
kehamilan
Telat Haid tapi Tidak Merasakan Gejala Hamil? Coba Segera Lakukan Tes Kehamilan Bun
HaiBunda
Jumat, 07 Oct 2022 21:05 WIB

Telat haid tapi tidak merasakan gejala hamil kerap dialami para wanita. Tak jarang, kehamilan sudah berjalan beberapa minggu dan mereka baru menyadarinya.
Bagi banyak orang, haid yang telat dapat memicu pemikiran tentang potensi kehamilan. Padahal, telat haid tidak selalu berarti seseorang hamil. Perlu Bunda ketahui, bahwa siklus haid setiap wanita berbeda.
Siklus yang sehat biasanya berkisar antara 21 hingga 35 hari. Dan, berapa lama siklus berlangsung dapat bervariasi dari siklus ke siklus. Kecuali, jika Bunda memiliki siklus tidak teratur karena kondisi medis, Bunda mungkin memiliki setidaknya gambaran kasar kapan Bunda akan mengalami haid berikutnya.
Telat haid tapi tidak merasakan gejala hamilÂ
Suatu periode haid dianggap terlambat biasanya jika belum dimulai dalam tujuh dari dari waktu yang diharapkan. Sebagian besar tes kehamilan akan dapat memberikan hasil yang akurat pada saat terlambat haid.
Jika Bunda mendapatkan tes kehamilan negatif setelah melewatkan menstruasi, dan menstruasi terlambat lebih dari seminggu, Bunda mungkin perlu menemui dokter sesegera mungkin untuk mencari tahu apa yang terjadi, seperti dikutip dari laman Flo Health.
Jika Bunda mendapatkan tes kehamilan negatif, dan masih belum mendapatkan menstruasi, serta mulai mengalami gejala awal kehamilan, pertimbangkan untuk melakukan tes lain ya, Bunda. Terkadang, tes kehamilan di rumah dapat memberikan hasil negatif palsu jika dilakukan terlalu dini pada kehamilan untuk mendeteksi hormon hCG dalam urine.
Dalam kasus ini, perlu waktu lebih lama untuk mengetahui bahwa seseorang hamil setelah terlambat haid. Deteksi hCG paling awal dapat dilakukan dengan tes serum hCG yang dilakukan dokter sedini mungkin yakni 8 sampai 10 hari setelah ovulasi.
Klik di halaman selanjutnya untuk infor lebih lengkapnya yuk, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga yuk video tentang 14 tanda hamil 1 bulan:
TELAT HAID TAPI TIDAK MERASAKAN GEJALA HAMIL
Telat Haid tapi Tidak Merasakan Gejala Hamil? Coba Segera Lakukan Tes Kehamilan Bun/Foto: Getty Images/iStockphoto/interstid
Beragam gejala hamil selain telat haid
Melansir Very Well Family, morning sickness, mulas, mengidam makanan, dan nyeri payudara merupakan gejala kehamilan yang ikonik. Tetapi, itu bukanlah gejala satu-satunya ya, Bunda. Perlu diketahui bahwa gejala kehamilan bervariasi dalam kehadiran, durasi, dan tingkat keparahan dari satu orang ke orang berikutnya. Gejalanya bahkan bisa berbeda dari satu kehamilan ke kehamilan berikutnya pada orang yang sama.
Sementara itu, banyak orang hamil mengalami ini dan gejala umum lainnya, mungkin juga beberapa yang menjalaninya tanpa mengalami gejala tersebut sama sekali. Inilah yang perlu diketahui lebih dalam sehingga Bunda dapat membedakannya.
"Pada trimester pertama kehamilan merupakan saat dimana kebanyakan orang mengalami gejala umum seperti kelelahan, mual di pagi hari, kepekaan terhadap bau, dan nyeri payudara," ujar Robin Elise Weiss, PhD, MPH.
Munculnya gejala awal kehamilan
Secara umum, gejala awal kehamilan muncul sekitar lima hingga enam minggu setelah hari pertama haid terlewat. Nyeri payudara dapat dimulai satu atau dua minggu setelah pembuahan. Bunda juga mungkin akan melihat perubahan pada berat badan. Sebagian besar gejala kehamilan yang intens di pagi hari juga mulai dirasakan.
Sama seperti gejala kehamilan yang bervariasi dari satu orang ke orang lain, frekuensi dan durasi gejala juga sering terjadi. Seiring berjalannya hari dan minggu, apa yang Bunda alami akan sering berubah seiring perubahan tubuh.Â
Pada beberapa hari, Bunda mungkin mengalami kram atau sering buang air kecil. Pada orang lain, mungkin akan mengalami sembelit atau mengalami perubahan suasana hati. Mungkin, ada hari-hari ketika Bunda tidak merasakan gejala kehamilan sama sekali.
Tidak ada definisi tunggal tentang gejala 'normal' ketika membahas keberadaan, jenis, dan tingkat keparahan gejala kehamilan. Beberapa orang yang hamil merasa lega karena hanya memiliki sedikit atau tanpa gejala.
Tetapi, yang lain khawatir bahwa kurangnya gejala ialah tanda bahwa kehamilan mereka tidak sehat atau dapat berakhir dengan keguguran. Jika Bunda tidak memiliki gejala kehamilan sama sekali, yakinlah bahwa meskipun tidak umum, itu bukan tidak mungkin menjadi gejala kehamilan.
Jika Bunda khawatir tentang gejala kehamilan, segeralah memeriksakan diri ke dokter atau bidan. Secara khusus, ada dua situasi yang dapat menjadi perhatian. Perubahan seberapa banyak gerakan janin yang dirasakan, atau gejala kehamilan yang tiba-tiba hilang.
Saat Bunda merasakan salah satunya berubah, segeralah memeriksakan diri ke dokter atau bidan untuk pemeriksaan lebih lanjut ya, Bunda. Semoga informasinya membantu, Bunda.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Kehamilan
9 Contoh Sakit Perut Tanda Hamil, Mulai Kembung hingga Sembelit

Kehamilan
Cara Mudah Bedakan Gejala Awal Kehamilan dan PMS, Perhatikan Areola Bunda

Kehamilan
11 Gejala yang Mungkin Dirasakan Bunda saat Hamil 1 Minggu

Kehamilan
4 Penyebab Bunda Telat Haid Selain Kehamilan, Stres hingga Menyusui

Kehamilan
5 Perbedaan Mual Tanda Hamil dengan Gejala Sakit Lainnya


9 Foto
Kehamilan
9 Potret Gaya Busana Keluarga Kerajaan Inggris Usai Melahirkan
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda