TRENDING
Banyak Ancaman, Sutradara Kisah Sekte In the Name of God: A Holy Betrayal Khawatirkan Anak
Annisa A | HaiBunda
Minggu, 12 Mar 2023 17:35 WIBSerial dokumenter In the Name of God: A Holy Betrayal sukses mengungkap kisah nyata dari sisi gelap empat sekte sesat yang ada di Korea Selatan.
Sejak diluncurkan pada 3 Maret 2023 lalu, serial Netflix ini langsung menjadi buah bibir. Perhatian publik tertuju pada empat kultus dan aliran mereka yang keji serta manipulatif.
Fakta mencengangkan itu diungkap oleh sang sutradara, Jo Seong Hyeon yang menggarap dokumenter berjumlah 8 episode ini, Bunda.
Jo Seong Hyeon memakan waktu dua tahun untuk memantau dan mempelajari fenomena empat sekte sesat tersebut, sebelum pada akhirnya mengajukan proposal kepada Netflix untuk membuat serial dokumenter. Ia juga telah melakukan wawancara bersama hampir 200 orang narasumber.
Dalam prosesnya, teror dan bahaya senantiasa mengintai pria tersebut. Ia kerap diikuti dan mendapatkan ancaman dari orang-orang yang memiliki hubungan dengan salah satu sekte di serial tersebut, yaitu JMS.
Meski tetap berjuang hingga berhasil meluncurkan dokumenter itu, Jo Seong Hyeon tak memungkiri bahwa ia sangat mencemaskan keluarganya. Apalagi, saat ini nama dan wajah Jo Seong Hyeon terekspose jelas ke publik setelah dokumenternya dirilis.
"Saya memiliki anak laki-laki dan perempuan. Saya sangat khawatir setiap kali mereka pergi ke TK. Kekhawatiran keluarga saya bertambah setiap harinya. Jika bisa, saya sangat ingin selalu berada di sisi mereka," ungkap Jo Seong Hyeon, dilansir Allkpop.
Kekhawatiran Jo Seong Hyeon tak luput dari peristiwa penyerangan 20 tahun lalu. Kala itu, ayah dari profesor Kim Do Hyung yang juga berusaha mengungkap sisi gelap JMS pernah dikabarkan mendapat serangan.
"Ini berbeda dengan ketika ayah dari profesor Kim Do Hyung diserang, dan saya memang percaya bahwa Korea sudah berubah dibandingkan dengan pada saat itu. Namun tetap saja saya merasa khawatir," ujarnya.
Demi menjaga keselamatan dirinya, Jo Seong Hyeon sampai harus membawa senjata untuk berjaga-jaga dari serangan. Lanjutkan membaca di halaman setelah ini, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Saksikan juga video tentang rekomendasi drama Korea terbaru di bulan Maret 2023:

BAWA SENJATA DEMI HINDARI ANCAMAN
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kisah Nyata Sekte Sesat Korea di In The Name of God: A Holy Betrayal, Korban Banyak Perempuan
Sudah Kontrak Rp3 T, Harry & Meghan Malah Diperingatkan Tak Bicara Soal Kerajaan
Sedang Hit, Serial Emily in Paris Tuai Kritik dari Warga Prancis
5 Drama Korea Terbaru Tayang Bulan Juni, Romantis hingga Supranatural
TERPOPULER
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari
Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya
Ciri-ciri Orang Cerdas, Kerap Ucapkan 20 Kalimat Ini
Potret Ade Govinda & Indiarisa Sambut Kelahiran Anak Pertama, Banjir Ucapan dari para Musisi
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari
Potret Jo Yuri, Pemeran Player 222 di Squid Game yang Aslinya Mantan Member Girlgroup
Terpopuler: Deretan Artis Indonesia Ganti Profesi saat Pindah ke Luar Negeri
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
2 Tahun Menikah, Mikha dan Deva Belajar Terima Perbedaan
-
Beautynesia
11 Negara Paling Aman untuk Berlindung jika Terjadi Perang Dunia 3, Pakar Menyebut Indonesia?
-
Female Daily
Mulai Menjamur, Body Mist Diprediksikan Bakal Jadi Tren di Tahun 2025!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Video Putri Kako dari Jepang Ketiduran di Pesawat, Tuai Pujian Netizen
-
Mommies Daily
Cara Efektif Menegur Anak dalam 1 Menit ala dr. Aisah Dahlan, Orangtua Harus Coba