HaiBunda

TRENDING

Suami Curiga Jane Shalimar Diduga Kabur karena Orang Ketiga, Netizen: Pulang Mbak!

Yuni Ayu Amida   |   HaiBunda

Kamis, 24 Dec 2020 12:21 WIB
Foto: Asep Syaifullah/detikHOT
Jakarta -

Rumah tangga Jane Shalimar dengan Arsya Wijaya yang baru berjalan 10 bulan tampaknya sedang dalam prahara, Bunda. Arsya mengungkapkan bahwa dia dan istrinya sudah lost contact dan tidak tinggal bersama.

Arsya menjelaskan bahwa permasalahan awalnya dengan sang istri yakni masalah komunikasi. Namun ia tidak menyangka bahwa masalah tersebut membesar hingga akhirnya Jane pergi.

"Awal mula ceritanya kenapa saya enggak bareng-bareng ya dari masalah komunikasi aja sih. Bukan suatu masalah yang besar kalau menurut saya, hanya komunikasi yang kurang lancar akhirnya terjadi seperti ini," ujar Arsya Wijaya, dilansir Insertlive.


"Saya sampai detik ini pun saya tidak tahu keberadaan Jane di mana, dia tidur di rumah siapa, saya kurang tahu. Artinya saya sebagai suaminya lost contact dengan Jane padahal masih suami sahnya," sambungnya.

Dijelaskan Arsya, sang istri mulai berubah saat menjadi tim sukses kampanye di salah satu daerah. Padahal awalnya komunikasi mereka baik-baik saja.

Tidak mau berburuk sangka, Arsya menduga mungkin istrinya sangat sibuk dengan tugas yang diembannya. Namun karena Jane semakin menjauh, Arsya mulai curiga.

Kecurigaan Arsya semakin menguat karena ia kesulitan menghubungi istrinya. Bahkan saat ia menyambangi kota tempat Jane berada, ia tidak bisa bertemu sang istri, Bunda. Hal ini pun membuat Arsya menduga sepertinya ada orang ketiga dalam hubungan rumah tangganya.

"Kalau ada indikasi saya sih menjurus ke sana ada orang ketiga. Karena saya berpikir begitu, sebelum dia ke daerah Pilkada itu hubungan kami normal-normal saja," ungkap Arsya.

Polemik rumah tangga Arsya dan Jane ini pun terdengar sampai ke telinga netizen. Hal ini menyebabkan Instagram Jane Shalimar digeruduk, Bunda.

Klik halaman selanjutnya ya.

Simak juga hikmah perceraian di mata Kirana Larasati dalam video ini: 



(yun/som)
Komentar Netizen

Komentar Netizen

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Mom's Life Amira Salsabila

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Randu Gede

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya

Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

SAKA Market Vol. 2: Green Trails Festival Sukses Digelar 2 Hari, Catat 6.500 Pengunjung

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK