HaiBunda

TRENDING

Anjasmara Tak Mau Dipanggil Kakek oleh Kedua Cucu, Ungkap Panggilan Khusus untuknya

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Rabu, 27 Nov 2024 11:05 WIB
Anjasmara/ Foto: Instagram @anjasmara
Jakarta -

Aktor Anjasmara sudah 25 tahun menikah dengan Dian Nitami. Pasangan ini telah dikaruniai lima anak, di mana dua di antaranya anak kandung, dan tiga anak angkat.

Di usia yang menginjak 49 tahun, Anjasmara juga sudah memiliki dua cucu, Bunda. Meski sudah menjadi kakek, Anjasmara tak ingin kedua cucunya menggunakan sebutan itu untuk memanggilnya.

"Cucu sudah dua, anak aku kan lima. Anak-anak biasa panggil ayah, aku enggak mau dipanggil kakek," kata Anjasmara, dikutip dari YouTube MAIA ALELDUL TV, Jumat (22/11/24). HaiBunda telah mendapatkan izin untuk mengutip konten ini.


Anjasmara dan sang istri ternyata punya panggilan khusus untuk menggantikan panggilan kakek dan nenek. Pasangan yang menikah pada 17 Juni 1999 ini memilih dipanggil 'Ayah' oleh cucu-cucunya.

Bukan tanpa sebab ya. Aktor bernama lengkap Anjasmara Prasetya ini ingin meneruskan tradisi di keluarga mertuanya yang menggunakan panggilan tersebut ke cucu-cucunya.

"Dulu mertua itu dipanggilnya bapak sama ibu. Anak-anak aku panggil mertua itu bapak dan ibu. Jadi seru juga nih, ikutan ah," ujarnya.

Anjasmara akui jarang habiskan waktu dengan cucu

Memiliki dua cucu tak lantas membuat Anjasmara banyak menghabiskan waktu dengan mereka. Pria kelahiran Blitar ini mengaku jarang quality time dengan cucu-cucunya, Bunda.

Anjasmara berusaha membatasi diri untuk berinteraksi dengan kedua cucunya lantaran tak ingin mengganggu pola parenting anaknya. Menurutnya, keputusan ini diambil karena sang anak yang memintanya.

"Jujur saja aku jarang quality time sama cucu karena anak aku sempat bilang gini "Ayah ini anak aku, jadi jangan mengacaukan hidupnya. Biarlah masalah pendidikan dan segala macam diserahkan ke aku." Jadi aku "Oke, aku mundur"," ungkap Anjasmara.

Anjasmara merasa keputusan itu tepat. Selain demi kepentingan cucu-cucunya, hal tersebut juga dapat menghindari konflik dengan sang anak.

"Jangan sampai nanti mereka (cucu) punya dualisme idola, jadi aku mundur. Ya sudah kamu atur lah, jangan sampai nanti "Ini gara-gara ayah sih, ngasih ini-ini"," kata Anjasmara.

"Jadi ya kamu punya keluarga, aku punya keluarga, ya sudah jalanin saja," sambungnya.

Anjasmara dan Dian Nitami memiliki lima orang anak, yakni Amanda Annette Syariff, Yopi Ramdani, dan Luther Putra Syariff, yang merupakan anak angkat, serta Sasikirana Zahrani Asmara dan Arka Setya Andipa Asmara yang merupakan anak kandung.

Dari anak angkatnya, Amanda Annette Syariff, Anjasmara dan Dian Nitami memiliki dua orang cucu, yakni Akatara Pradipa Bayuaji dan Danendra Praska Bayuaji. Dalam akun Instagram miliknya, Anjasmara tampak beberapa kali membagikan momen manis bersama anak dan cucunya. Pria kelahiran 13 November 1975 ini memang dikenal sangat dekat dengan keluarganya.

(ank/rap)
Peran kakek-nenek dalam kehidupan cucunya

Peran kakek-nenek dalam kehidupan cucunya

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa

Mom's Life Annisa Karnesyia

Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab

Mom's Life Arina Yulistara

7 Penyebab Doa Tidak Terkabul

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab

5 Penyebab Rambut Bayi Baru Lahir Rontok dan Cara Mengatasinya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK