HaiBunda

TRENDING

Viral Tim Sepakbola Wanita Lindungi Pemain Lawan yang Hijabnya Lepas

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Sabtu, 26 Oct 2019 18:00 WIB
Viral Tim Sepakbola Wanita Lindungi Pemain Lawan yang Hijabnya Lepas/ Foto: iStock
Jakarta - Pertandingan sepakbola wanita di Yordania menjadi viral setelah tim lawan berusaha menutupi seorang pemain yang jilbabnya lepas. Kejadian tak terduga itu terjadi saat jilbab pemain tiba-tiba lepas akibat lari usai menggiring bola. Di saat ia berjuang untuk mengenakannya lagi, di situlah terjadi momen viral ini.

Dalam video yang diunggah di akun Twitter ESPN, beberapa wanita dari tim lawan bergegas ke sisi pemain ini. Mereka menghentikan permainan sejenak dan menutupi pemain dengan tubuh mereka sampai sang pemain bisa memperbaiki jilbabnya.

"Ketika jilbab pemain sepakbola mulai lepas dan memperlihatkan rambutnya, lawan-lawannya berkumpul untuk memberikan perlindungan saat dia memperbaikinya," tulis ESPN bersamaan dengan video yang awalnya dibagikan oleh liga sepakbola Yordania.

Dilansir Scary Mommy, video ini begitu menyentuh para netizen karena menunjukkan kekuatan wanita ketika saling mendukung. Sangat indah melihat lawan mengesampingkan perbedaan. Melihat sekelompok individu tidak hanya menghormati hak perempuan atas kebebasan berkeyakinan. Namun, secara aktif bekerja untuk mendukung dan memelihara hak itu.

Indah banget ya, Bunda? Salah satu pengguna Twitter menulis, "Sungguh tampilan luar biasa dari kesadaran budaya dalam lingkungan yang kompetitif. Para pemain ini langsung mengubah pikiran mereka dari mencoba untuk memenangkan permainan ke pola pikir inklusif untuk membantu lawan untuk sesuatu yang lebih besar dari sebuah permainan. Indah!"

Ya, toleransi dan saling menghormati pemeluk agama, pelaku budaya lain itu penting banget. Apalagi kita tinggal di Indonesia, yang isinya beragam suku dan agama. Untuk menanamkan sikap toleransi ini, sebaiknya dimulai sejak dini.

Menurut Vera Itabiliana K Hadiwidjojo Psi, psikolog anak, penting bagi kita sebagai orang tua mengajarkan anak sikap toleran dan 'luwes'. Vera bilang, kalau anak enggak toleran nantinya begitu keluar dari rumahnya ke lingkungan luar akan stres sendiri karena ia enggak bisa toleran.

"Dampaknya kalau anak enggak toleran, ia malah menjadi perundung (pembully) bagi anak-anak lainnya karena enggak sesuai dengan stereotipenya, atau malah sebaliknya ia malah yang kena bully," kata Vera.

Simak juga video tentang kiat mengenalkan anak pada agama:


(aci/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa

Mom's Life Annisa Karnesyia

Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab

Mom's Life Arina Yulistara

Momen Persalinan Ketiga Evi Masamba, Intip Potretnya Pakai Makeup hingga Aktif Bergerak

Kehamilan Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab

5 Penyebab Rambut Bayi Baru Lahir Rontok dan Cara Mengatasinya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK