengajak para siswa-siswanya untuk ikut serta dalam berbagai kegiatan, baik secara akademik di kelas maupun non-akademik di luar ruang kelas. 

  • Alamat: Jl. Dg. Tata Raya No.80, Parang Tambung, Tamalate, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

9. SDN Pagandongan 

SDN Pagandongan menjadi salah satu sekolah dasar negeri yang seringkali dipilih oleh para orang tua. Hal ini karena keaktifan secara positif yang dibangun di sekolah ini menjadikan anak dapat meraih prestasinya. 

  • Alamat: Tamalanrea, Bira, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

10. SDN PAI

SDN PAI menawarkan sistem pembelajaran efektif dengan menjadikan para siswanya aktif dalam mengikuti berbagai lomba, Bunda. Tentunya, sistem pengajaran yang diberikan tak perlu diragukan lagi. 

  • Alamat:  Jl. Perintis Kemerdekaan Km 18, P A I, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

11. SDN Paccerakkang 

SDN Paccerakkang berada di lingkungan yang sederhana, namun sistem pengajaran yang ditawarkan tetap lah berkualitas dengan tenaga pendidik yang mumpuni di bidangnya. 

  • Alamat: Jln. Paccerakkang No. 229, Kel Katimbang, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

12. SDN Tamamaung 

SDN Tamamaung menawarkan lingkungan sekolah yang asri dan sederhana, Bunda. Sekolah ini juga mendorong para siswanya untuk berani mencetak prestasi, baik secara akademik maupun non-akademik. 

  • Alamat: Jl. AP. Pettarani II H, Tamamaung, Kec. Panakukkang, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

13. UPT SPF SDN Timbuseng II

UPT SPF SDN Timbuseng II menjadi salah satu sekolah dasar negeri favorit di Makassar, lho Bunda. Sekolah ini menyediakan berbagai fasilitas penunjang untuk siswa belajar di sekolah. 

  • Alamat: Jl. Andi Paturungi No.36 Timbuseng, Barombong, Kec. Tamalate, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

14. SDN Bontojai 

SDN Bontojai secara aktif memberikan pengajaran yang berkualitas terhadap para siswanya, Bunda. Sekolah ini juga seringkali mengajak siswa-siswanya ikut serta mengikuti berbagai kegiatan. 

  • Alamat:  Jl. Kapasa Raya No.27 Makassar, Bira, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

15. SDN Bontoramba 1

SDN Bontoramba 1 berada di lingkungan yang cukup dekat dengan pemukiman warga, menjadikannya seringkali dipilih oleh para orang tua untuk menyekolahkan anaknya, Bunda. 

  • Alamat: Jl. Perintis Kemerdekaan 18, Tamalanrea, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

15 Rekomendasi SD Swasta Makassar dengan akreditasi terbaik beserta alamat dan estimasi biaya

Tak hanya SD Negeri saja yang bisa Bunda jadikan pilihan, terdapat pula beberapa daftar SD Swasta terbaik di Makassar yang cocok untuk Si Kecil. Berikut ini beberapa rekomendasinya. Simak ya, Bunda. 

1. SD Islam Al-Azhar 68

SD Islam Al-Azhar 68 berdiri pada 2006 dan hingga saat ini membuka pendidikan formal untuk seluruh jenjang mulai dari TK hingga SMA. Sekolah ini juga dinaungi langsung okeh YPI Al-Azhar pusat.

  • Alamat: Summarecon Mutiara Makassar, Ruko Graha Boulevard Summarecon Mutiara, Jl. Mutiara Boulevard, Bulurokeng, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

2. Al-Akhyar Islamic School

Al-Akhyar Islamic School merupakan salah satu sekolah swasta favorit dan terbaik di Makassar yang telah terakreditasi A. Sekolah yang terbuka untuk seluruh jenjang ini banyak memanfaatkan teknologi sebagai media pembelajaran nya dengan metode bermain yang menyenangkan.

