MOM'S LIFE
5 Bahan Alami untuk Mengusir Semut dari Dapur: Mudah, Murah, Efektif
Hilda Irach | HaiBunda
Selasa, 09 Feb 2021 08:11 WIBKeberadaan semut di dapur sering kali mengganggu kenyamanan ya, Bunda. Sengatan atau gigitan semut bisa menimbulkan efek yang kurang nyaman bagi kulit seperti kemerahan, bengkak, hingga gatal-gatal. Bahkan untuk beberapa jenis semut tertentu, jika terkena gigitannya harus segera diobati dengan prosedur tertentu.
Sebenarnya ada banyak alasan mengapa semut seringkali berkerumun di dapur. Tetapi alasan utamanya adalah mereka yang menemukan sumber makanan; remah-remah atau sisa makanan yang tercecer di lantai.
Baca Juga : 6 Cara Mengusir Kecoa di Rumah Secara Alami |
Semut yang mengidentifikasi lokasi makanan tersebut segera menyampaikan informasi ke sarang mereka. Sehingga inilah yang menyebabkan koloni semut di dapur Bunda.
Selain mencari sumber makanan, alasan lainnya adalah mencari sumber air dan tempat berlindung. Semut pada umumnya mendiami lingkungan yang lembap dan berdekatan dengan air. Sehingga wilayah bagian rumah seperti kamar mandi dan dapur menjadi tempat favorit bagi semut.
Meski bahan kimia dapat memusnahkan semut dalam sekejap, jika terus-menerus digunakan akan berdampak buruk untuk kesehatan ya, Bunda. Apalagi dapur sangat dekat dengan makanan, tentu bisa menjadi masalah yang besar jika bahan kimia tersebut sampai mengontaminasinya.
Sebagai alternatif, Bunda bisa mengusir semut menggunakan beberapa bahan alami. Beberapa di antaranya bahkan merupakan bumbu dapur yang biasa ditemukan di dapur rumah. Dikutip dari FoodNDTV, berikut ini 5 bahan alami untuk mengusir semut dari dapur.
5 Bahan Alami Pengusir Semut dari Dapur
1. Lemon
Bahan alami pertama yang dapat mengusir atau bahkan mencegah semut mengerubungi dapur Bunda adalah dengan menggunakan lemon. Pasalnya, semut tidak menyukai bau sari lemon sehingga mereka akan menjauh, Bunda.
Apapun yang asam dan pahit dapat menjauhkan semut karena itu lemon menjadi metode alami yang dapat mengusir semut di dapur. Cara mengaplikasikannya juga mudah.
Bunda hanya perlu memeras lemon atau menempatkan kulitnya di tempat di mana semut masuk. Selain itu saat mengepel lantai, memberi perasan lemon ke dalamnya juga efektif cegah semut datang ke dapur Bunda nih.
2. Kulit jeruk
Sama dengan lemon, jeruk juga efektif bantu cegah semut mengunjungi dapur Bunda. Akan tetapi berbeda dari lemon yang memanfaatkan larutannya untuk mengusir semut, jeruk hanya menggunakan bagian kulitnya.
Baca Juga : Cara Ampuh Mengusir Ulat Bulu di Rumah |
Dilansir dari Healthfully, kulit jeruk memiliki kandungan minyak bernama limonene yang bisa mengusir semut. Zat ini secara alami tidak disukai semut karena aroma yang menyengat.
Nah, untuk mengaplikasikannya caranya juga mudah. Bunda bisa membuatnya dalam bentuk pasta atau hanya meletakkan kulit jeruk di tempat di mana semut masuk ke dapur.
3. Merica
Kalau Bunda tidak memiliki jeruk atau lemon tak perlu khawatir. Bunda bisa lho memanfaatkan bumbu dapur seperti merica untuk mencegah semut masuk ke dapur. Caranya sederhana dan mudah, Bunda. Cukup taburkan merica di area tempat semut masuk ke dapur.
Selain menaburkannya, Bunda juga bisa membuat larutan merica dari air dan menyemprotkannya langsung di sarang semut. Namun, pastikan untuk selalu membersihkan area tempat Bunda menyemprotkan larutan merica tersebut ya.
Ada lagi bahan-bahan sederhana yang bisa Bunda gunakan untuk mengusir semua, BACA HALAMAN BERIKUTNYA ya, Bunda!
Bahan Alami untuk Mengusir Semut dari Dapur
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Resep Kentang Goreng Renyah dan Nikmat
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Bisa Rusak, 7 Makanan Ini Pantang Banget Disimpan di Freezer Bun!
5 Cara Mengusir Semut di Rumah, Manfaatkan Cuka Bun
Heboh Teror Semut di Banyumas, Ini Bun Cara Mengusirnya dari Rumah
7 Cara Ampuh Membersihkan Rumah dari Serangan Semut
TERPOPULER
7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3
10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Nikmati Masa-masa Jomlo, Ummi Quary: Harusnya Sih Bisa...
-
Beautynesia
Jadi Cameo, Simak Penampilan Aktor Tampan Hwang In Youp di Drakor Dear X
-
Female Daily
Cynthia Erivo Mengundang Penggemar Wicked untuk Menemukan Keajaiban Elphaba’s Retreat!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
10 Seleb Korea Usia 40-an yang Terlihat Jauh Lebih Muda dari Usianya
-
Mommies Daily
Surat untuk Menantu Perempuanku di Masa Depan