HaiBunda

MOM'S LIFE

Klarifikasi Menantu Minati Atmanegara, Jelaskan Suaminya Tak Pindah Agama

Annisa Afani   |   HaiBunda

Minggu, 19 Sep 2021 05:15 WIB
Pernikahan anak Minati Atmanegara/ Foto: YouTube Stephani Defirstta
Jakarta -

Beberapa waktu lalu, keluarga artis senior Minati Atmanagara menjadi sorotan publik, Bunda. Hal itu terjadi lantaran putra Bintang film Calon Bini itu menggelar pernikahan sang putra di satu tempat ibadah.

Lantas, kepercayaan Minati pun dipertanyakan oleh netizen. Semua bermula usai Minati Atmanagara mengunggah potret pernikahan putranya, Catra Chrisandi Felder, yang tampak dilangsungkan di sebuah gereja.

"Sudah Sah jadi pasutri @catra8felder & @stephanidefirstta bahagia selalu," tulis Minati di Instagram.


Tak hanya itu, Catra Felder juga mengunggah potret pernikahannya bersama Stephani Defirstta, Bunda. Diketahui, pernikahan yang dilangsungkan pada 22 Agustus itu dilakukan secara Katolik.

Selama ini Minati Atmanagara diketahui beragama Islam. Kemudian, banyak netizen bertanya mengapa sang anak menikah dengan tata cara agama yang berbeda.

Pasangan yang baru menikah itu kemudian dihujani pertanyaan soal agama sang ibunda. Isu bahwa sang putra berpindah keyakinan juga tersebar di masyarakat.

Saat mengunggah momen pernikahan mereka di TikTok, Stephani Defirstta mendapat pertanyaan oleh seorang netizen.

"Ohh ini pemeberkatan anaknya Minati Atmanagara kah?" tanya netizen itu.

Melihat pertanyaan tersebut, Stephani akhirnya menjelaskan agama yang dianut oleh Catra dan Minati Atmanagara.

"Suami saya Katolik seperti ayahnya dan sudah dibaptis sejak kecil. Lalu yang Muslim itu ibu dan adiknya," jawab Stephani dalam video TikTok @stdefirstta.

Namun tampaknya, masih banyak netizen yang terus memberikan pertanyaan kepada pengantin baru itu. Catra Felder akhirnya memberikan klarifikasi, Bunda.

"Di sini saya sama suami, nih mau menjawab pertanyaan dari netizen, ya karena banyak sekali yang mempertanyakan agama suami saya apa sebenarnya," kata Stephani dalam video berikutnya.

Catra mengatakan, agama merupakan hal privasi yang tidak perlu diketahui oleh banyak orang. Namun ia tidak memungkiri bahwa pernikahannya mengundang banyak tanda tanya karena dilangsungkan di gereja.

"Banyak pertanyaan tentang keyakinan saya. Ini hal privasi sebetulnya, enggak perlu orang tahu. Cuma karena era sosial media itu kebahagiaan harus di-share dan kebetulan saya memang menikah di gereja," sambung Catra.

Pria keturunan Jerman dan Sunda itu kemudian meluruskan isu soal pindah agama. Catra menjelaskan bahwa ia tidak pernah berpindah keyakinan, Bunda.

Acara pernikahan Catra Felder dan Stephani Defirstta digelar di gereja dan dilangsungkan secara Katolik karena Catra memang menganut kepercayaan tersebut. Berbeda dengan sang Bunda, Minati Atmanagara yang beragama Muslim.

Lantas, bagaimana penjelasan Catra Felder mengenai agama yang dianut oleh sang Bunda? Simak di halaman berikutnya.

Bunda, tonton juga kisah wanita Lahat yang bantu suami bule Italia jadi mualaf dalam video berikut:

(AFN/som)
KLARIFIKASI CATRA

KLARIFIKASI CATRA

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Mom's Life Amira Salsabila

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK