Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

trending

Mengenal Clemente del Vecchio, Miliarder Termuda di Dunia Pewaris Bisnis Ray-Ban

Annisa A   |   HaiBunda

Sabtu, 20 Jan 2024 11:20 WIB

Celebrating success. Low angle view of excited young businessman keeping arms raised and expressing positive while standing outdoors with office building in the background
Mengenal Clemente del Vecchio, Miliarder Termuda di Dunia, Salah Satu Pewaris Bisnis Ray-Ban / Foto: Getty Images/iStockphoto/pondsaksit

Di usia berapa seseorang menjadi miliarder? Clemente del Vecchio berhasil mendapatkan predikat tersebut di usia 18 tahun, Bunda.

Forbes telah merilis daftar miliarder terbaru. Di tahun ini, nama Clemente del Vecchio menjadi sorotan karena berada di dalam daftar tersebut meski masih remaja.

Clemente del Vecchio adalah miliarder asal Italia, Bunda. Sang Ayah, Leonardo del Vecchio adalah mantan ketua EssilorLuxottica yang merupakan perusahaan kacamata terbesar di dunia.

Perusahaan ini menaungi berbagai merek kacamata ternama di dunia seperti Ray-Ban, Sunglass Hut, Oakley, dan lainnya.

Ayah Clemente meninggal dunia pada usia 87 tahun pada Juni 2022. Kekayaannya sebesar $25,5 miliar atau Rp398 triliun diwariskan kepada keluarganya yaitu istri dan enam orang anaknya termasuk Clemente.

Melansir dari NDTV, Forbes melaporkan bahwa Clemente mendapatkan 12,5 persen saham di perusahaan induk Delfin milik ayahnya yang berbasis di Luksemburg setelah kematiannya.

Clemente Del Vecchio juga dikabarkan memiliki beberapa properti mewah di Italia, termasuk sebuah vila di Danau Como dan sebuah apartemen di Milan.

Meskipun tajir melintir sejak lahir, Clemente tetap bersikap low profile dan dilaporkan tidak terlibat langsung dalam bisnis sang Ayah. Bahkan setelah sang Ayah meninggal dunia, Clemente dikabarkan tetap fokus pada pendidikannya.

Di usia muda, Clemente del Vecchio telah menunjukkan ketertarikannya pada bidang sains dan teknologi. Ia juga sempat mengungkapkan keinginannya untuk kuliah dan mengejar karier di bidang tersebut.

Melansir dari MStar, Clemente del Vecchio menjadi miliarder termuda di dunia pada 2024 dan berada di posisi 732 dalam daftar orang terkaya di dunia versi Forbes.

Selain Clemente, kakak-kakaknya juga dikenal sebagai orang kaya yang mengelola sederet bisnis. Baca di halaman setelah ini, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

Saksikan juga video tentang 3 jenis modal usaha untuk memulai bisnis:


SAUDARA CLEMENTE DEL VECCHIO

Ilustrasi orang kaya

Foto: Getty Images/iStockphoto/arthon meekodong

Clemente del Vecchio bukan satu-satunya anak di keluarga Leonardo. Ia juga memiliki banyak kakak yang semuanya kaya raya, Bunda.

Beberapa saudara Clemente del Vecchio juga memiliki reputasi di bidang bisnis dan banyak dikenal publik.

Kakak tertua Clemente yaitu Claudio Del Vecchio menjadi terkenal setelah ayahnya mengirimnya ke Amerika Serikat pada 1982 silam. Kala itu, Claudio baru berusia 25 tahun, Bunda.

Rekomendasi Suplemen Harian

Ia mengelola Luxottica di sana selama 15 tahun dan melakukan akuisisi penting seperti LensCrafters pada tahun 1995. Kemudian di 2001, ia membeli perusahaan Brooks Brothers.

Akan tetapi, perusahaan tersebut mengalami masalah keuangan. Pada akhirnya, Claudio del Vecchio mengajukan kebangkrutan pada Juli 2020.

Selain Claudio, ada juga kakak lelaki tertua kedua Clemente yaitu Leonardo Maria yang memimpin ritel Italia untuk Luxottica.

Terlahir di keluarga konglomerat dengan banyak saudara kaya raya, tak banyak yang tahu bahwa kakek Clemete Del Vecchio bekerja sebagai pedagang sayur di Milan. Namun, sang kakek meninggal dunia sebelum Clemente lahir sehingga ia belum pernah bertemu kakeknya.

Saksikan juga video tentang 5 Fakta Menarik Drakor The Story of Park's Marriage Contract:

[Gambas:Video Haibunda]




(anm/pri)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda