HaiBunda

KEHAMILAN

Pernah Dengar Istilah Plasenta Memar pada Ibu Hamil, Bun?

Radian Nyi Sukmasari   |   HaiBunda

Selasa, 09 Jan 2018 11:00 WIB
Plasenta Memar pada Ibu Hamil/ Foto: Ari Saputra
Jakarta - Saat hamil, sudah pasti kita mesti memperhatikan tiap perubahan atau keluhan yang dirasa. Nah, seorang teman saya pas hamil 7 bulan pernah bertanya soal plasenta memar nih, Bun.

Hah? Plasenta memar? Apa ya itu. Saya sempat bingung juga, apalagi teman saya yang mengaku tahu istilah itu dari bacaan yang dia temukan di internet. Daripada bingung,untuk menjawab penasaran si bumil, saya tanyakan aja hal ini ke dr Philip Agustinus SpOG dari Mayapada Hospital Tangerang. Setelah mendengar cerita saya soal pertanyaan itu, dr Philip bilang istilah plasenta memar nggak ada, Bun.




"Tapi yang saya tangkap hematom, kumpulan darah di plasenta. Nah, hematoma ini bisa jadi faktor risiko abruptio placenta (plasenta lepas dari dinding rahim)," kata dr Philip waktu ngobrol sama HaiBunda. Apa sih yang memicu terbentuknya hematom?

Kalau kata dr Philip, implantasi plasenta yang nggak bagus di awal kehamilan bisa memicu timbulnya hematom. Menurut pengalaman dr Philip, kebanyakan hematom yang berukuran kecil bakal hilang sendiri, Bun. Tapi kalau hematomnya besar, darah yang terkumpul lebih banyak.

"Alhasil makin besar hematomnya. Kalau hematomnya makin besar, makin besar risiko plasenta lepas dari dinding rahimnya. Gimana supaya hematom nggak memicu timbulnya abruptio placenta? Nggak banyak yang bisa dilakukan. Salah satunya yang umum dilakukan adalah pemberian yang disebut obat penguat rahim, itu sedikit banyak membantu," kata dr Philip.



Kalau dari gaya hidup, dr Philip menyarankan jangan terlalu sering berhubungan seks dulu, Bun. Baiknya Bunda lebih banyak istirahat. Lho, emang apa hubungannya? Kata dr Philip saat berhubungan intim yang dikhawatirkan hematomnya makin besar. Jadi, saran dr Philip lebih baik istirahat dulu, Bun. (rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Mom's Life Amira Salsabila

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK