TRENDING
Nasib Pilu Lee Seung Gi, Disebut Tak Terima Honor Job Sebagai Penyanyi dari Agensi Selama 18 Thn
ANNISAAFANI | HaiBunda
Senin, 21 Nov 2022 21:25 WIBDunia hiburan Korea Selatan sedang ramai membahas soal aktor multitalenta Lee Seung Gi, Bunda. Di sana, sang artis diketahui tak mendapatkan royalti dari aktivitasnya sebagai seorang musisi.
Untuk diingat kembali, Lee Seung Gi telah bergabung dengan agensinya, Hook Entertainment sejak 2004. Artinya, ia telah tumbuh dan berkembang di agensi tersebut selama 18 tahun lamanya.
Sayangnya, ada dugaan pengkhianatan yang terjadi di antara kedua belah pihak. Sejak beberapa waktu yang lalu, Dispatch mengungkapkan agensi aktor sekaligus musisi terkenal ini telah menggelapkan uang yang ia peroleh dari hasil kerja kerasnya di dunia musik.
Mengutip dari media lokal Korea Selatan, selama ini Lee Seung Gi merasa bahwa dirinya merupakan musisi yang tidak sukses atau dikenal dengan istilah Musisi Minus. Sehingga, ia merasa wajar jika pendapatannya dari semua aktivitas di bidang tersebut sangat sedikit.
Akan tetapi, kecurigaan ini mulai mengintai sejak ia tak sengaja curhat dengan salah seorang seniornya. Dalam obrolan tersebut, bintang drakor Mouse ini menceritakan soal upah dari single yang dirilisnya.
Di sana, sang senior mengatakan bahwa honor yang Seung Gi peroleh amat kecil. Belum lagi, lagu-lagu miliknya pun sebetulnya mendapat banyak minat, salah satunya yang berjudul Because You're My Woman.
Mengutip dari berbagai sumber, berikut beberapa penemuan Dispatch yang mendalami kasus Lee Seun Gi:
Awal mula Lee Seung Gi sadar tak mendapatkan royalti dari musiknya
Lee Seung Gi baru menyadari tak mendapatkan royalti yang seharusnya setelah curhat dengan salah seorang seniornya, Bunda. Dalam obrolan tersebut, ia mengatakan baru mendapatkan beberapa persen dari hasil kerja kerasnya. Kira-kira seperti ini obrolan antara Lee Seung gi dengan seniornya.
Lee Seung Gi: Hyung. Saya kira saya menghasilkan uang dari penjualan (musik) digital juga. Bahkan setelah biaya produksi ₩200 juta KRW (sekitar $149.000 USD), saya menghasilkan ₩33,6 juta KRW (sekitar $25.100 USD).
Senior: Apa yang kamu bicarakan (tak percaya dengan pengakuan Lee Seung Gi saat menyebutkan nominal yang diperoleh? Kamu pikir berapa royalti yang saya dapatkan? Seharusnya kamu mendapatkan lebih banyak uang. Kamu belum dibayar?
Lee Seung Gi: Benar (belum dibayar). Saya selalu mendengar bahwa saya seorang penyanyi minus.
Senior: Apa syarat dan ketentuan kontrak mu dengan Hook? Kenapa kamu belum dibayar?
Catatan keuangan Lee Seung Gi ada yang hilang
Dispatch yang mendalami kasus ini kemudian menemukan catatan keuangan Lee Seung Gi yang hilang sejak Juni 2004 hingga Agustus 2009, Bunda. Dari data tersebut berisi catatan pendapatan dan pengeluaran lagu hits Lee Seung Gi yang berjudul Delete.
Sebagai informasi, album pertama hingga ketiga milik Seung Gi dirilis pada 2004-2007 ini diperkirakan terjual sedikitnya 100 ribu eksemplar. Melansir dari Dispatch, Lee Seung Gi tak menerima uang untuk lagu Because You Are My Woman, Return, Delete, Love Teaches Alcohol, hingga The Hard Words.
Dispatch juga menemukan pernyataan penyelesaian untuk setiap saluran distribusi musik. Sejak Oktober 2009 sampai September 2022, Lee Seung Gi berhasil memperoleh KRW9,6 miliar won dan tercatat sebagai penjualan musik di rekening bank HOOK Entertainment.
Diketahui, sepanjang karier bermusiknya, Lee Seung Gi telah merilis sebanyak 137 lagu, Bunda. Dengan banyaknya lagu-lagu tersebut, diprediksi Lee Seung Gi seharusnya mendapatkan keuntungan lebih dari Rp 115 miliar.
Baca selanjutnya di halaman berikutnya ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Drama Korea Mouse ternyata bikin ibu hamil deg-degan, intip cuplikannya di video berikut:
(AFN/fir)
KONTRAK LEE SEUNG GI DENGAN AGENSI
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Aktor Korea Senior Terganteng 2023 Menurut Pilihan Netizen, Lee Dong Wook Urutan 6
5 Drama Korea Romantis Kerajaan Modern, Dibintangi Lee Min Ho hingga Lee Seung Gi
5 Drama Korea Romantis dengan Karakter Utama Pangeran Tampan
5 Drama Korea Romantis soal Detektif, Salah Satunya Dibintangi Lee Seung Gi
TERPOPULER
Viral Prilly Latucosina Cari Lowongan Kerja di Medsos, Netizen Heboh Komentar
5 Potret Cantiknya Wajah Kayya Anak Kiky Saputri, Sering Disebut Seperti Boneka
Potret Rumah Budi Doremi di Desa, Tenang Dipenuhi Ornamen Kayu & Dikelilingi Pohon
[MALAM] 7 Ciri-ciri Herpes Kelamin Perempuan, Penyebab, dan Cara Mengobatinya
25 Tanaman Obat Keluarga dan Khasiatnya untuk Kesehatan Tubuh
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Viral Prilly Latucosina Cari Lowongan Kerja di Medsos, Netizen Heboh Komentar
5 Potret Cantiknya Wajah Kayya Anak Kiky Saputri, Sering Disebut Seperti Boneka
Resmi Menikah, Intip Momen Pemberkatan Ranty Maria dan Rayn Wijaya
25 Tanaman Obat Keluarga dan Khasiatnya untuk Kesehatan Tubuh
7 Makanan Penambah Daya Tahan Tubuh Anak, Ada Kesukaan Si Kecil?
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Nasihat dari Gisel yang Pernah Jadi Korban Love Bombing
-
Beautynesia
5 Kebiasaan Makan di Pagi Hari yang Bisa Memperlambat Penuaan Menurut Ahli Gizi, Coba Mulai Besok!
-
Female Daily
Lagi Diet dan Ingin Mengganti Nasi? Ini 5 Pilihan Karbohidrat yang Mengenyangkan!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Foto: Debut Fashion Kate Middleton, Kenakan Busana Rancangan Sendiri
-
Mommies Daily
Slow TV untuk Anak: Tontonan yang Menenangkan di Tengah Dunia yang Bising