  • Alamat: Jl. Arung Teko No.99, Sudiang, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Estimasi Biaya: 
    • Uang pangkal: Rp3.000.000
    • Infaq sarana prasarana: Rp10.000.000
    • SPP pertama: Rp750.000
    • Infaq kegiatan: Rp1.000.000

3. Sekolah Dian Harapan Makassar 

Sekolah Dian Harapan Makassar menjadi salah satu sekolah dasar swasta unggulan yang menawarkan sistem pendidikan yang sangat berkualitas dan mendorong para siswanya untuk berprestasi. 

  • Alamat: Jl. Gunung Agung No.201, Tj. Merdeka, Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 

4. SD Islam Athirah Makassar

SD Islam Athirah Makassar merupakan sekolah yang cukup tua di Makassar. Berdiri sejak tahun 1984 hingga saat ini Sekolah Islam Athirah sudah memiliki 3 cabang. 

  • Alamat: Jl. Raya Baruga No.26, Antang, Kec. Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

5. SD Islam Terpadu Wahdah Islamiyah

SDIT Wahdah Islamiyah sangat menekankan pendidikan islami dan bertujuan untuk mencetak insan berprestasi yang taat agama Islam. 

  • Alamat: Jl. Raya Bukit Baruga No. 12 B, Antang, Kec. Manggala, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

6. SDIT Al-Biruni Makassar

SDIT Al-Biruni Makassar menjadi salah satu sekolah dasar islam terbaik di Kota Makassar, lho Bunda. Sekolah ini menyediakan berbagai macam fasilitas penunjang yang tak perlu diragukan lagi. 

  • Alamat: Jl. Karantina No. 4, Kelurahan. Sinrijala, Kecamatan. Panakukang, Kota Makassar, Sinri Jala, Kec. Panakukkang, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 
  • Estimasi Biaya: Rp55.000.000

7. SD Unggulan Puri Taman Sari

SD Unggulan Puri Taman Sari seringkali menjadi tujuan para orang tua untuk menyekolahkan anak-anaknya. Sekolah ini aktif mengajak siswanya berkegiatan di luar ruang kelas, lho Bunda. 

  • Alamat: Jl. Toddopuli VI Blok A 16 Tlp. 0411424589, Borong, Kec. Manggala, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

8. SD Islam Terpadu Al-Fatih Makassar

SD Islam Terpadu Al-Fatih Makassar memadukan ilmu pengetahuan dengan nilai-nilai keislaman yang membentuk karakter dan sebuah pengalaman belajar yang menyenangkan bagi Si Kecil, Bunda. 

  • Alamat: Jl. Domba No.12, Maricaya, Kec. Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 
  • Estimasi Biaya: 
    • Formulir: Rp350.000
    • Observasi: Rp400.000
    • Uang pangkal: Rp20.500.000
    • Seragam putra: Rp1.725.000
    • Seragam putri: Rp1.375.000
    • Buku paket: Rp1.250.000
    • Dana kegiatan: Rp1.150.000
    • SPP per bulan: Rp1.235.000
    • Komite/tahun: Rp250.000

9. SDIT Ar-Rahmah

SDIT Ar-Rahmah mulai beroperasi sejak 2001 ini menyediakan sistem pendidikan berkualitas yang dapat membantu siswa-siswanya meraih prestasi di berbagai bidang. 

  • Alamat: Perumahan Dosen Unhas Tamalanrea, Jl. Al-Ikhlas I No.Blok H, Tamalanrea Jaya, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. 
  • Estimasi biaya: 
    • Fasilitas pendidikan: Rp1.220.000
    • Praktikum: Rp500.000
    • Kesiswaan: Rp850.000
    • Buku dan lembar kerja: Rp1.100.000
    • Seragam 3 pasang: Rp750.000
    • SPP pertama: Rp280.000

10. SD Frater Bakti Luhur

SD Frater Bakti Luhur berada di lingkungan yang cukup luas sebagai penunjang siswa selama belajar di sekolah. Sekolah ini juga menawarkan kegiatan ekstrakurikuler yang dapat diikuti oleh para siswanya. 

