HaiBunda

MOM'S LIFE

3 Resep Mi Goreng Enak yang Menggugah Selera

Kurnia Yustiana   |   HaiBunda

Selasa, 12 Jan 2021 08:12 WIB
Mi goreng/Foto: iStock
Jakarta -

Tak hanya nasi goreng, mi goreng terkadang juga menjadi andalan sebagai menu masakan yang praktis. Cara membuatnya pun mudah ya, Bunda.

Mi goreng pun makin nikmat dicampur dengan berbagai sayuran dan bumbu rempah tambahan. Nah, buat Bunda yang mau masak mi goreng, berikut ini aneka resepnya, dirangkum dari berbagai sumber.

1. Resep Mi Goreng Jawa

Bahan mi goreng Jawa:
200 gr mi kuning basah
50 gr sawi hijau
50 gr kol
2 butir telur ayam
5 buah bakso sapi
3 cabai rawit
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
Kecap manis
Kecap asin
Saus tiram
2 cabe keriting
1 buah kemiri
Garam
Lada


Cara membuat mi goreng Jawa:
1. Potong bakso dan iris daun sawi serta cabai. Pisahkan.
2. Blender bawang merah, cabai keriting, bawang putih, dan kemiri. Jangan lupa beri garam dan air secukupnya. Haluskan lalu pisahkan.
3. Siapkan teflon dan panaskan sedikit minyak. Masukkan bakso, tambahkan air secukupnya, tumis hingga matang, lalu sisihkan ke bagian tepi teflon.
4. Masukkan telur, dadar hingga matang di atas wajan dan campurkan dengan bakso yang masih ada di teflon. Angkat dan pisahkan.
5. Panaskan kembali sedikit minyak di atas teflon. Masukkan bumbu halus dari poin (2) lalu tumis, jangan lupa tambahkan air putih supaya tidak terlalu kering serta garam dan lada.
6. Masukkan mi kuning, aduk terus hingga bumbu menyatu.
7. Tambahkan saus tiram, kecap manis, dan kecap asin secukupnya. Masak terus hingga menyatu.
8. Masukkan pelengkapnya seperti sawi hijau, kol putih, potongan cabai, lalu aduk hingga bumbu meresap.
9. Terakhir, masukkan bakso dan telur yang sudah ditumis dari poin (4). Aduk kembali hingga menyatu.
10. Angkat dan sajikan.

2. Resep Mi Goreng Buntut

Bahan mi goreng buntut:
350 gr buntut yang sudah direbus
150 gr mi
1/2 sdm minyak wijen
1 sdm saus tiram
3 siung bawang putih yang sudah digeprek
2 sdm kecap manis
1/2 sdt kecap asin
Garam secukupnya
1 sdt bubuk cabai
Abon sapi secukupnya
Telor dadar suwir secukupnya

Cara membuat mi goreng buntut:
1. Siapkan teflon dan beri minyak secukupnya. Masukkan buntut yang sudah direbus. Olesi dengan kecap manis. Kemudian masak hingga kecokelatan. Jangan lupa dibolak-balik agar tidak gosong ya, Bunda.
2. Siapkan kembali teflon dan beri minyak secukupnya. Masukkan tiga siung bawang putih yang sudah digeprek dan tumis hingga harum.
3. Masukkan 1/2 sdt minyak wijen, 1 sdm saus tiram, sdt bubuk cabai, 2 sdm kecap manis, dan 150 gram mi. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata.
4. Tambahkan garam secukupnya sesuai selera.
5. Masukkan mi ke dalam mangkuk saji. Taburi dengan abon sapi dan susun buntut bakar di atasnya serta beri telur dadar suwir.
6. Jangan lupa beri potongan tomat, lemon, parsley, dan cabai sebagai pemanis ya Bunda.
7. Selamat menikmati.

Untuk resep mi goreng selanjutnya, klik BACA HALAMAN BERIKUTNYA ya, Bunda.

Simak juga video resep mi goreng buntut:



(kuy/kuy)
Resep Mi Goreng Enak yang Mudah Dibuat

Resep Mi Goreng Enak yang Mudah Dibuat

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Potret Kedekatan Samuel Rizal dan Sang Putri yang Kini Jadi Atlet Renang

Parenting Nadhifa Fitrina

7 Manfaat Air Kunyit untuk Kesehatan dan Waktu Terbaik Meminumnya

Mom's Life Amira Salsabila

Kisah Bunda Didiagnosis Kanker Payudara saat Menyusui Anak Ketiga & Hamil Anak Keempat

Kehamilan Annisa Karnesyia

Potret Kamar Dua Anak Perempuan Franda dan Samuel Zylgwyn, Tematik & Girly Banget

Parenting Annisa Karnesyia

Wujudkan Generasi Bebas Anemia, Yuk Kenali Pentingnya Zat Besi untuk Si Kecil

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Potret Kedekatan Samuel Rizal dan Sang Putri yang Kini Jadi Atlet Renang

7 Manfaat Air Kunyit untuk Kesehatan dan Waktu Terbaik Meminumnya

Kisah Bunda Didiagnosis Kanker Payudara saat Menyusui Anak Ketiga & Hamil Anak Keempat

Wujudkan Generasi Bebas Anemia, Yuk Kenali Pentingnya Zat Besi untuk Si Kecil

Mengenal Apa Itu Selective Mutism pada Anak, Kerap Disebut 'Jago Kandang'

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK