
moms-life
5 Tips Membuat Bakwan Jagung dengan 2 Resep Mudah, Dijamin Renyah & Anti Lembek
HaiBunda
Minggu, 02 Jan 2022 11:23 WIB

Bunda lagi mencari lauk bernutrisi untuk keluarga di rumah? Coba yuk bikin bakwan jagung yang dijamin sehat dan mengenyangkan.
Bakwan jagung sering dijadikan lauk atau camilan untuk makan dengan nasi hangat. Rasanya yang gurih dan renyah bisa meningkatkan selera makan.
Tahu enggak Bunda? Jagung sebenarnya mampu memenuhi kebutuhan karbohidrat yang menjadi sumber tenaga bagi tubuh lho. Dilansir Mayo Clinic Health System, jagung memiliki kandungan serat yang tinggi dan dapat membantu melancarkan pencernaan.
Selain itu, jagung juga mengandung vitamin B dan mineral penting yang menutrisi tubuh seperti magnesium, dan zat besi. Cita rasa jagung olahan akan meningkat bila dimasak dan ditambahkan dengan bumbu atau suatu resep. Salah satunya adalah bakwan jagung.
Meski terlihat gampang, membuat bakwan jagung ternyata enggak mudah lho. Apalagi bila Bunda mau membuat bakwan jagung yang renyah dan anti lembek.
Berikut tips membuat bakwan jagung renyah yang telah dirangkum dari berbagai sumber:
1. Gunakan tepung protein rendah
Tepung terigu protein rendah mengandung kadar gluten yang rendah, sehingga akan membuat gorengan lebih renyah daripada tepung dengan kandungan gluten tinggi. Demikian dilansir ChefSteps.
Sedangkan tepung dengan kandungan gluten atau protein tinggi menghasilkan lapisan goreng yang keras dan kenyal yang rentan menyerap terlalu banyak minyak. Jadi hindari pakai tepung terigu protein tinggi ya, Bunda.
2. Pakai tepung beras
Mike Manno, chef riset dan pengembangan di CSSI, sebuah agen jasa makanan di AS menjelaskan bahwa tepung beras menyerap lebih sedikit minyak daripada tepung lainnya saat digoreng, menghasilkan lebih sedikit kalori dari lemak dan produk yang kurang berminyak.
3. Minyak harus panas
Bunda perlu memperhatikan suhu saat menggoreng perkedel jagung. Kalau belum panas, maka minyak akan menyerap ke dalam perkedel. Bunda bisa tes panas atau belumnya minyak lewat setetes adonan. Jika tetesan tadi naik dan berbuih tanda minyak sudah panas. Jangan lupa goreng dengan api sedang supaya tidak mudah gosong.
4. Jangan masukkan banyak perkedel dalam satu wajan
Jangan buru-buru masukkan banyak adonan perkedel dalam satu wajan. Jika banyak-banyak, justru bisa menurunkan suhu dan perkedel akan menyerap minyak. Masukkan tiga sampai empat perkedel dalam satu kloter jika punya wajan sedang.
5. Tiriskan dengan benar
Bila sudah kuning kecokelatan dan terasa garing angkat dan tiriskan. Jika Bunda tak ingin perkedel jagung menyerap banyak minyak, tiriskan dengan posisi berdiri. Bunda bisa alasi juga dengan tisu dapur (bukan tisu wajah). Tunggu sampai tetesan minyak di perkedel berhenti.
Untuk resep bakwan jagung renyah dan tidak lembek, bisa dilihat di halaman berikutnya Bunda.
Simak juga video resep kroket oven ala Chef Steby berikut ini:
RESEP BAKWAN JAGUNG RENYAH
Ilustrasi Resep Bakwan Jagung/ Foto: Getty Images/iStockphoto/AmalliaEka
Resep bakwan jagung renyah ini dikutip dari buku Aneka Resep Jajanan Pasar: Aneka Resep Jajanan yang Mudah Buat dan Saji dan detikcom.
1. Bahan bakwan jagung renyah
Bahan:
- 3 jagung manis ukuran sedang, dipipil
- 1 butir telur, kocok lepas
- 2 sdm tepung terigu
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1-2 cabai merah
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 cm kencur
- Secukupnya gula pasir dan garam
- Secukupnya air (sekitar 50 ml)
Cara membuat:
- Ulek kasar jagung pipil, sisihkan.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, ketumbar, kencur, cabai merah, garam, dan gula.
- Campur jagung, bumbu halus, telur, tepung terigu, dan daun bawang. Aduk hingga rata.
- Panaskan minyak. Masukkan 1 sendok makan penuh adonan ke dalam minyak panas.
- Goreng bakwan jagung di atas api sedang hingga matang dan berwarna keemasan.
2. Resep bakwan jagung
Bahan:
- 3 buah jagung manis
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris halus
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 4 sdm tepung terigu
- Minyak goreng
Bahan yang dihaluskan:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
Cara membuat:
- Serut semua jagung. Ambil sebagian lalu haluskan menggunakan chopper atau ulekan.
- Campurkan kembali dengan jagung serut utuh.
- Tambahkan tepung terigu, bumbu halus, daun jeruk dan daun bawang.
- Aduk hingga rata. Jika terlalu kental, tambah sedikit air.
- Siapkan minyak banyak di atas api sedang hingga panas benar.
- Masukkan sesendok demi sesendok adonan jagung.
- Kecilkan api. Goreng hingga cokelat dan kering merata. Tiriskan dan sajikan hangat.
Selamat mencoba resep bakwan jagung renyah ini ya, Bunda.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
7 Resep Bakwan Jagung yang Lezat dan Renyah Tahan Lama

Mom's Life
5 Resep Bakwan Jagung Renyah dan Tidak Lembek, Enak untuk Lauk atau Camilan

Mom's Life
3 Resep Bakwan Jagung Renyah, Bisa Jadi Lauk atau Camilan

Mom's Life
5 Tips & Resep Buat Bakwan Jagung Renyah, Anti Lembek Bun

Mom's Life
Tips Membuat Bakwan Jagung Renyah dan Tidak Lembek, Coba 2 Resep Ini Yuk

Mom's Life
Resep Bakwan Jagung Renyah dan Tidak Lembek
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda