MOM'S LIFE
3 Resep Masakan Jamur Kancing, Bisa Jadi Ide Bekal Suami dan Si Kecil
Amira Salsabila | HaiBunda
Senin, 19 Sep 2022 03:00 WIBMempersiapkan bekal untuk anak dan suami mungkin bisa menjadi masalah bagi ibu rumah tangga ketika kehabisan ide untuk masakannya. Namun, tidak perlu khawatir, Bunda bisa mencoba resep masakan jamur kancing sebagai santapan bekal mereka, lho.
Jamur datang dalam berbagai jenis, mulai dari jamur tiram, jamur merang, hingga jamur kancing. Jamur dikenal luas karena rasanya yang enak dan dipercaya memiliki berbagai macam manfaat yang luar biasa untuk kesehatan.
Dikemas dengan satu ton vitamin dan mineral yang penting, jamur menjadi salah satu bahan masakan yang sangat baik untuk diet Bunda. Jamur adalah makanan rendah kalori yang mengemas banyak nutrisi.
Tak hanya itu, jamur juga termasuk sumber potasium yang kaya, yakni nutrisi yang dikenal untuk mengurangi dampak negatif natrium pada tubuh Bunda.
Kalium yang terkandung dalam jamur juga bisa bekerja untuk mengurangi ketegangan di pembuluh darah, dan berpotensi membantu menurunkan tekanan darah.
Nah, begitu banyak jenis jamur yang dapat Bunda olah menjadi sebuah masakan, salah satunya adalah jamur kancing. Jika belum pernah mencoba membuat masakan dari jamur, Bunda tidak perlu khawatir karena banyak sekali ide resep mudah yang dapat Bunda ikuti di rumah.
Penasaran bagaimana resep masakan jamur yang bisa Bunda ikuti? Nah, untuk membantu Bunda mencari tahu bagaimana resep-resep masakan jamur, yuk, simak beberapa resep berikut ini yang dirangkum dari berbagai sumber.
1. Resep tumis jamur dieng
Dirangkum dari buku 200 Resep Pilihan Masakan dan Jajanan Khas Daerah karya Tim Ide Masak, inilah resep tumis jamur dieng.
Bahan:
- 150 gram jamur kancing, belah dua
- 150 gram jamur tiram, iris-iris
- 150 gram jamur merang, belah dua
- 13 butir bawang merah, iris tipis
- 7 siung bawang putih, iris tipis
- 3 buah cabai merah, iris memanjang
- 4 buah cabai hijau, iris memanjang
- 2 buah tomat merah, potong-potong
- 1 sdm ebi, rendam air panas, tiriskan
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdm kecap manis
- 3 lembar daun salam
- 3 sdm minyak, untuk menumis
Cara membuat:
- Tumis irisan bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan irisan cabai merah dan cabai hijau. Tambahkan irisan tomat dan ebi.
- Bubuhi garam dan gula, tuangi kecap manis, masukkan daun salam. Aduk hingga merata, masak hingga matang.
- Masukkan satu persatu, irisan jamur merang, jamur kancing, dan jamur tiram. Lalu, aduk-aduk. Berikan sedikit air matang, masak kembali hingga seluruhnya matang dan bumbu meresap.
- Setelah itu, angkat dan sajikan selagi masih panas.
- Tumis jamur dieng siap disantap.
2. Resep sup eksotis
Bahan:
- 100 gram jamur kancing, dibelah 2
- 50 gram jamur hioko kering, rendam dengan air panas dan iris-iris
- 50 gram jamur kuping kering, rendam dan potong-potong
- 100 gram jamur merang, dibelah 2
- 100 gram jamur tiram, disuwir-suwir
- 200 gram daging ayam, dipotong kotak-kotak
- 1 buah tomat dipotong-potong
- 2 liter kaldu ayam
Bumbu yang ditumis:
- 3 siung bawang putih, memarkan dan iris tipis
- 3 Sentimeter jahe, iris-iris
- 1/2 sdt merica
- 2 sdm kecap asin
- 2 sdt dry cherry
- 1 sdm tepung maizena, dicairkan
- 1 sdt gula pasir
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan jahe sampai harum.
- Masukkan kecap asin dan dry cherry, masukkan potongan ayam. Aduk-aduk sampai rata.
- Masukkan aneka jamur, daun bawang, seledri, tomat, dan semua bumbu. Lalu, masukkan ke dalam kaldu.
- Terakhir, masukkan tepung maizena yang sudah dicairkan. Aduk-aduk sampai matang dan angkat.
- Sup eksotis siap disajikan.
Lanjut baca halaman berikutnya untuk mengetahui resep masakan jamur kancing lainnya, ya, Bunda.
Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video resep jamur crispy, yang ada di bawah ini, ya, Bunda.
(asa/asa)
RESEP DADAR TELUR JAMUR SAUS JAHE
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
3 Resep Jamur Enoki yang Kekinian Banget, untuk Variasi Menu di Rumah Bun
3 Resep Jamur Kancing ala Restoran, Gunakan Jamur Segar dan Bersih Bun
Resep Jamur Kancing Crispy dan 3 Olahan Lainnya yang Enak Bun
2 Resep Jamur Kancing Sederhana, Pas untuk Akhir Pekan Bun!
TERPOPULER
Lisa BLACKPINK Syuting Film di Jakarta & Tangerang, Ini Dampaknya ke Lalu Lintas
Potret Samuel Zylgwyn dan Franda Temani Kedua Putri Bermain Salju untuk Pertama Kalinya
Cairan Pra Ejakulasi: Fakta, Risiko Kehamilan, Tips Perlindungan Aman & Bedanya dengan Sperma
Ciri-ciri Orang yang Membosankan, Sering Ucapkan 11 Kalimat Ini Menurut Psikolog
Jangan Langsung Nyalakan Lampu Saat Masuk Kamar Hotel, Ini Alasannya
REKOMENDASI PRODUK
9 Sepatu Karet Perempuan Waterproof yang Nyaman saat Hujan, Cocok untuk Kerja
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
9 Underpad Bayi untuk Perlindungan Maksimal, Pilih yang Aman dan Bagus Bun!
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahTERBARU DARI HAIBUNDA
Lisa BLACKPINK Syuting Film di Jakarta & Tangerang, Ini Dampaknya ke Lalu Lintas
Potret Samuel Zylgwyn dan Franda Temani Kedua Putri Bermain Salju untuk Pertama Kalinya
Cairan Pra Ejakulasi: Fakta, Risiko Kehamilan, Tips Perlindungan Aman & Bedanya dengan Sperma
Tidur yang Berkualitas akan Pengaruhi Kesehatan Mental Anak
Ciri-ciri Orang yang Membosankan, Sering Ucapkan 11 Kalimat Ini Menurut Psikolog
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Polisi Ungkap soal Bercak Darah di Sprai Kamar Lula Lahfah
-
Beautynesia
Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Bisa Ungkap Penyebab Kecemasan Dirimu
-
Female Daily
BliBliStyle Outlet: Destinasi Baru untuk Gaya Aktif dari Brand Favorit Pasti ORI!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Gaya Titi Kamal Olahraga Gym-Padel Bareng Bestie, Dipuji Tetap Tampil Sopan
-
Mommies Daily
Membagi Cinta ke Dua Anak, Ternyata Tidak Semudah yang Saya Kira