HaiBunda

KEHAMILAN

Gusi Berdarah Jadi Salah Satu Ciri Kehamilan? Simak Penyebabnya

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Selasa, 18 Jan 2022 07:00 WIB
Ilustrasi Bunda Hamil Alami Gusi Berdarah/ Foto: iStock
Jakarta -

Gusi berdarah dapat terjadi selama kehamilan, Bunda. Lalu benarkah gusi berdarah merupakan ciri kehamilan?

Gusi berdarah umumnya terjadi di trimester kedua dan ketiga. Tapi, kondisi ini juga bisa menjadi ciri kehamilan di trimester pertama.


Dilansir Baby Center, sekitar 60 sampai 75 persen Bunda hamil atau bumil akan mengalami gusi bengkak, kemerahan, lunak, hingga berdarah saat disikat. Peradangan gusi ini adalah gingivitis kehamilan, yakni suatu bentuk penyakit gusi yang ringan.


"Gingivitis kehamilan sebagian disebabkan oleh perubahan hormonal yang membuat gusi lebih sensitif terhadap bakteri dalam plak. Pada dasarnya, kadar progesteron dan estrogen juga sangat tinggi selama kehamilan, dan ini dapat meningkatkan aliran darah ke selaput lendir yang menyebabkan gusi sensitif," kata Bidan Sally Urang, MS, RN, CNM.

Foto: HaiBunda/Mia

Selama kehamilan, benjolan kecil pada gusi juga bisa berdarah karena kebiasaan menyikat gigi. Benjolan yang relatif jarang ini disebut tumor kehamilan atau granuloma piogenik. Kondisi ini sebenarnya dapat muncul di mana saja di tubuh selama hamil, tetapi paling sering muncul di mulut.

"Ini biasanya akan hilang setelah melahirkan, tetapi harus diatasi jika tidak kunjung hilang," ujar Urang.

Sementara itu, dokter gigi umum, Jennifer Archibald, DDS, mengatakan bahwa gusi berdarah juga bisa terjadi di awal kehamilan. Kondisi ini bahkan dapat menjadi ciri hamil, Bunda.

"Gusi berdarah bisa menjadi tanda awal kehamilan, terjadi pada awal trimester pertama. Selain melakukan tes kehamilan, Anda mungkin bisa mulai menjaga kebiasaan kebersihan mulut," kata Archibald, dilansir Healthline.

Lalu apa saja penyebab gusi berdarah yang jadi ciri hamil? Baca penjelasan lengkap di halaman berikutnya ya, Bunda.

Simak juga 10 tanda awal kehamilan menurut dokter obgyn, dalam video berikut:

(ank/rap)
PENYEBAB GUSI BERDARAH SAAT HAMIL

PENYEBAB GUSI BERDARAH SAAT HAMIL

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Wamendikti Stella Christie Minta Doa, Suami Kecelakaan Ski Parah di Amerika

Mom's Life Nadhifa Fitrina

YouTube Resmi Hadirkan Fitur Blokir Shorts untuk Anak, Ini Cara Setting di Handphone

Parenting Indah Ramadhani

Eks JKT48 Cindy Yuvia Melahirkan Anak Pertama, Ungkap Nama Sang Putri yang Penuh Makna

Kehamilan Annisa Karnesyia

Tanda Sakit Leher Bisa Jadi Gejala Penyakit Jantung, Jangan Dianggap Remeh

Mom's Life Amira Salsabila

Gejala Awal Demensia, Sering Ucapkan 2 Kata Ini

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Thailand Kini Jadi Tailan, Ini 10 Negara Lain yang Ikut Berubah dalam Bahasa Indonesia

Eks JKT48 Cindy Yuvia Melahirkan Anak Pertama, Ungkap Nama Sang Putri yang Penuh Makna

YouTube Resmi Hadirkan Fitur Blokir Shorts untuk Anak, Ini Cara Setting di Handphone

Tanda Sakit Leher Bisa Jadi Gejala Penyakit Jantung, Jangan Dianggap Remeh

Sule Akhirnya Bocorkan Wajah Selina, Disebut Mirip Mahalini saat Kecil

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK