HaiBunda

MOM'S LIFE

Tips Menggoreng Sugor, Lumer di Dalam dan Crispy di Luar

Siti Hafadzoh   |   HaiBunda

Minggu, 29 Mar 2020 05:30 WIB
Tips Menggoreng Sugor, Lumer di Dalam dan Crispy di Luar/ Foto: iStock
Jakarta - Susu goreng alias sugor merupakan salah satu camilan yang sedang hits di media sosial. Sesuai namanya, bahan utama camilan ini adalah susu.

Seperti kita ketahui, susu bermanfaat bagi pertumbuhan anak, Bun. Ini karena susu mengandung protein yang tinggi.

"Susu adalah sumber protein yang baik untuk pertumbuhan anak. Mengapa? Karena untuk tumbuh, tubuh butuh protein. Jika protein tercukupi pertumbuhan tubuh pun akan baik," kata ahli gizi Dr Marudut BSc MPS beberapa waktu lalu.



Namun, susu goreng mengandung banyak gula. Jadi, konsumsinya juga perlu dibatasi.

Susu goreng tentunya lebih sehat kalau Bunda buat sendiri di rumah. Bunda bisa menyesuaikan kadar gula dalam susu goreng sebagai camilan untuk anak.

Menggoreng sugor yang crispy tidak sulit kok, Bun. Berikut tips menggoreng sugor yang HaiBunda rangkum dari berbagai sumber.

1. Potongan tidak terlalu besar

Potong adonan susu menjadi bentuk persegi atau persegi panjang. Ukurannya jangan terlalu besar ya, Bun.

Kalau potongan susu goreng terlalu besar, bagian dalamnya akan sulit matang. Jadi, potong dengan ukuran sedang.

2. Balut dengan tepung terigu

Ada dua jenis kulit susu goreng. Pertama, menggunakan tepung roti. Kedua, menggunakan tepung terigu.

Namun, orang-orang lebih suka menggunakan tepung terigu. Ini karena susu goreng yang dihasilkan lebih renyah.

3. Pastikan minyak panas

Pastikan minyak benar-benar panas. Kalau minyak kurang panas, susu goreng tidak akan matang sempurna.

4. Masukkan satu per satu

Masukkan susu goreng satu per satu. Kalau sekaligus, takutnya susu goreng menempel satu sama lain. Bentuknya jadi tidak sempurna deh, Bun.


5. Kecilkan api

Setelah minyak benar-benar panas dan adonan susu goreng masuk ke dalam wajan, kecilkan api. Penggunaan api kecil dalam menggoreng bertujuan supaya sugor tidak gosong.

Selamat mencoba tipsnya, Bun!

Simak juga dua kandungan dalam susu sapi yang baik untuk anak dalam video berikut:



(sih/rap)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK