PARENTING
Usai Ungkap Wajah Lily, Raffi Ahmad & Nagita Siapkan Nama Panjang untuk Anak Angkatnya
Mutiara Putri | HaiBunda
Rabu, 26 Jun 2024 16:21 WIBKeluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu mendapatkan perhatian besar dari masyarakat. Tidak hanya kompak dan harmonis, keduanya juga tampak bahagia dengan kehadiran dua putranya, Rafathar dan Rayyanza.
Meski begitu, belum lama ini publik dihebohkan dengan hadirnya sosok bayi perempuan nan cantik di tengah-tengah keluarga Raffi dan Nagita. Bayi ini pun akrab disapa dengan nama Lily.
Melihat dari laman Instagram-nya, Raffi dan Nagita kerap mengunggah potret baby Lily di berbagai kegiatan. Selain itu, Rafathar dan Rayyanza pun sudah sangat dekat dengannya.
Usut punya usut, baby Lily disebut-sebut merupakan bayi yang diadopsi oleh Raffi Ahmad dan Nagita. Wajahnya pun sudah mulai diperlihatkan setelah sempat disembunyikan.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sudah siapkan nama panjang
Usai mengungkap wajah Lily yang cantik, Raffi dan Nagita pun menyebut mereka telah menyiapkan nama panjang untuk anak angkatnya itu. Hal ini diungkapkan langsung oleh keduanya pada akun TikTok @RaffiNagita1717.
"Lily kesayangan. InsyaAllah nama panjangnya Lily sudah kami siapkan. Semoga namanya menjadi doa yang baik untuknya," tulis akun tersebut, dikutip pada Rabu (26/6/2024).
Meski telah mempersiapkan nama panjang untuk Lily, Raffi dan Nagita masih belum mengungkap nama panjang tersebut. Karena itu, tidak sedikit netizen yang menerka-nerka nama lengkap Lily.
"Ralyna Slavina Ahmad," ungkap seorang netizen dengan emotikon hati.
"Lily Slavina Ahmad."
"Namanya Ralyna Slavina Ahmad. Balik lagi guys coba kalau benar."
"Lily Ahmad Slavina," terka netizen lainnya.
Doa untuk baby Lily
Banyak netizen mendoakan agar Lily tumbuh menjadi anak yang salihah, Bunda. Tidak hanya itu, mereka juga berharap Lily dapat membawa kebahagiaan bagi keluarga Raffi dan Nagita.
"Ya ampun Lily. Anak salihahnya Mama Papa. Sehat dan bahagia selalu ya cantik," doa seorang netizen.
"Lily kamu jadi anak salihah ya."
"Semoga kamu menjadi anak yang salihah, sehat dan pintar. Beruntung sekali kamu dipertemukan sama orang baik seperti A Raffi dan Mba Gigi. Semoga rezeki kalian bertambah berkah, Aminn," papar netizen lainnya.
Lantas, sebenarnya seperti apa asal-usul baby Lily ya, Bunda? Simak kisah lengkapnya pada laman berikutnya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/fir)
KEHADIRAN BABY LILY DI KELUARGA RAFFI DAN NAGITA
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Cara Orang Tua Jalin Ikatan yang Kuat dengan Anak Remaja
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Rafathar Sempat Cemburu pada Rayyanza, Ini Cara agar Si Kakak Sayang dengan Adik Barunya
Terkenal Sejak Lahir, Rayyanza Dapat Endorse Setara Gaji Raffi Ahmad 10 Tahun Awal Karier
Raffi Ahmad Marah Besar ke Rafathar, Nagita Ungkap Penyebabnya
Jawaban Nagita Slavina Saat Rafathar Bertanya tentang Tuhan
TERPOPULER
Charlotte Ramadhan Anak Shahnaz Haque Lulus Kedokteran Hewan IPB, Ini 5 Potretnya
Kronologi Balita Jatuh dari Bus Mabes AD di Tol JORR: Bikin Kita Jadi Waspada, Bun
Danvy Sekar Rukmana Anak Sulung Annisa Trihapsari yang Jarang Tersorot, Ini 5 Potretnya
Bunda Perlu Tahu! Ini Tujuan, Proses, dan Perawatan Sunat pada Anak Laki-Laki
10 Daftar Bahan Jamu yang Dilarang untuk Ibu Hamil Muda dan Trimester Akhir
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Penyebab Leukosit Tinggi pada Ibu Hamil dan Kondisi Berbahaya Perlu Diwaspadai
7 Resep MPASI Bayi ala dr Meta Hanindita yang Simpel dan Enak
Charlotte Ramadhan Anak Shahnaz Haque Lulus Kedokteran Hewan IPB, Ini 5 Potretnya
10 Daftar Bahan Jamu yang Dilarang untuk Ibu Hamil Muda dan Trimester Akhir
Kronologi Balita Jatuh dari Bus Mabes AD di Tol JORR: Bikin Kita Jadi Waspada, Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Kasasi Korupsi Timah Ditolak, Harvey Moeis Tetap Dipenjara 20 Tahun
-
Beautynesia
Baru Terungkap, Aktris Korea Han So Hee Hadiahkan Laptop untuk Puluhan Mahasiswa Jurusan Seni
-
Female Daily
Punya Nilai Sustainability, Ini 3 Skincare Lokal yang Cinta Bumi!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Meghan Markle Luncurkan Minuman Wine, Langsung Ludes Terjual
-
Mommies Daily
PIP 2025: Panduan Lengkap untuk Dapat Bantuan Sekolah dari Pemerintah