HaiBunda

MOM'S LIFE

Apa Itu Virus Corona yang Saat Ini Muncul di China dan Thailand

Maya Sofia   |   HaiBunda

Jumat, 17 Jan 2020 15:02 WIB
Ilustrasi virus corona yang bisa menyebabkan pneumonia/ Foto: iStock
Jakarta - Bunda masih ingat dengan virus corona (coronaviruses/CoV) yang pernah melanda kawasan Asia pada tahun 2003? Ketika itu virus corona yang disebut dengan SARS coronavirus (SARS-CoV) tersebut menginfeksi lebih dari 8.000 orang dan menyebabkan 774 orang meninggal dunia di 37 negara.


Mengutip situs web Badan Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO), berdasarkan informasi awal tentang sejumlah kasus peneumonia di Wuhan, menunjuk pada virus korona sebagai patogen yang mungkin menyebabkan rangkaian kasus ini. Menurut pihak China, virus yang dimaksud dapat menyebabkan penyakit parah pada beberapa pasien dan tidak mudah menular antar orang.


Selain China, virus corona juga dilaporkan teridentifikasi di Thailand dan Jepang. Seorang pasien di Thailand dan satu orang pria di Jepang yang terkena virus corona diketahui baru saja melakukan perjalanan dari Wuhan, China.

Virus corona merupakan keluarga besar virus yang menyebabkan penyakit mulai dari flu biasa hingga penyakit yang lebih parah seperti Sindrom Pernapasan Timur Tengah (MERS-CoV) dan Sindrom Pernapasan Akut Parah (SARS-CoV).

Ilustrasi pneumonia. (Foto: iStock)


Virus corona adalah zoonosis, artinya ditularkan antara hewan dan manusia. Investigasi lebih detail menemukan bahwa SARS-CoV ditransmisikan dari kucing luwak ke manusia dan MERS-CoV dari unta Arab (dromedaris) ke manusia. Beberapa virus corona yang dikenal beredar pada hewan yang belum menginfeksi manusia.

Tanda-tanda umum infeksi virus corona termasuk gejala pernapasan, demam, batuk, sesak napas dan kesulitan bernapas. Sementara pada kasus yang lebih parah, infeksi dapat menyebabkan pneumonia, sindrom pernapasan akut, gagal ginjal, dan bahkan kematian.

Berikut rekomendasi standar untuk mencegah penyebaran infeksi virus corona:

1. Mencuci tangan secara teratur

2. Menutup mulut dan hidung ketika batuk dan bersin

3. Memasak daging dan telur dengan saksama

4. Hindari kontak dekat dengan siapa pun yang menunjukkan gejala penyakit pernapasan seperti batuk dan bersin


Bunda juga bisa simak gejala sesak napas pada anak dalam video berikut:

(som/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

Parenting Nadhifa Fitrina

Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Mom's Life Amira Salsabila

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

3 Fakta Seru Squid Game Versi Amerika, Benarkah akan Terjadi?

Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK