HaiBunda

MOM'S LIFE

Asuransi Kesehatan dan Asuransi Pendidikan dalam Produk Unit Link, Bisakah Diandalkan?

Amira Salsabila   |   HaiBunda

Senin, 03 Oct 2022 18:10 WIB
Asuransi Kesehatan dan Asuransi Pendidikan dalam Produk Unit Link, Bisakah Diandalkan?/Foto: Getty Images/iStockphoto/takasuu
Jakarta -

Asuransi adalah salah satu hal penting yang perlu Bunda siapkan untuk melindungi keluarga di berbagai aspek sesuai jenisnya. Dalam memilih asuransi, ada dua jenis yang bisa Bunda pilih, yakni asuransi murni atau sering dikenal juga sebagai asuransi tradisional, dan asuransi unit link.

Kedua asuransi ini tentunya memiliki manfaat yang sama, yakni memberikan perlindungan terbaik untuk keluarga. Namun, keduanya merupakan dua jenis asuransi berbeda yang memiliki kelebihan berbeda pula.

Seperti apa ya perbedaannya? HaiBunda menghubungi pakar keuangan Maryadi Santana untuk membagikan informasi lengkap mengenai hal ini kepada Bunda semua. Yuk simak penjelasannya!


Apa itu unit link?

Asuransi unit link adalah asuransi yang menggabungkan antara asuransi dengan investasi dalam satu program. Dengan memilih jenis asuransi yang satu ini, Bunda bisa mendapatkan dua manfaat secara sekaligus, yakni asuransi jiwa dan investasi.

“Walaupun ada dua instrumen di dalamnya, tetap fungsi utamanya adalah sebagai asuransi atau untuk proteksi,” jelas Maryadi Santana, perencana keuangan dari Finante.Id, kepada HaiBunda.

Sementara itu, ketika memilih produk unit link, Bunda tidak hanya mendapatkan asuransi jiwa saja, tetapi juga bisa menambahkan fasilitas asuransi tambahan seperti asuransi kesehatan, asuransi sakit kritis, penghapusan premi jika terjadi kondisi khusus, hingga tambahan uang pertanggungan.

“Sebagai catatan, jika kita mengambil asuransi tambahan tersebut, maka akan ada biaya tambahan (cost of rider) dari masing-masing fasilitas yang kita ambil,” kata Maryadi.

Pencairan dalam asuransi unit link bisa ada dua jenis, yakni pencairan sebagian nilai investasi dan pencairan keseluruhan atau tutup polis. Dalam pencairan sebagian nilai investasi, Bunda bisa mengambil sebagian dengan maksimal menyisakan nilai investasi yang cukup untuk biaya asuransi dan asuransi tambahan untuk satu tahun.

Sedangkan pencairan keseluruhan nilai investasi, secara otomatis pertanggungan dari asuransi juga akan berhenti atau tutup. “Perlu diperhatikan peraturan dan ketentuan dari masing-masing perusahaan asuransi untuk kedua pencairan ini ada biaya penalti pada jangka waktu tertentu,” ujar Maryadi.

Unit link vs asuransi tradisional

Produk unit link merupakan asuransi jiwa yang dikaitkan dengan investasi, jenis asuransi ini memberikan dua manfaat secara sekaligus dalam satu polis, yakni perlindungan dan investasi yang memiliki risiko sesuai dengan dana investasi yang dipilih.

Sementara itu, asuransi tradisional adalah asuransi murni yang hanya memberikan manfaat berupa pertanggungan asuransi tanpa dikaitkan dengan investasi di dalamnya.

Meski memiliki manfaat dasar yang sama, yakni sebagai asuransi jiwa, asuransi unit link dan asuransi tradisional juga memiliki perbedaan. Perbedaan tersebut dapat ditemukan dari sisi nilai investasi yang terbentuk dari instrumen investasinya.

“Dengan adanya nilai investasi, maka semua biaya yang timbul dari pengelolaan risiko akan ditanggung oleh nilai investasinya tadi. Selain itu, ada juga banyak pilihan asuransi tambahan atau rider yang hanya bisa ditawarkan oleh asuransi unit link,” jelas Maryadi.

Lalu, ketika memilih produk unit link bisakah diandalkan untuk biaya pendidikan atau kesehatan? Simak penjelasannya di halaman berikutnya, ya, Bunda.

Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga video 5 manfaat memiliki asuransi kesehatan untuk anak yang ada di bawah ini, ya, Bunda.

(asa)
BISAKAH UNIT LINK DIANDALKAN UNTUK TAMBAHAN BIAYA PENDIDIKAN ATAU KESEHATAN?

BISAKAH UNIT LINK DIANDALKAN UNTUK TAMBAHAN BIAYA PENDIDIKAN ATAU KESEHATAN?

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya

Mom's Life dr. Bonita Effendi, Sp. P.D, BMedSc, M.Epid

Ciri-ciri Orang Cerdas, Kerap Ucapkan 20 Kalimat Ini

Mom's Life Amira Salsabila

Potret Ade Govinda & Indiarisa Sambut Kelahiran Anak Pertama, Banjir Ucapan dari para Musisi

Kehamilan Pritadanes

Potret Luna Maya & Maxime Bouttier Hadiri Pernikahan Sahabat di Italia

Mom's Life Amira Salsabila

Cerita Aline Adita Akhirnya Berhasil Hamil setelah 7 Th Jalani Promil

Kehamilan Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Potret Jo Yuri, Pemeran Player 222 di Squid Game yang Aslinya Mantan Member Girlgroup

Terpopuler: Deretan Artis Indonesia Ganti Profesi saat Pindah ke Luar Negeri

Curhat Inul Daratista Usai Kabarkan Adam Suseno Sudah Boleh Pulang dari RS

Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK