TRENDING
5 Fakta Perpanjangan PPKM Pekan Ini, Pemerintah Longgarkan Bioskop tapi..
Mutiara Putri | HaiBunda
Selasa, 14 Sep 2021 13:40 WIBPemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) baru saja diperpanjang hingga 20 September 2021 mendatang, Bunda. Sebelumnya pemerintah telah mengungkap bahwa PPKM di Indonesia tidak akan berhenti dilakukan hingga masa pandemi usai.
Hal ini juga diungkapkan oleh Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut, Binsar Pandjaitan. Ia mengungkapkan arahan dari Presiden Joko Widodo agar tidak mengakhiri kegiatan PPKM ini.
"Presiden sudah memberikan arahan, perintah pada kami. Kita tidak akan mengakhiri PPKM ini sampai betul-betul COVID-19 ini bisa terkendali," ujar Luhut dalam konferensi pers virtual, Senin (13/9/2021) dikutip dari detikcom.
"Karena salah satu alat kita yang paling penting dalam pengendalian ini tadi adalah PPKM," sambungnya.
Tak hanya itu, Bunda. Penurunan level PPKM yang terjadi pada pekan-pekan sebelumnya justru membuat euforia yang tidak disertai dengan protokol kesehatan. Karena itu, hal ini bisa berbahaya dan dapat mengundang gelombang COVID-19 berikutnya.
Sementara itu, Luhut juga mengungkap adanya beberapa lokasi wisata yang ramai pengunjung. Misalnya saja seperti Pantai Pangandaran yang dipenuhi oleh warga Bandung dan Jabodetabek.
"Okupansi hotel di Pangandaran hampir penuh. Hal ini bertentangan dengan ketentuan soal aturan kapasitas," ucap dia.
Luhut juga mengungkap bahwa penurunan level PPKM di beberapa daerah bisa dilakukan dengan lebih cepat. Namun, ia mengingatkan kembali agar masyarakat tidak lalai dan tetap melakukan protokol kesehatan.
Fakta terbaru perpanjangan PPKM
Bunda ingin mengetahui lebih jauh tentang fakta terbaru dari PPKM yang diperpanjang hingga 20 September 2021 mendatang? Berikut ini fakta-faktanya dirangkum dari berbagai sumber.
1. Bioskop mulai beroperasi
Pengumuman perpanjangan PPKM yang disampaikan oleh Luhut dilakukan secara virtual, Bunda. Meski kembali diperpanjang, namun Luhut tetap memberikan kabar gembira, lho. Salah satunya adalah pembukaan bioskop.
Untuk bioskop yang berada di daerah PPKM level 3 dan 2, bioskop bisa kembali beroperasi dengan beberapa persyaratan, Bunda. Yakni wajib menggunakan aplikasi PeduliLindungi untuk skrining, kapasitas maksimal 50 persen, dan dilarang makan, minum, serta menjual makanan dan minuman di bioskop.
Tak hanya itu, seluruh orang yang terlibat juga wajib mengikuti protokol kesehatan yang sudah diatur, Bunda. Bioskop yang akan mengikuti uji coba juga akan ditentukan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.
Saksikan juga video peringatan WHO akan varian Mu berikut ini:

FAKTA TERBARU PERPANJANGAN PPKM
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
PPKM Jawa Bali Berlanjut, Aturan Nonton di Bioskop Dilonggarkan Bun
Bioskop Sudah Dibuka Bun, Ini 5 Rekomendasi Film Hollywood Sampai Korea
PPKM Level 2-4 di Jawa dan Bali Diperpanjang Lagi, Sampai 16 Agustus Bun
5 Fakta Dinar Candy Ditangkap Polisi Gara-gara Berbikini di Pinggir Jalan
TERPOPULER
5 Potret Transformasi Harper Putri Victoria & David Beckham yang Ultah ke-14
5 Waktu yang Dilarang Berhubungan Intim Menurut Islam dan Bahayanya
Jangan Anggap Remeh, Ini Kelelahan Tanda Kanker hingga Diabetes
10 Perilaku "Sopan" di Pesawat yang Ternyata Dibenci Pramugari
Tahun Berapa Anak Gen Z? Ketahui Karakter, Faktor Pembentuknya & Cara Mendidiknya
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi Cair yang Bagus dan Aman, Pilihan Terbaik untuk Si Kecil
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sepatu Sekolah Terbaik yang Bagus dan Awet
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu untuk Kecerdasan Otak Anak Usia 12 Tahun
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Serum Terbaik untuk Sehatkan dan Merawat Kulit
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak yang Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMATERBARU DARI HAIBUNDA
5 Drama China Tian Xu Ning Terbaik Rating Tertinggi, Aktor Tampan yang Sedang jadi Sorotan
5 Potret Transformasi Harper Putri Victoria & David Beckham yang Ultah ke-14
Tahun Berapa Anak Gen Z? Ketahui Karakter, Faktor Pembentuknya & Cara Mendidiknya
Jangan Anggap Remeh, Ini Kelelahan Tanda Kanker hingga Diabetes
5 Waktu yang Dilarang Berhubungan Intim Menurut Islam dan Bahayanya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
5 Posisi Bercinta yang Baik dan Benar Menurut Islam
-
Beautynesia
Tebak Kepribadian dari Kerapian Rumah, Bisa Jadi Cerminan Sisi Dirimu yang Tersembunyi!
-
Female Daily
Byeon Woo Seok Jadi Pemeran Utama di Drakor Adaptasi Webtoon ‘Solo Leveling’ yang Populer!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Momen Langka Pangeran William-Kate Mesra saat Sambut Presiden Prancis
-
Mommies Daily
Vitamin dan Suplemen Terbaik untuk Perempuan 40+: Kulit Kencang, Tulang Kuat, Bebas Nyeri Sendi