MOM'S LIFE
Skincare Basic yang Dibutuhkan Bunda Berusia 30 Tahun ke Atas
Sheila Permatasari | HaiBunda
Senin, 16 May 2022 06:30 WIBMenggunakan skincare sebagai rutinitas sehari-hari penting dilakukan untuk merawat serta menjaga kulit Bunda. Terlebih jika Bunda berusia 30 tahun ke atas nih. Pada usia ini, masalah kulit wajah seperti jerawat, garis-garis halus, kusam dan kering akan lebih cepat muncul, Bunda.
"Usia 30-an Anda adalah waktu stres dan perubahan hormonal yang dapat mendatangkan malapetaka pada kulit Anda," jelas ahli kecantikan Renée Rouleau, seperti yang dikutip dari laman Byrdie.
"Hormon pertumbuhan mulai melambat, sehingga kulit tidak akan memperbaiki dirinya sendiri seperti yang terjadi pada usia 20-an; jerawat sering dapat terjadi dalam bentuk jerawat kistik," jelasnya.
Jadi, baiknya Bunda memulai untuk mewarat kulit wajah dengan serius jika Bunda berusia 30 tahun ke atas ya. Caranya bisa dengan menggunakan skincare basic yang tepat, Bunda. Penting juga untuk diingat bahwa kebutuhan skincare basic pada pagi dan malam hari berbeda ya, Bunda.
"Banyak orang di usia 30-an jatuh ke kebiasaan menggunakan rutinitas yang sama pagi dan malam, tetapi penting untuk memahami kebutuhan dari siang ke malam berbeda," kata Rouleau.
Ingin tahu skincare basic apa yang dibutuhkan untuk Bunda yang berusia 30 tahun ke atas? Berikut telah dilansir dari laman Women's Health, skincare basic yang dibutuhkan Bunda berusia 30 tahun ke atas. Yuk simak selengkapnya, Bunda.
1. Skincare basic pagi hari untuk usia 30 tahun ke atas
1. Pembersihan ringan
Saat tidur, kulit Bunda mengalami proses pembaruan dengan menghilangkan racun dan kotoran. Karena tidak ada rutinitas menghapus make up atau sunscreen di pagi hari, Bunda hanya perlu membutuhkan pembersih bertekstur ringan sebagai skincare basic Bunda di pagi hari ya.
2. Toner
Sering dilewatkan dalam rutinitas skincare, toner sebenarnya penting sebagai skincare basic untuk usia 30 tahu ke atas lho, Bunda. Karena, beberapa di antaranya memiliki kemampuan untuk membantu mengencangkan pori-pori, menghilangkan racun dan menyeimbangkan kembali kulit Bunda.
Hal ini juga tergantung pada pembersih wajah yang Bunda gunakan sebelumnya serta bagaimana Bunda mencuci wajah Bunda ya. Bunda bisa menggunakan toner klarifikasi atau air yang menyeimbangkan kembali PH Bunda.
"Toner berbasis antioksidan menyelaraskan PH Anda menjadi 5,5, tingkat yang dibutuhkan untuk mengoptimalkan kesehatan kulit", kata Dr Anita Sturnham, dokter umum spesialis kulit dan pendiri klinik Nuriss, seperti yang dikutip dari laman Women's Health.
"Toner Anda juga berfungsi untuk 'mempersiapkan' kulit Anda untuk langkah serum esensial Anda, membuatnya menembus ke lapisan yang lebih dalam dan bekerja lebih efektif," jelasnya.
3. Serum
Menurut seorang ahli kecantikan, Renée Rouleau, pada usia 30-an penting untuk memulai menggunakan roduk anti-penuaan, Bunda. Nah, salah satu caranya bisa dengan memasukkan serum ke dalam skincare basic Bunda nih.
Bunda bisa memilih serum yang mengandung bahan retinol atau vitamin A ya. Selain sebagai anti penuaan, retinol juga membantu mengurangi munculnya pori-pori yang membesar dan pigmentasi, Bunda.
"Selain sunscreen, bahan terbaik yang telah terbukti dan teruji untuk menghaluskan tekstur kulit dan membuat garis, kerutan, dan pori-pori kurang terlihat adalah retinol atau retinoid resep seperti Retin-A," kata Rouleau.
4. Pelembap
Pelembap penting untuk menghidrasi kulit, Bunda. Selain itu, menggunakan pelembap sebagai skincare basic Bunda yang berusia 30 tahun ke atas juga dapat berfungsi sebagai nutrisi dan pelindung kulit wajah, Bunda.
5. Sunscreen
Sunscreen sangat penting digunakan pada usia berapa pun, Bunda. Ini berfungsi untuk menunda proses penuaan. Bunda harus menggunakan sunscreen sebagai skincare basic di pagi hari setiap harinya ya.
Untuk seberapa banyak yang Bunda butuhkan dalam pemakaian sunscreen, tergantung pada jenis kulit Bunda dan paparan sinar UV.
Lalu, bagaimana skincare basic malam hari untuk usia 30 tahun ke atas ya, Bunda? Cek di halaman berikutnya yuk.
Cek video ini juga untuk basic skincare yang Bunda butuhkan untuk sehari-hari:
SKINCARE BASIC MALAM HARI UNTUK USIA 30 TAHUN KE ATAS
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
7 Rekomendasi Primer untuk Menyamarkan Pori-Pori & Makeup Tahan Lama
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Urutan Basic Skincare Harus Tepat Agar Hasilnya Maksimal, Bunda Sudah Tahu?
Mengenal Basic Skincare yang Harus Dipahami Bunda saat Ingin Merawat Kulit
Enggak Neko-neko, Ini Bun Basic Skincare untuk Kulit Berjerawat
3 Basic Skincare yang Ternyata Wajib Dipakai Tiap Hari, Bunda Sudah Punya?
TERPOPULER
Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya
Momen Harmonis Reisa Broto Asmoro Bareng Anak & Suami Keturunan Ninggrat, Intip 5 Potretnya
3 Dampak Psikologis Membentak Anak Usia Dini, Jarang Disadari Orang Tua
5 Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym hingga Pilates
Deretan Artis Dapat Ucapan Hari Ayah Nasional 2025 dari Istri & Anak
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Momen Harmonis Reisa Broto Asmoro Bareng Anak & Suami Keturunan Ninggrat, Intip 5 Potretnya
3 Dampak Psikologis Membentak Anak Usia Dini, Jarang Disadari Orang Tua
Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya
Komplikasi Kehamilan Bisa Picu Risiko Penyakit Ginjal Serius, Simak Penjelasannya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Terpopuler: Potret Terbaru Nissa Sabyan hingga Klarifikasi El Rumi Like Video Eks Pacar
-
Beautynesia
4 Zodiak yang Dikenal Memiliki Jiwa Murni dan Hati Tulus, Hidupnya Penuh Kebaikan!
-
Female Daily
Parfum Mengandung Skincare? Kenalan sama Hybrid Perfume Lokal Pertama!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Vicky Zhao 'Putri Huan Zhu' Menghilang, Dituduh Sembunyikan Aset karena Utang
-
Mommies Daily
Viral Kisah Rahim Copot Usai Melahirkan di Dukun Beranak, Ini Penjelasan Dokter!