KEHAMILAN
Latihan Dance, Dea Ananda Rasakan Cenat-cenut pada Bekas Jahitan Caesar
Alysa Audriani | HaiBunda
Sabtu, 27 Apr 2024 21:40 WIBMasih ingatkah Bunda dengan Dea Ananda? Pemilik nama lengkap Nadia Budi Ananda tersebut dulu memulai kariernya sebagai penyanyi cilik dalam grup Trio Kwek Kwek. Tak terasa, kini Dea telah menjadi seorang Bunda.
Untuk mendapatkan Si Kecil, rupanya Dea dan sang suami Andi Ariel Harsya harus melalui penantian yang panjang, Bunda. Pasalnya, pasangan yang satu ini harus menunggu hingga 12 tahun untuk kehadiran anaknya.
Selain itu, Dea juga diketahui menjalani program kehamilan yakni bayi tabung atau IVF (in vitro fertilization) untuk mendapatkan kehadiran sang anak. Percaya usaha tak akan mengkhianati hasil, akhirnya perjuangan dan penantian Bunda yang satu ini berbuah manis. Pada 2022, Dea melahirkan seorang bayi perempuan yang diberi nama Sanne El Azhar.
Rasakan cenat-cenut pada bekas luka caesar saat latihan menari
Lama tak aktif di dunia industri hiburan, kali ini Dea kembali muncul sebagai bintang iklan, Bunda. Beberapa waktu yang lalu, Dea pun membagikan sebuah cuplikan saat dirinya tengah latihan menari untuk persiapan iklan tersebut. Melalui akun Instagram pribadinya, @dea_ananda, ia pun bercerita kepada para penggemar tentang pengalamannya menari setelah melahirkan.
Meskipun telah menjadi seorang Bunda, Dea tampak tetap lincah saat sedang latihan. Terlalu menikmati latihan menari tersebut, penyanyi sekaligus aktris yang satu ini juga lupa akan rasa lelah. Bahkan, ia sampai lupa waktu bahwa ia sudah menari dari siang hingga sore hari. Akan tetapi, akhirnya Dea merasakan lelah tersebut sehabis latihan selesai.
Dalam perjalanan pulang ke rumah, pemain film Pinky Promise ini merasakan cenat-cenut pada bekas jahitan saat ia melahirkan dengan metode caesar. Hal ini pun baru diketahui oleh para penggemar lantaran Dea tak pernah menyebutkan cara ia melahirkan sebelumnya.
“Saking serunya jogedan dari siang sampe sore.. sampe mobil, otw pulang kerumah.. bekas jaitan c-section gue cenat cenut,” jelas Dea.
Namun beruntung bagi Dea, ternyata rasa cenat-cenut tersebut hanya muncul sebentar, Bunda. Pada keesokan hari setelah latihan menari tersebut, Bunda satu anak ini mengaku rasa cenat-cenut tersebut sudah hilang.
“Untungnya, besok pagi udah ilang cenat cenutnya,” tambahnya.
Bangga melahirkan dengan metode caesar
Dari pengalamannya ini, Dea kembali mengingat masa persalinannya ketika melahirkan sang anak. Seiring berjalannya waktu, Dea terkadang lupa bahwa ia sudah menjadi seorang Bunda dan pernah melahirkan dengan metode caesar, terlebih ketika ia sedang bersenang-senang.
“Kalo lagi seru emang suka lupa, bahwa gue uda jadi ibu2 yang pernah c-section delivery hampir 2 tahun yang lalu,” ujar sang penyanyi.
Merasa bangga karena telah melalui proses yang tak mudah dan akhirnya dapat melahirkan secara caesar, Dea pun juga mengungkapkan perasaannya kepada para penggemar, “Yes! I’m a proud #csectionmama !”
Bunda, itulah kisah Dea Ananda yang rasakan cenat-cenut pada bekas luka caesar ketika tengah latihan menari. Dari pengalamannya tersebut, ia jadi mengingat kembali momen saat melahirkan anak semata wayangnya.
Bila pernah melahirkan secara caesar, mungkin Bunda juga pernah mengalami hal yang sama seperti Dea Ananda. Lantas, apa yang umumnya menyebabkan nyeri pada bekas luka caesar tersebut dan bagaimana cara mengatasinya? Simak pada halaman berikutnya ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

PENYEBAB MUNCUL NYERI BEKAS LUKA CAESAR
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Bunda Seleb yang Jalani Program Bayi Tabung Usai Lama Menanti Momongan
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Curhat Dea Ananda Rindu Masa-masa Hamil meski Rasakan Banyak Keluhan
Unggah Foto sebelum Hamil, Dea Ananda Bertekad Rampingkan Badan setelah Menyapih
Ketahui yuk Manfaat USG 4D untuk Kehamilan Seperti yang Dijalani Dea Ananda
Penuh Haru, Momen Dea Ananda Menangis Saat Tahu Jenis Kelamin Bayi
TERPOPULER
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya
Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Justin Bieber Ganti Nama Akun IG, Langsung Unggah Foto Random
-
Beautynesia
Tes Kepribadian: Gambar Wajah Perempuan atau Burung yang Pertama Kamu Lihat? Ini Artinya!
-
Female Daily
Mulai Menjamur, Body Mist Diprediksikan Bakal Jadi Tren di Tahun 2025!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Sekuel The Devil Wears Prada 2 Tayang 2026, Ini Sinopsis dan Pemainnya
-
Mommies Daily
15 Tempat Wisata Edukatif untuk Anak, Ada dari Jakarta hingga Yogyakarta!