kehamilan
Curhat Bunda Lahirkan Bayi Down Syndrome dan PJB, Ingatkan Perlunya USG Fetomaternal
Selasa, 14 Jun 2022 07:00 WIB
Dalam perjalanan mengasuh Si Kecil, tentu ada suka dan duka ya Bunda. Sebagai manusia pun kita tentu membutuhkan tempat untuk mencurahkan hati, setidaknya untuk berbagi kisah yang tengah kita alami.
Seiring dengan perkembanan jaman, kini semakin banyak Bunda yang membagikan kisahnya melalui media sosial. Dengan begitu, salah satu nilai positifnya adalah bisa memberikan informasi kepada Bunda lain, selain tentunya hati merasa plong setelah mencurahkan perasaan ya.
Nah, baru-baru ini melalui platform TikTok, seorang Bunda dengan akun @tatikgiyartik membagikan pengalaman melahirkan anak pertama yang miliki penyakit jantung bawaan (PJB), dan seminggu setelah itu didiagnosis down syndrome.
Salah satu netizen menuliskan pada kolom komentar, pertanyaan apakah diagnosis yang dimiliki buah hati terdeteksi saat USG atau tidak. "Maap bun mau tanya, kelainan seperti itu pada saat USG kehamilan bisa dilihat atau gak,” tulis akun @_cussss dalam kolom komentar.
Akun Tatik Giyartik menjawab dalam bentuk kumpulan cuplikan video, ia menuliskan bahwa saat USG tidak terdeteksi dan baru diketahui setelah sang buah hati lahir. “Waktu USG tidak terdeteksi padahal USG rutin tiap bulan dan dengan dokter terbaik,” tulis Tatik Giyartik dalam unggahannya.
Pada akhir video, Tatik Giyartik menyarankan bagi para Bunda yang sedang mengandung untuk lakukan USG Fetomaternal guna mengetahui kondisi kesehatan janin bayi.
“Saranku untuk bunda2 yang sedang hamil bisa USG FETOMARTENAL untuk mengetahui bayi kita normal atau tidak,” tutupnya.
Lalu, apa sebenarnya USG fetomatenal dan manfaatnya bagi kehamilan? Simak penjelasannya di bawah ini ya.
Mengenal USG Fetomaternal
USG Fetomaternal atau bisa juga dikenal dengan pemindaian Doppler, merupakan jenis USG yang menggunakan gelombang suara guna memeriksa aliran darah melalui plasenta, tali pusat, bagian tubuh bayi, serta arteri yang memasok darah ke rahim.
Bidan bisa saja menawarkan USG Fetomaternal, jika Bunda memiliki risiko komplikasi, seperti preeklampsia yang bisa memengaruhi kinerja plasenta. USG Fetomaternal juga merupakan salah satu cara untuk memeriksa kesehatan dan pertumbuhan bayi.
Bunda dapat melakukan USG Fetomaternal bersamaan dengan USG normal, karena keduanya menggunakan peralatan yang sama. Sebab kebanyakan USG sudah memiliki fungsi Doppler.
Fungsi Doppler, dapat mengukur aliran darah melalui tali pusar dan di sekitar berbagai bagian tubuh bayi, seperti otak dan jantung. Hal ini berguna untuk menunjukkan apakah janin mendapatkan semua oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan melalui plasenta.
USG Fetomaternal akan memakan waktu hanya beberapa menit, biasanya dokter atau bidan akan langsung memberikan Bunda hasil dari apa yang mereka temukan.
Kita lanjutkan ke halaman berikutnya yuk Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga yuk video tentang memprediksi usia kehamilan melalui USG.

