KEHAMILAN
Singapura Berikan Bonus pada Pasutri yang Ingin Punya Anak Selama Pandemi
Asri Ediyati | HaiBunda
Kamis, 08 Oct 2020 15:49 WIBKalau di Indonesia terjadi baby boom selama pandemi, sementara di Singapura malah sebaliknya. Singapura mengalami penurunan angka kelahiran terutama saat pandemi COVID-19 berlangsung.
Ya, para pasangan pasutri di Singapura menunda menjadi orang tua karena mereka berjuang dengan tekanan keuangan dan pemutusan hubungan kerja (PHK) selama pandemi, Bunda.
Untuk membendung kekhawatiran warga Singapura yang ingin punya anak saat pandemi. Pemerintah Singapura menawarkan pembayaran satu kali melahirkan untuk mendorong pasutri memiliki anak.
Dilansir BBC, bonus ini merupakan tambahan dari beberapa bonus besar yang ditawarkan oleh pemerintah terkait kelahiran. Sistem bonus bayi Singapura saat ini memberikan tunjangan hingga 10 ribu dolar Singapura atau kurang lebih Rp108,5 juta kepada orang tua yang memenuhi syarat.
"Kami telah menerima umpan balik bahwa COVID-19 telah menyebabkan beberapa calon orang tua menunda rencana menjadi orang tua," kata Wakil Perdana Menteri Singapura Heng Swee Keat.
Heng mengatakan rincian lebih lanjut tentang jumlah dan bagaimana para calon orang tua ini akan dibayar akan diumumkan di kemudian hari.
Singapura memiliki salah satu tingkat kelahiran terendah di dunia. Pemerintah setempat telah berupaya untuk meningkatkan angka kelahiran selama beberapa dekade. Salah satunya dengan memberikan bonus dengan nominal yang disebutkan tadi, Bunda.
Tingkat kesuburan Singapura menyentuh level terendah delapan tahun pada 2018. Menurut data pemerintah, pada tingkat 1,14 kelahiran per wanita. Banyak negara Asia menghadapi masalah serupa tentang penurunan tingkat kesuburan, yang dapat memburuk selama penurunan pandemi.
Sangat kontras dengan beberapa tetangganya seperti Indonesia dan Filipina, yang menghadapi prospek lonjakan besar kehamilan akibat pandemi virus Corona.
Simak juga cara mencegah kehamilan bagi ibu menyusui:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Studi Terbaru Tunjukkan Vaksin COVID-19 Tak Sebabkan Cacat Lahir pada Bayi
Rumah Sakit Singapura Jadi Incaran Banyak Pasutri Pilih Jalani Bayi Tabung, Alasannya...
Rumah Sakit di Singapura Mulai Kewalahan, Semakin Banyak Pasangan Ingin Jalani IVF
Studi Temukan Ibu Hamil yang Terkena COVID-19 Lebih Berisiko Lahirkan Bayi Autisme
TERPOPULER
Moka Fang Istri Aaron Kwok Melahirkan Anak Ketiga, Kembali Dikaruniai Anak Perempuan
Cerita Bocah 4 Tahun yang Punya IQ Sempurna dan Sudah Masuk 2 Klub Genius Dunia
11 Rekomendasi Les untuk Asah Bakat Anak, Lengkap dengan Biayanya
5 Potret Tasyi Athasyia Sukses Turunkan Berat Badan 18 Kg
Cantiknya Potret Athisa Anak Dewi Lestari yang Rayakan Ultah ke-16
REKOMENDASI PRODUK
Pilihan Parfum Anak Sekolah yang Wangi Tahan Lama dan Harga di Bawah Rp20 Ribu
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Anak 2 Tahun
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Pilihan Minyak Telon Bayi yang Aman dan Paling Wangi untuk Anak
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Balsem Bayi yang Aman dan Nyaman untuk Kulit Si Kecil
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Primer Make Up Tahan Lama
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Cantiknya Potret Athisa Anak Dewi Lestari yang Rayakan Ultah ke-16
Cerita Bocah 4 Tahun yang Punya IQ Sempurna dan Sudah Masuk 2 Klub Genius Dunia
Moka Fang Istri Aaron Kwok Melahirkan Anak Ketiga, Kembali Dikaruniai Anak Perempuan
15 Tanaman Hias Gantung Outdoor untuk Teras Rumah yang Tahan Panas
Ramai Sepekan: Perceraian Raisa hingga Krisdayanti Juara 2 Wushu
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Raffi Ahmad Bakal Jenguk Ammar Zoni di Nusakambangan?
-
Beautynesia
Ini Kata Dermatolog Tentang Facial Air Es, Amankah Diterapkan Setiap Hari?
-
Female Daily
Netflix Hadirkan ‘Sins of Kujo’ Drama Jepang tentang Pengacara, Dosa, dan Moralitas
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Wanita Ini Hampir Mati Setelah Oplas 300 Kali, Penampilannya Bikin Shock!
-
Mommies Daily
Baru di Minggu Ini: Instagram Safety Camp untuk Pantau Remaja hingga Keseruan Mie Sedaap “Come See Mie – Meet The Stars”