HaiBunda

KEHAMILAN

Studi Terbaru Temukan Manfaat Olahraga saat Hamil, Bisa Menurunkan Risiko Asma pada Anak

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Jumat, 11 Oct 2024 18:50 WIB
Ilustrasi Ibu Hamil Olahraga/ Foto: Getty Images/iStockphoto
Jakarta -

Olahraga merupakan jenis aktivitas fisik yang memberikan segudang manfaat bagi kesehatan. Melakukan aktivitas ini saat hamil juga dapat memengaruhi perkembangan janin, Bunda.

Baru-baru ini, studi menemukan manfaat olahraga saat hamil yang ternyata dapat menurunkan faktor risiko asma pada anak di kemudian hari. Studi yang diterbitkan di jurnal Med tahun 2024 ini dilakukan dengan mengumpulkan data dari hampir 1.000 pasangan ibu dan anak dalam studi Kuopio Birth Cohort (KuBiCo) yang diikuti sejak kehamilan hingga anak berusia tujuh tahun.

Studi menemukan bahwa risiko asma dapat dikurangi hampir setengahnya bila ibu melakukan latihan fisik aktif setidaknya tiga kali seminggu selama kehamilan. Hasil studi tersebut telah dibandingkan dengan anak yang lahir dari ibu yang kurang aktif selama kehamilannya.


"Ini adalah pertama kalinya kami mengamati hubungan antara olahraga ibu dan perkembangan asma pada anak," tulis peneliti dari University of Eastern Finland, Emma-Reetta Musakka, BM, MSc, dilansir laman News-Medical.

"Temuan kami menunjukkan bahwa olahraga yang dilakukan ibu selama kehamilan memiliki efek positif yang independen pada janin dan kesehatan anak di kemudian hari," sambungnya.

Olahraga selama hamil dan risiko asma pada anak dikaitkan dengan banyak faktor kesehatan, gaya hidup dan lingkungan, seperti berat badan ibu, stres, penyakit, kebiasaan olahraga keluarga, nutrisi, dan apakah ibu memelihara anjing. Studi memperhitungkan dampak potensial dari faktor-faktor tersebut dan beberapa faktor serupa lainnya, tetapi tidak menjelaskan hubungan protektif antara olahraga selama hamil dengan risiko asma pada anak.

"Kami belum tahu mengapa olahraga yang dilakukan ibu selama hamil bermanifestasi pada risiko asma yang lebih rendah pada anak, tetapi satu kemungkinan adalah bahwa hal itu dapat mendukung pematangan paru-paru janin," ungkap Musakka.

Hal yang sama juga diungkapkan peneliti utama studi Dr. Pirkka Kirjavainen. Menurutnya, olahraga ringan setidaknya dapat memiliki efek perlindungan pada paru-paru janin, sama halnya dengan menghentikan kebiasaan merokok saat hamil.

"Sampai saat ini, menghindari asam rokok selama kehamilan merupakan satu-satunya cara efektif untuk mengurangi risiko asma pada anak. Oleh karena itu, sangat menarik bahwa olahraga ringan yang dilakukan ibu selama kehamilan dapat memiliki efek perlindungan yang sama kuatnya terhadap risiko asma pada anak seperti bila salah satu orang tua berhenti merokok," ujar Kirjavainen.

Perlu dicatat ya, temuan studi ini tidak menunjukkan adanya peningkatan jumlah olahraga lebih dari tiga kali seminggu dikaitkan dengan risiko asma yang lebih rendah. Namun, penelitian lebih lanjut tentang jumlah dan intensitas olahraga selama kehamilan dalam pencegahan asma masih diperlukan.

"Temuan tersebut sangat menjanjikan dalam hal pencegahan asma. Sangat menggembirakan melihat bahwa dengan melakukan olahraga dalam jumlah yang wajar, ibu hamil mendapatkan manfaat untuk kesehatan mereka sendiri dan anak mereka secara signifikan," kata Kirjavainen.

(ank/rap)
Anjuran olahraga selama hamil

Anjuran olahraga selama hamil

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

Mom's Life Arina Yulistara

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Kehamilan Amrikh Palupi

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK