
trending
5 Fakta Park Eun Bin, Pemeran Young Woo di Drama Korea Extraordinary Attorney Woo
HaiBunda
Jumat, 08 Jul 2022 05:00 WIB

Drama Korea Extraordinary Attorney Woo masih terus berlanjut. Serial bergenre hukum ini mengalami peningkatan rating yang cukup drastis, Bunda.
Di awal penayangannya, Extraordinary Attorney Woo hanya mencetak rating 0,9 persen. Namun serial ini tercatat telah mengantongi skor 4 persen pada episode ketiga.
Drama Korea Extraordinary Attorney Woo berkisah tentang pengacara autisme jenius di Korea Selatan. Woo Young Woo terlahir dengan gangguan spektrum autisme (ASD). Namun ia sangat cerdas di bidang hukum.
Popularitas drama Korea Extraordinary Attorney Woo tak luput dari peran Park Eun Bin, aktris yang memerankan karakter Woo Young Woo. Ia mampu membawakan tokoh pengacara autisme yang cerdas namun sangat lugu dan memikat hati penonton.
Park Eun Bin sendiri bukanlah nama baru di dunia hiburan, Bunda. Ia telah terjun ke bidang akting sejak tahun 90-an.
Bunda, berikut ini 5 fakta tentang Park Eun Bin pemeran Woo Young Woo di drama Korea terbaru Extraordinary Attorney Woo:
1. Park Eun Bin berkarier sebagai aktris cilik
Park Eun Bin merupakan aktris kelahiran Jamsil-dong, Seoul, 4 September 1992. Saat ini Park Eun Bin telah berusia 29 tahun, Bunda.
Sepak terjang Park Eun Bin di dunia hiburan bermula di usia sangat muda. Kala itu, ia baru berusia 5 tahun ketika menjadi aktris cilik di berbagai drama Korea.
Debutnya dimulai di drama Korea White Nights 3.98 yang disiarkan pada 1998 silam. Ia memainkan peran sebagai anak perempuan bernama Choi So Young.
Pada tahun berikutnya, ia kembali dipercaya untuk membawakan peran di drama Korea I Only Know Love. Perjalanan Park Eun Bin berlanjut hingga tahun-tahun berikutnya.
Ia terus mendapatkan tawaran akting. Drama Korea yang ia perankan juga terus bertambah di setiap tahunnya, Bunda. Beberapa judul populer yang pernah ia perankan sejak kecil yaitu Empress Myeongseong, Guardian Angel, Age of Warriors, Resurrection, hingga The Iron Empress.
Karier tersebut ia geluti hingga 9 tahun berturut-turut. Tahun 2010 merupakan pertama kalinya Park Eun Bin tak muncul di layar kaca. Satu tahun kemudian, ia didapuk sebagai cameo di drama Korea Dream High yang dibintangi oleh para artis populer.
Park Eun Bin baru pertama kali mendapatkan peran utama pada tahun 2012. Baca di halaman berikutnya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video tentang tips berkunjung ke lokasi drama Korea dengan low budget di bawah ini:
PERAN UTAMA PERTAMANYA
Park Eun Bin / Foto: Instagram @eunbining0904
2. Peran utama perdana
Park Eun Bin terus menggeluti kariernya hingga dewasa. Park Eun Bin baru mendapatkan kesempatan sebagai pemeran utama pada 2012.
Ia membintangi drama Korea romantis berjudul Operation Proposal. Perannya adalah Ham Yi Seul, seorang wanita cerdas yang bekerja di bidang olahraga.
Setelah itu, ia kembali mendapatkan peran pendukung. Namanya baru melejit ketika membintangi drama Korea Hello, My Twenties! pada 2016.
Serial tersebut berlanjut dengan sekuel pada tahun berikutnya. Di 2017, ia mendapatkan banyak tawaran akting di sejumlah drama Korea.
3. Puncak kesuksesan Park Eun Bin
Namanya mulai melejit pada 2017, Park Eun Bin meraih puncak kesuksesan pada 2019 lalu. Ia membintangi drama Korea Hot Stove League yang sukses meraih rating lebih dari 20 persen.
Pada tahun itu, Park Eun Bin pertama kali membawa pulang piala dari panggung penghargaan. Ia mendapatkan piala Best Couple Award bersama Kim Min Jae di Do You Like Brahms?, serta Aktris Terbaik dalam serial yang sama.
Selain drama Korea, Park Eun Bin juga melebarkan sayap di dunia layar lebar. Beberapa film yang ia mainkan yaitu The Romantic President, Secretly Greatly, dan Boston 1947.
Selain jago akting, Park Eun Bin juga pandai menyanyi. Baca di halaman berikutnya, Bunda.
JAGO BERMUSIK
Park Eun Bin / Foto: Instagram @eunbining0904
4. Bersuara emas
Akting bukanlah satu-satunya bakat Park Eun Bin. Ia juga memiliki suara emas yang membuatnya pandai menyanyi, lho.
Meski tak menggeluti dunia suara, ia pernah dipercaya memamerkan suaranya, Bunda. Park Eun Bin mengisi soundtrack untuk drama Korea yang ia mainkan.
Pada 2012 ketika ia membintangi drama Korea Operation Proposal, Park Eun Bin menyanyikan lagu yang berjudul A Little Love Story.
Enggak cuma menyanyi, bakat Park Eun Bin di bidang musik juga ditunjukkan ketika membintangi drama Korea Do You Like Brahms?, di mana ia memainkan biola.
5. Sering jadi model
Dikaruniai paras cantik, Park Eun Bin sering didapuk menjadi model, Bunda. Hal itu sudah ia tekuni sejak masih kanak-kanak.
Park Eun Bin memulai karier sebagai model cilik pada 2001. Kala itu, ia muncul di video klip lagu Doll yang dinyanyikan oleh Baby V.O.X.
Pada tahun berikutnya, ia kembali mendapatkan tawaran jadi model video klip. Park Eun Bin bahkan pernah muncul di video klip Taeyang Big Bang yang berjudul I'll Be There, serta MV Like a Star yang dipopulerkan Tae Yeon dan The One.
Selain itu, Park Eun Bin pernah menjadi host di acara televisi serta panggung penghargaan bergengsi.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
10 Drama Korea Park Eun Bin Terbaik dengan Rating Tinggi, Terbaru Castaway Diva

Trending
Kisah Pemain Drakor Extraordinary Attorney Park Eun Bin Jadi Artis di Usia 5 Thn

Trending
Park Eun Bin Puncaki Star & Actor Brand Reputation Korea, Ungguli IU & BLACKPINK

Trending
5 Drama Korea yang Dibintangi Park Eun Bin selain Extraordinary Attorney Woo

Trending
Kisah Sutradara Drama Korea Extraordinary Attorney Woo Rela Tunggu Park Eun Bin 1 Tahun


7 Foto
Trending
7 Potret Tampan Kang Tae Oh, Pemeran Lee Junho di Drakor Extraordinary Attorney Woo
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda