TRENDING
17 Kontestan Positif COVID-19 Termasuk Wakil RI, Miss World 2021 Ditunda
Tim HaiBunda | HaiBunda
Jumat, 17 Dec 2021 18:30 WIBAjang Miss World 2021 yang digelar di Puerto Rico mengalami penundaan. Hal tersebut menyusul kasus positif COVID-19 ditemukan pada sejumlah kontestan Miss World.
Sebanyak 17 kontestan dinyatakan positif COVID-19. Satu di antaranya adalah wakil Indonesia, Carla Yules. Lewat pengumuman resmi di laman Facebook, final Miss World 2021 yang direncanakan digelar di Coliseum Jose Miguel Agrelot, Puerto Rico akan dijadwalkan ulang dalam 90 hari ke depan.
Keputusan ini disebut diambil setelah bertemu dengan ahli virologi dan ahli medis yang disewa untuk mengawasi acara Miss World 2021 serta berdiskusi dengan Departemen Kesehatan Puerto Rico
"Keputusan telah dibuat oleh penyelenggara acara untuk menunda final siaran global di Puerto Rico Coliseum Jose Miguel Agrelot akan diadakan dalam 90 hari ke depan," demikian tertulis dalam keterangan yang diunggah pada Jumat (17/12/2021).
Pihak Miss World juga mengatakan bahwa ada sekitar tujuh kandidat yang terisolasi karena kemungkinan infeksi virus Corona.
"Dalam kasus Miss World, ada 17 yang positif ... kemarin ada pembicaraan tentang tujuh, tetapi jumlah itu naik," kata juru bicara departemen kesehatan Puerto Rico Lisdian Acevedo kepada Primera Hora.
Acevedo mengatakan jumlah kasus positif COVID-19 termasuk kontestan serta tenaga teknis dan semua yang terinfeksi telah divaksinasi.
Sejak Kamis (16/12/2021) kemarin, penyelenggara menyebut telah menambah langkah-langkah keamanan untuk kepentingan para kontestan, tim produksi, dan penonton, mengingat peristiwa tersebut meningkatkan risiko di atas panggung dan di ruang ganti.
"Namun, setelah tambahan kasus positif terkonfirmasi pagi ini dan setelah berkonsultasi dengan pejabat dan ahli kesehatan, keputusan penundaan pun dibuat," tambah dalam keterangan itu.
Selanjutnya, atas saran ahli medis, pihak penyelenggara mengungkap bakal memberlakukan karantina, seraya menunggu pengamatan, pelacakan, dan pengujian lebih lanjut.
Hanya ketika kontestan dan staf dinyatakan negatif oleh pejabat kesehatan dan penasihat setelah isolasi, kontestan dan staf terkait akan kembali ke negara asal.
Salah satu kontestan Miss World 2021 yang juga terinfeksi virus Corona adalah wakil Indonesia, Carla Yules. Carla Yules dikabarkan positif COVID-19 pada Minggu (12/12/2021). Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Ketua Yayasan Miss Indonesia, Liliana Tanoesoedibjo, melalui sebuah unggahan video di Instagram.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Perawat Bunuh Puluhan Pasien COVID-19, Akui 'Kasihan' dengan Korban
Gejala Varian Baru COVID-19 XE, Lebih Parah dari Omicron?
Nekat Sengaja Tertular COVID-19, Penyanyi Ceko Hana Horka Meninggal Dunia
Update Corona di Indonesia: 214.746 Positif, 8.650 Meninggal & 152.458 Sembuh
TERPOPULER
5 Potret Gemas El & Leshia Anak Lesti Kejora yang Umurnya Berdekatan, Kini Menanti Adik Baru
Cerita Susan Sameh Jalani Kehamilan di Luar Negeri, Sempat Ngidam Mi Ayam di Jerman
5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande
8 Makanan Ini Bisa Mempercepat Penuaan Dini, Ada yang Favorit Warga RI
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Kasus Bullying Meningkat pada Anak, Psikolog Ungkap Sekolah Harus Jadi Garda Terdepan
8 Makanan Ini Bisa Mempercepat Penuaan Dini, Ada yang Favorit Warga RI
5 Potret Gemas El & Leshia Anak Lesti Kejora yang Umurnya Berdekatan, Kini Menanti Adik Baru
5 Potret Emina Beauty Co-Lab, Hadirkan Pengalaman Seru Eksplorasi Dunia Kecantikan
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Posisi Adly Fairuz di Hati Angbeen Rishi Usai Digugat Cerai
-
Beautynesia
Get The Look: Inspirasi Outfit Semi Formal untuk Ngantor ala Adzra Afifah
-
Female Daily
WAJIB CATAT! Ini 3 Tips Memilih Sunscreen untuk Kulit Berjerawat!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Pernikahan Putri Antonio Banderas, Dakota Johnson Jadi Bridesmaid
-
Mommies Daily
8 Rekomendasi Lipstik Terbaik untuk Bibir Kering, Nggak Cracky Lagi!