Jakarta -
Bun, masih ingat dengan
Chikita Meidy? Mantan artis cilik ini sekarang sudah menikah lho, Bun, dengan Indra Aditya pada 8 Juli lalu. Hubungan Chikita dengan Indra harmonis banget deh, Bun.
Di akun Instagram-nya, Chikita Meidy bilang suaminya adalah pria yang paling istimewa, cerdas, perhatian dan mampu bikin Chikita bahagia ketika dipeluk. Chikita Meidy juga menceritakan perjalanan cintanya dengan suami berawal saat bertemu di bioskop dan dikenalkan oleh sahabatnya. Chikita lantas chating dengan Indra, bertemu lagi hingga akhirnya 'jadian'.
"Dalam sebuah hubungan harus selalu terbuka. Keterbukaan adalah hal yang sangat penting dalam sebuah hubungan. Dan saat ini saya mempelajarinya, bahwa hubungan yang baik adalah memperbaiki hubungan kita dengan allah baru memperbaiki hubungan antara sesama," kata
Chikita Meidy.
Sebelum hari pernikahan Chikita membuat lagu spesial untuk Indra lho. Aih, so sweet! Lagu itu berjudul 'Kaulah Imam yang Akan Temani Hari-hariku'. Lagu ini dipersembahkan Chikita karena menurutnya Indra adalah pria yang mampu memperjuangkan apa yang ia cintai dan sayangi.
Dari lagu tersebut Chikita Meidy berpesan pilihlah pasangan yang mampu bertahan. Mampu mencari jalan keluar dari masalah dan bersedia bersama dalam setiap keadaan untuk menghindari ancaman-ancaman dari luar.
"Menikah merupakan beribadah. Seseorang yang lahir kembali tetapi bukan untuk menjadi lintah, tapi menjadi seseorang yang bermanfaat dan mempunyai hikmah, baik bagi sendiri maupun orang lain," ujar
Chikita Meidy.[Gambas:Instagram]
Seperti pasangan suami istri lain, Chikita Meidy dan Indra juga menghabiskan waktu bersama dengan liburan. Salah satunya dengan honeymoon ke Maldives beberapa waktu lalu. Nggak lupa, Chikita membagikan tips traveling untuk pasangan suami istri lain.
Kata Chikita, banyak manfaat yang didapatnya saat traveling yaitu pikiran yang fresh dan menurunkan kepikunan yang ada dirinya. Baru-baru ini dia sedang bulan madu di Maldives. Dalam perjalanannya dia menyampaikan tips saat traveling dengan pasangan yaitu:
- Harus adil
- Komunikasikan planning dari jauh-jauh hari
- Bocarakan apa yang perlu dibawa termasuk saat pindah tempat
- Bawa camilan dan air putih
- Tanya guide
- Cintai pasangan sebagaimana kita mencintai diri sendiri
- Saling tanggap dengan komunikasi bahasa yang dilontarkan pasangan
- Foto- foto untuk mendokumentasikan perjalanan
Bicara soal pasangan suami istri, agar hubungan tetap harmonis seperti Chikita Meidy berikut 3 tips yang bisa dicoba seperti dilansir
Huffington Post:1. Menerima kelebihan dan kekurangan pasangan Menerima kekurangan dan kelebihan pasangan serta saling mengisi satu sama lain dapat memberi energi yang positif pada keluarga yang baru dibina. Dengan memberi rasa cinta, kepercayaan pada pasangan dan komunikasi selaras bisa tumbuh.
2. Memberi harapanBerikanlah harapan-harapan untuk pasangan untuk menumbuhkan rasa saling cinta. Setelah memberi harapan, jangan lupa direalisasikan ya.
3. KomunikasiFondasi dalam sebuah komunikasi yaitu penjelasan dan kejujuran. Komunikasi juga meningkatkan rasa cinta pada pasangan dengan cara bercerita satu sama yang lain apa yang terjadi dalam keseharian. Kalau ada masalah, jangan enggan membicarakannya dengan pasangan.
(rdn/rdn)