  • Alamat: Jl. Perintis Kemerdekaan Km. 10 No. 26, Tamalanrea Indah, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

11. SD Kristen YHS Makassar

SD Kristen YHS Makassar menjadi salah satu sekolah dasar swasta berlandaskan kristiani yang unggulan di Kota Makassar, Bunda. Sekolah yang terakreditas A ini tentunya tak perlu diragukan lagi.

  • Alamat: Jl. Gunung Latimojong Lr.103 No.23 Makassar , Gaddong, Kec. Bontoala, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

12. SD Kristen IPEKA Makassar

SD Kristen IPEKA Makassar adalah sekolah dasar swasta yang cukup popular di kalangan masyarakat, termasuk di Kota Makassar. Kualitas pengajaran dan pendidikan di sekolah ini tak perlu diragukan lagi, Bunda. 

  • Alamat: Jl. Andalas No.57 Makassar, Bontoala, Kec. Bontoala, Kota Makassar Prov. Sulawesi Selatan. 

13. Sekolah Islam Ar-Raafi 

Sekolah Islam Ar-Raafi berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Gunung Sari. Sekolah dasar ini baru saja beroperasi sejak 2019 lalu, Bunda. Kurikulum sekolah ini berbasis pada nilai-nilai keislaman. 

  • Alamat: Jl. Sultan Alauddin No.307b, Gunung. Sari, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90221. 
  • Estimasi biaya:
    • Estimasi biaya (Infaq jariyah): Rp250.000 per bulan (full day)

14. SD Bina Citra Makassar 

SD Bina Citra Makassar menjadi sekolah dasar swasta unggulan di Kota Makassar dengan beragam fasilitas dan sistem pendidikan yang berkualitas, lho Bunda. 

  • Alamat: Jl. Syarif Al Qadri No.60, Maricaya Baru, Kec. Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90141. 

15. SD Runiah

Runiah School menjadi salah satu sekolah dasar dengan akreditasi A dengan program inklusi di mana menerima peserta didik yang memiliki keterbatasan fisik tapi tetap memberikan proses pembelajaran terbaik untuk seluruh peserta didik.

  • Alamat: Jl. Gagak No.25, Mariso, Kec. Mariso, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90124
  • Estimasi biaya (biaya pendaftaran): Rp300.000

Semoga informasi terkait SD Negeri dan Swasta di Makassar ini dapat meyakinkan Bunda untuk memilih sekolah dasar yang cocok sebagai pendidikan awal Si Kecil ya, Bunda. 

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(rap/rap)

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Bunda Seleb yang Setia Mendukung Anak Ujian Sekolah hingga Lomba

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Fakta Kasus Sengketa Tanah Warisan Ashanty dan Dugaan Diserobot Mafia Tanah

Mom's Life Annisa Karnesyia

Viral Pacu Jalur hingga Istilah Aura Farming ala Gen-Z-Alpha

Mom's Life Amira Salsabila

5 Artis Jadi Ibu Bhayangkari Dampingi Suami Polisi, Uut Permatasari Tampil Manglingi

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Mengenal Frank Breech, Posisi Sungsang Bokong Janin Berada di Bagian Bawah

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Film Animasi The Cat in the Hat Bakal Tayang Awal Tahun Depan, Sajikan Petualangan Penuh Keajaiban

Parenting Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

5 Fakta Kasus Sengketa Tanah Warisan Ashanty dan Dugaan Diserobot Mafia Tanah

Mengenal Frank Breech, Posisi Sungsang Bokong Janin Berada di Bagian Bawah

Viral Pacu Jalur hingga Istilah Aura Farming ala Gen-Z-Alpha

Charlotte Ramadhan Lulus Kedokteran Hewan, Shahnaz Haque Ungkap Rasa Haru

Kasus Kanker Anak Muda Meningkat, Waspadai Ini Penyebabnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK