HaiBunda

KEHAMILAN

Chacha Frederica Bingung Kesulitan Cari RS dan Melahirkan Tanpa Suami

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Minggu, 05 Apr 2020 06:40 WIB
Chacha Frederica Bingung Kesulitan Cari RS dan Melahirkan Tanpa Suami/ Foto: Instagram @chafrederica
Jakarta - Chacha Frederica kini sudah hamil tua dan akan melahirkan dalam waktu dekat. Di tengah pandemi Corona, Chacha mengaku sulit mencari rumah sakit untuk bersalin. Hal ini ia ceritakan lewat media sosial.

Istri dari pengusaha Dico Ganindito itu bingung karena rumah sakit di Jakarta banyak yang menangani pasien COVID-19. Ini karena rumah sakit rujukan sudah penuh dan beberapa pasien tidak tertangani. Alhasil para pasien atau suspect lari ke rumah sakit umum lainnya.


"Kemungkinan InsyaAllah aku akan melahirkan di sana. Ayah mertua suggest lebih baik cari RSIA dahulu kalau masih memungkinkan. Hari ini kenalan dengan 2 dokter SpOG ngobrol-ngobrol dan konsultasi," tulisnya di foto Instagram yang diunggah pada Kamis (2/4/2020).


Chacha melanjutkan, "Ya memang hidup mati, sehat sakit, rezeki semua di tangan Allah tapi sebagai manusia kita pun di beri kesempatan untuk berusaha atau berikhtiar kan?"

Ia pun meminta doa, dan membagikan foto haru tentang nenek yang belum bisa memegang cucunya karena pandemi COVID-19. Chacha berharap dan tak ingin calon anaknya kelak belum bisa bertemu kakek dan neneknya.

Chacha Frederica juga harus mematuhi SOP dan rela kalau melahirkan nanti, suami tak akan menemaninya di ruang bersalin. Ia pun berusaha menguatkan diri.

"Yang jelas SOP RS dengan adanya wabah ini, aku sudah diinformasikan dari awal baik melahirkan normal/caesar suami tidak boleh masuk ruang bersalin. Bismillah Bismillah ya Rabb ... InsyaAllah kita kuat ya nak ... Bismillah sayang anakku," ujarnya.

Ya, sesuai anjuran pemerintah mengenai social distancing, hal ini juga berlaku bagi ibu hamil. Bagi Bunda yang akan mendekati hari perkiraan lahir (HPL) seperti Chacha Frederica, disarankan kontrol ke dokter kandungan.

Chacha Frederica/ Foto: Instagram

Dokter spesialis kandungan dan kebidanan dr.Ulul Albab, Sp.OG, mengatakan, hal tersebut biasanya dilakukan untuk mengetahui kondisi janin.

"Jika mendekati HPL, kontrol ke dokternya karena untuk mengetahui kondisi janin, air ketuban, posisi janin, dan juga plasenta," kata Ulul, saat dihubungi HaiBunda, baru-baru ini.

Menurut Ulul, sebenarnya konsultasi itu bisa dilakukan kapan saja, Bunda. Tapi dalam kondisi pandemi Corona seperti saat ini, sebaiknya dilakukan saat mengalami kondisi gawat darurat.

"Konsultasi bisa kapan saja, tidak harus ke rumah sakit kan. Kecuali kondisi emergensi," ujar Ulul.


Simak juga fakta social distancing untuk cegah Corona:



(aci/jue)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya

Mom's Life dr. Bonita Effendi, Sp. P.D, BMedSc, M.Epid

Ciri-ciri Orang Cerdas, Kerap Ucapkan 20 Kalimat Ini

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Potret Jo Yuri, Pemeran Player 222 di Squid Game yang Aslinya Mantan Member Girlgroup

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK